Arus Pasien Covid-19 Baru Menderas, Begini Siasat RSUD Kota Bekasi

Jumat, 25 Juni 2021 20:42 WIB

Sejumlah pasien beristirahat di ruang Instalasi Gawat Darurat tambahan di RSUD Bekasi, Jawa Barat, Rabu, 23 Juni 2021. Pemerintah setempat mendirikan tenda untuk ruang IGD yang dapat menampung 30 pasien. ANTARA/Fakhri Hermansyah

Bekasi - Pasien Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah atau RSUD dr. Chasbullah Abdulmajid, Kota Bekasi melonjak, bahkan pasien baru terus berdatangan.

Kapasitas di instalasi gawat darurat sebagai layanan triase sempat overload pagi tadi.

"Tadi pagi antrean sudah melebihi kapasitas tenda yang ada," kata Direktur Utama RSUD dr. Chasbullah Abdulmajid di Bekasi, Jumat, 25 Juni 2021.

Ia menyebut, kapasitas tenda triase semula hanya 30 tempat tidur. Begitu ada lonjakan pasien, siangnya pihaknya langsung menambah 15 tempat tidur. Lokasinya di lorong. Polisi juga turun tangan, mengirimkan bantuan velbed sebanyak 100 unit.

"Angka Covid di Kota Bekasi memang ada peningkatan yang cukup signifikan dari 265 tempat tidur, masih tidak mencukupi," kata Kusnanto.

Pihaknya mensiasati dengan menambah kapasitas 100 tempat tidur isolasi di ruang IGD, ruangan ini sebelumnya dipakai ruang triase atau identifikasi awal pasien Covid-19 maupun non Covid-19.

Advertising
Advertising

"Ruang triasenya kita pindahkan ke tenda darurat," kata Kusnanto yang menyebut, tenda darurat ini sudah beroperasi selama tiga hari sebagai skrining pasien.

Tambahan tempat tidur di IGD, kata dia, juga penuh. Karena pasien terus berdatangan, pihaknya kembali membuka satu ruangan di lantai 1 dengan kapasitas 45 tempat tidur. Pihaknya juga berencana menambah tempat tidur di gedung E.

Sementara itu, pasien non Covid disediakan 200 tempat tidur.

Kusnanto menuturkan, pihaknya memastikan tidak akan menolak pasien yang berobat di sana, meskipun kondisinya sekarang sedang tinggi-tingginya. Setiap pasien datang akan dilayani di IGD dan diskrining.

"Kita kordinasi terus dengan rumah sakit-rumahsakit rujukan yang lainnya, rumah sakit swasta, rumah sakit tipe D supaya pasien dirujuk sudah ada hasil PCR," kata dia terkait RSUD yang sesak tersebut.

Baca juga : Viral Pasien Diperiksa di Pick Up, IGD RSUD Kota Bekasi Overload
#Jagajarak, #Pakaimasker, #Cucitangan

ADI WARSONO

Berita terkait

Polda Metro Jaya Dalami Dugaan Pembunuhan dalam Kasus Penemuan Mayat dalam Koper di Bekasi

3 hari lalu

Polda Metro Jaya Dalami Dugaan Pembunuhan dalam Kasus Penemuan Mayat dalam Koper di Bekasi

Polda Metro Jaya mendalami dugaan pembunuhan dalam kasus penemuan mayat dalam koper yang ditemukan di Bekasi.

Baca Selengkapnya

Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

3 hari lalu

Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

Konten kreator TikTok Galih Loss meminta maaf atas konten video tebak-tebakannya dengan seorang anak kecil yang dianggap menistakan agama.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Identitas Mayat dalam Koper di Bekasi, Karyawati asal Bandung

4 hari lalu

Polisi Ungkap Identitas Mayat dalam Koper di Bekasi, Karyawati asal Bandung

Polda Metro Jaya mengungkap identitas mayat dalam koper yang ditemukan di semak belukar di Jalan Kalimalang, Desa Sukadanu, Cikarang Barat, Bekasi

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

4 hari lalu

Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

Polisi mengungkap kasus penemuan mayat wanita di dermaga Pulau Pari, Kepualuan Seribu, Jakarta

Baca Selengkapnya

Koper Hitam Berisi Mayat Ditemukan di Semak Belukar Cikarang Bekasi

4 hari lalu

Koper Hitam Berisi Mayat Ditemukan di Semak Belukar Cikarang Bekasi

Koper berwarna hitam berisi mayat ditemukan warga di semak-semak pinggir Jalan Inspeksi Kalimalang, Desa Sukadanau, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi

Baca Selengkapnya

Begini Sosok TikToker Asal Bekasi Galih Loss yang Ditangkap Kasus Penistaan Agama

5 hari lalu

Begini Sosok TikToker Asal Bekasi Galih Loss yang Ditangkap Kasus Penistaan Agama

Di mata tetangga, Galih Loss disebut jarang bercengkerama dengan warga sekitar.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

5 hari lalu

Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

Selain olah TKP pembunuhan perempuan yang mayatnya ditemukan di Pulau Pari, polisi menyiita barang bungkus rokok hingga tisu magic.

Baca Selengkapnya

Usai jadi Tersangka Dugaan Penodaan Agama, Galih Loss Ditahan di Rutan Polda Metro Jaya

6 hari lalu

Usai jadi Tersangka Dugaan Penodaan Agama, Galih Loss Ditahan di Rutan Polda Metro Jaya

Ditreskrimsus Polda Metro Jaya resmi menetapkan Galih Noval Aji Prakoso alias Galih Loss sebagai tersangka dugaan penyebaran kebencian di TikTok.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

6 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Tersandung Rok Sendiri, Wisatawan Asal Cina Tewas Terjatuh di Jurang Blok Sunrise Kawah Ijen

9 hari lalu

Tersandung Rok Sendiri, Wisatawan Asal Cina Tewas Terjatuh di Jurang Blok Sunrise Kawah Ijen

Nahas menimpa HL, 31 tahun, seorang wisatawan asal Cina saat melakukan pendakian di Kawah Ijen, Sabtu, 20 April 2024.

Baca Selengkapnya