Misa Natal Gereja Katedral Bisa Diikuti Secara Online, Berikut Jadwalnya

Reporter

Antara

Jumat, 24 Desember 2021 14:52 WIB

Seorang pekerja menata dekorasi natal di Gereja Katedral, Jakarta, Senin, 20 Desember 2021. Sejumlah gereja mulai dihiasan natal untuk menciptakan nuansa religius serta memberi kenyamanan bagi umat Nasrani yang akan melaksanakan Ibadah. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Gereja Katedral Jakarta memfasilitasi umat Nasrani yang tidak bisa mengikuti Misa Natal pada 24-25 Desember 2021 secara tatap muka, dapat mengikuti misa secara daring.

Humas Keuskupan Agung Katedral Jakarta Susyana Suwadie mengatakan Misa Natal pada Jumat, 24 Desember 2021 hari ini dilaksanakan selama tiga kali untuk ibadah daring.

"Umat yang mengikuti ibadah secara 'online' dapat mengikuti melalui chanel Youtube Komsos Katedral Jakarta," kata Susy seperti dikutip dari Antara, Jumat 24 Desember 2021.

Misa Malam Natal dari Katedral dilaksanakan selama tiga kali, yakni pukul 16.00 WIB, 17.30 WIB, dan 20.00 WIB.

Umat yang melaksanakan ibadah secara daring dapat mengakses lewat kanal Youtube Komsos Katedral Jakarta yang telah memiliki 225 ribu pelanggan.

Advertising
Advertising

Adapun perayaan Natal pada 25 Desember 2021, misa diadakan sebanyak tiga kali, yakni Misa Pontifikal oleh Uskup pada pukul 09.00 WIB yang disiarkan secara daring dan oleh TVRI, serta secara tatap muka.

Kemudian, misa kedua pukul 11.00 WIB untuk daring saja dan terakhir pukul 17.00 WIB dengan tatap muka dan daring.

Pada perayaan Natal tahun ini, Katedral mengangkat tema "Cinta Kasih Kristus yang Menggerakkan Persaudaraan".

Adapun ibadah Misa Malam Natal dan Natal secara tatap muka di Katedral dibatasi hanya untuk 650 umat atau sebanyak 40 persen dari kapasitas gereja.

Dilansir dari akun Instagram Katedral Jakarta, perayaan Misa Natal 2021 akan dilaksanakan selama dua hari, yaitu tanggal 24-25 Desember 2021.

Berikut informasi mengenai jadwal misa Natal daring Katedral Jakarta:

Tanggal 24 Desember akan diadakan sebanyak tiga kali, dengan jadwal:
1.Pukul 16.00 WIB (daring)
2.Pukul 17.30 WIB (tatap muka dan daring)
3.Pukul 20.00 WIB (tatap muka dan daring)

Tanggal 25 Desember 2021 akan diadakan sebanyak tiga kali, dengan jadwal:
1.Pukul 09.00 WIB (Misa Pontifikal, daring, tatap muka dan disiarkan TVRI)
2.Pukul 11.00 WIB (daring dan disiarkan Kompas TV)
3.Pukul 17.00 WIB (tatap muka dan daring)

Baca juga: Gereja Katedral Batasi Jumlah Jemaat Misa Natal Offline Hanya 650 Orang

Berita terkait

BMKG Prakirakan Jakarta Cerah Hingga Siang, Beberapa Area Bahkan Minim Awan

21 jam lalu

BMKG Prakirakan Jakarta Cerah Hingga Siang, Beberapa Area Bahkan Minim Awan

BMKG memperkirakan Jakarta cerah sepanjang hari ini, Senin, 13 Mei 2024. Tak ada potensi hujan hingga esok dinihari.

Baca Selengkapnya

Tidak Sehat, Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kedua di Dunia pada Minggu Pagi

1 hari lalu

Tidak Sehat, Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kedua di Dunia pada Minggu Pagi

Jakarta hanya satu level di bawah Delhi (India).

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur Hujan Ringan

2 hari lalu

BMKG Prakirakan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur Hujan Ringan

BMKG memprakirakan cuaca di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur akan hujan ringan siang ini.

Baca Selengkapnya

Joging Weekend Tak akan Terganggu, BMKG Perkirakan Mayoritas Area Jakarta Bebas Hujan Hari Ini

2 hari lalu

Joging Weekend Tak akan Terganggu, BMKG Perkirakan Mayoritas Area Jakarta Bebas Hujan Hari Ini

BMKG perkirakan cuaca Jakarta cenderung cerah berawan sepanjang hari ini, Sabtu, 11 Mei 2024. Hanya ada sedikit potensi hujan ringan siang nanti.

Baca Selengkapnya

Jakarta dan Makassar Catat Pemesanan Tertinggi di Hotel OYO pada Lebaran 2024

3 hari lalu

Jakarta dan Makassar Catat Pemesanan Tertinggi di Hotel OYO pada Lebaran 2024

Platform akomodasi OYO mencatat Jakarta dan Makassar adalah dua kota tertinggi pemesanan akomodasi selama Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

5 hari lalu

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

Cuaca diperkirakan masih cerah berawan pada siang hari, kecuali Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

6 hari lalu

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

Ahok kembali aktif di akun YouTube pribadinya dengan membuat konten yang membahas permasalah di Jakarta hingga sosok pemimpin yang ideal.

Baca Selengkapnya

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

6 hari lalu

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

Seluruh wilayah DKI Jakarta diprakirakan cerah berawan pada pagi harinya dan sebagian besar berawan pada siang hari.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

11 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

12 hari lalu

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

Jakarta diprediksi cenderung berawan hari ini, Rabu, 1 Mei 2024. Sejumlah wilayah berpeluang hujan siang nanti.

Baca Selengkapnya