Hampir Sepekan, 2.739 Rumah Warga Kampung Dadap Terendam Banjir Rob

Rabu, 10 November 2021 21:33 WIB

Ilustrasi banjir rob menggenangi permukiman. TEMPO/Ilham Fikri

TEMPO.CO, Tangerang - Sudah enam hari ini, banjir rob melanda perkampungan nelayan di Kelurahan Dadap, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang. Banjir rob merendam 2.739 rumah di lima rukun warga dan sembilan RT.

"Warga masih di rumah masing-masing," ujar Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang, Abdul Munir, Rabu 10 November 2021.

Menurut Munir, banjir rob yang melanda perkampungan nelayan ini sejak Jumat 5 November pekan lalu. "Saat ini kami dari BPBD tetap memantau perkembangan banjir tersebut melalui pos damkar Kosambi berserta kecamatan Kosambi," katanya.

Advertising
Advertising

Munir mengatakan banjir rob terjadi setiap tahun di bulan purnama. Rob akan naik pada jam 4 subuh dan akan surut pada jam 4 sore. "Setiap hari selalu begtu saat musim air pasang seperti sekarang ini," ucap dia.

Munir mengatakan, dari lima RW yang terdampak Rob, ada tiga yang terdampak paling parah, yakni di RW 01, 02 dan 03. Total korban terdampak saat ini 2.736 keluarga.

Menurut Munir, tingginya air laut di wilayah RW 01, 02 dan 3 itu karena berhadapan langsung dengan laut dan di ujung RW 02 dan 03 posisinya di pinggir sungai yang menuju laut.

Pelaksana tugas camat Kosambi CR Inton mengatakan Pemerintah Kabupaten Tangerang terus memonitor banjir rob yang melanda ratusan rumah di kampung Dadap. "Memonitor apa yang dibutuhkan masyarakat dan Bupati juga meminta kami untuk siaga dapur umum," kata Inton saat dihubungi Tempo, Rabu 10 November 2021.

Hanya saja, kata Inton, sampai saat ini warga Dadap belum menyampaikan permintaan bantuan karena banjir rob masih bisa diatasi. Selain air rob tidak terlalu tinggi, warga juga sudah terbiasa dengan luapan air laut itu. "Sudah menjadi langganan (banjir rob), warga juga tidak mau dievakuasi."

Inton mengatakan ketinggian air rob di kampung Dadap juga masih turun naik. "Kemarin jam 12 siang air kembali tinggi, tapi pukul 15 sudah kembali surut," kata Inton.

JONIANSYAH HARDJONO

Baca juga:

Pendiri Tangerang Raden Aria Wangsakara Jadi Pahlawan Nasional, Ini Sejarahnya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu

Berita terkait

Jalan Nasional Sumatera Barat Putus Diterjang Banjir, Pasokan Logistik Terancam

3 jam lalu

Jalan Nasional Sumatera Barat Putus Diterjang Banjir, Pasokan Logistik Terancam

Banjir menyebabkan jalan nasional di Sumatera Barat terputus. Kadin khawatir akan terjadi ancaman pada pasokan komoditas.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ingin Turun Langsung ke Lokasi Banjir Lahar Dingin di Sumatera Barat

4 jam lalu

Jokowi Ingin Turun Langsung ke Lokasi Banjir Lahar Dingin di Sumatera Barat

Jokowi telah memerintahkan Kepala BNPB untuk segera mendatangi area yang terkena dampak untuk mengkoordinasikan upaya bantuan dan pemulihan.

Baca Selengkapnya

18 Titik Jalan Nasional Rusak Parah Akibat Banjir Bandang di Sumatera Barat

17 jam lalu

18 Titik Jalan Nasional Rusak Parah Akibat Banjir Bandang di Sumatera Barat

Rusaknya beberapa jalan tersebut diakibatkan banjir bandang dan longsor yang melanda Sumatra Barat pada Sabtu, 11 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Banjir di Sumatera Barat Sebabkan Jalan Nasional Terputus, Masyarakat Diimbau Lewat Jalan Alternatif

18 jam lalu

Banjir di Sumatera Barat Sebabkan Jalan Nasional Terputus, Masyarakat Diimbau Lewat Jalan Alternatif

Bencana alam banjir bandang di Sumatera Barat menyebabkan sejumlah jalan nasional terputus. Masyarakat diminta lewat jalur alternatif.

Baca Selengkapnya

Banjir dan Tanah Longsor Melanda Aceh Selatan, Sebanyak 8.142 Jiwa Terdampak

23 jam lalu

Banjir dan Tanah Longsor Melanda Aceh Selatan, Sebanyak 8.142 Jiwa Terdampak

Banjir mengakibatkan rusaknya beberapa fasilitas umum serta tanah longsor menutupi badan jalan lintas nasional.

Baca Selengkapnya

TNI AL Terjunkan Anggota Bantu Evakuasi Korban Banjir Bandang di Sumatera Barat

1 hari lalu

TNI AL Terjunkan Anggota Bantu Evakuasi Korban Banjir Bandang di Sumatera Barat

TNI AL membantu pencarian dan penyelamatan korban bencana banjir bandang lahar dingin di Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat.

Baca Selengkapnya

Banjir Sumbar, Tim SAR Masih Cari 17 Korban Hilang

1 hari lalu

Banjir Sumbar, Tim SAR Masih Cari 17 Korban Hilang

Kantor Basarnas Padang masih melakukan pencarian terhadap 17 orang korban banjir bandang di Sumatera Barat.

Baca Selengkapnya

Korban Meninggal Akibat Banjir Bandang di Sumatra Barat Bertambah Jadi 37 Orang

1 hari lalu

Korban Meninggal Akibat Banjir Bandang di Sumatra Barat Bertambah Jadi 37 Orang

banjir bandang itu juga menyebabkan ruas jalan terputus.

Baca Selengkapnya

Banjir Musnahkan Desa-desa di Afghanistan, Korban Tewas Jadi 315 Orang

1 hari lalu

Banjir Musnahkan Desa-desa di Afghanistan, Korban Tewas Jadi 315 Orang

Afghanistan dilanda banjir parah yang menyapu desa-desa dan menyebabkan ribuan orang mengungsi.

Baca Selengkapnya

BPBD Evakuasi 15 Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Kabupaten Agam

2 hari lalu

BPBD Evakuasi 15 Korban Tewas Akibat Banjir Bandang di Kabupaten Agam

BPBD masih terus memutakhirkan data bangunan terdampak, baik rumah, fasilitas umum, dan tempat usaha akibat banjir bandang tersebut.

Baca Selengkapnya