Polisi Tetapkan Dua Manajer Waterboom Cikarang Jadi Tersangka Kerumunan

Kamis, 14 Januari 2021 15:37 WIB

Polsek Cikarang Selatan membubarkan keramaian pengunjung yang terjadi di wahana Waterboom Lippo Cikarang, Jawa Barat. Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Polda Metro Jaya menetapkan dua manajer Waterboom Cikarang, Ike Patricia alias IP dan Dewi Nawang Sari alias DNS sebagai tersangka kasus kerumunan. Keduanya harus bertanggung jawab atas membludaknya jumlah pengunjung di kolam renang itu.

"Dua tersangka, General Manager berinisial IP dan Manager Marketing berinisial DNS," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Yusri Yunus saat dihubungi, Kamis, 14 Januari 2021.

Kedua manajer Waterboom Lippo Cikarang itu dikenakan Pasal 9 Jo Pasal 93 UU RI Nomor 06 Tahun 2018 tentang Kekarantinaan Jo Pasal 216 KUHP Jo Pasal 218 KUHP.

Sebelumnya, Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi menutup paksa tempat wisata air Waterboom Lippo Cikarang di Cikarang Selatan pada Ahad, 10 Januari 2021. Ribuan orang berkerumun di sana karena pengelola membuat diskon besar-besaran untuk tiket masuk.

Juru bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Bekasi Alamsyah menuturkan tim Satgas Covid-19 yang terdiri dari TNI/Polri dan unsur pemerintah bergerak ke lokasi pukul 13.00 setelah menerima laporan ada kerumunan di kolam renang yang dikembangkan Lippo Group tersebut. Kerumunan di masa pandemi Covid-19 itu viral di media sosial.

Baca juga: Buntut Waterboom Cikarang Disegel, Ridwan Kamil Ancam yang Bandel: Kami Tutup

Petugas yang datang segera melakukan pembubaran dan penutupan paksa. Selain penutupan paksa Waterboom Cikarang, polisi mencopot Kapolsek Cikarang Selatan Komisaris Sukadi dari jabatannya. Tak cuma dicopot, Sukadi bahkan mendapat penurunan pangkat alias demosi akibat kerumunan tersebut.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

3 hari lalu

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

Adik tersangka pembunuhan wanita di kasus mayat dalam koper itu sempat melarikan diri usai membantu kakaknya.

Baca Selengkapnya

Pembunuh Mayat dalam Koper Diduga Tak Sendirian Membunuh Korban

4 hari lalu

Pembunuh Mayat dalam Koper Diduga Tak Sendirian Membunuh Korban

Polisi saat ini masih mendalami keterlibatan orang-orang yang diduga membantu pelaku pembunuhan korban yang mayatnya ditemukan dalam koper.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

4 hari lalu

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

Fakta-fakta penemuan mayat wanita asal Bandung dalam koper yang menjadi korban pembunuhan rekan kerjanya.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

4 hari lalu

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

Polisi mengungkapkan Ahmad Arif Ridwan Nuwloh (29) menyetubuhi RM, sebelum membunuhnya dan mayat perempuan itu ditemukan di dalam koper di Cikarang.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Hubungan Korban dan Pelaku

4 hari lalu

Pembunuhan Wanita dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Hubungan Korban dan Pelaku

Polisi masih mendalami identitas pria yang diduga sebagai pelaku pembunuhan dalam kasus mayat dalam koper itu.

Baca Selengkapnya

5 Perbedaan Karakter Alpha Male dan Sigma Male

6 hari lalu

5 Perbedaan Karakter Alpha Male dan Sigma Male

Meskipun sigma male dan alpha male memiliki sedikit kesamaan, namun sangat jelas ada perbedaan kunci yang membedakan keduanya.

Baca Selengkapnya

Sempat Anjlok, Evakuasi Commuter Line Kampung Bandan-Cikarang Selesai

23 hari lalu

Sempat Anjlok, Evakuasi Commuter Line Kampung Bandan-Cikarang Selesai

Proses evakuasi rangkaian Commuter Line No.5508 relasi Kampung Bandan-Cikarang via Pasar Senen telah selesai pada pukul 10.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Polres Metro Depok Larang Warga Takbir Keliling dan Konvoi

26 hari lalu

Ini Alasan Polres Metro Depok Larang Warga Takbir Keliling dan Konvoi

Polres Metro Depok juga mengimbau agar tidak menyalakan petasan karena membahayakan diri sendiri dan orang lain.

Baca Selengkapnya

Pedagang Bensin Eceran di Bintaro Dibacok di Jalan, Diduga Persaingan Bisnis

29 hari lalu

Pedagang Bensin Eceran di Bintaro Dibacok di Jalan, Diduga Persaingan Bisnis

Kapolsek memastikan polisi telah mengantongi identitas pelaku pembacokan di Bintaro Sektor 9 itu.

Baca Selengkapnya

Ini Modus Dokter Gadungan yang Ditangkap di Bekasi

46 hari lalu

Ini Modus Dokter Gadungan yang Ditangkap di Bekasi

Modus yang dilakukan tersangka dokter gadungan yaitu mengaku sebagai dokter umum dengan nama yang menurutnya keren, Ingwy Tito Banyu.

Baca Selengkapnya