Menjelang Ramadan 60 Ribu Kendaraan Penuhi Bogor, Polisi: Tidak Seperti Liburan

Senin, 28 Maret 2022 07:50 WIB

Sejumlah pengendara melintas di jalur wisata Puncak yang terpantau padat di Cipayung, Kabupaten Bogor, Kamis, 3 Maret 2022. Mobil derek juga disiapkan untuk mengantisipasi adanya kendaraan mogok yang bisa menyebabkan kemacetan. ANTARA/Yulius Satria Wijaya.

TEMPO.CO, Bogor - Menjelang Ramadan pada awal April 2022, sebanyak 60 ribu kendaraan memenuhi jalanan Kota Bogor pada akhir pekan lalu. Kasatlantas Polresta Bogor Kota AKP Galih Apria mengatakan lalu lintas kendaraan mengalami peningkatan jika dibandingkan akhir pekan sebelumnya.

"Di lapangan terlihat kepadatan kendaraan Sabtu-Minggu ini tidak seperti liburan biasanya," kata Galih kepada Antara di Bogor, Ahad, 27 Maret 2022.

Polresta Bogor Kota mengerahkan 85 personel Satlantas untuk menjaga sejumlah titik kepadatan lalu lintas selama akhir pekan. Titik keramaian hingga menyebabkan penumpukan kendaraan itu adalah pusat wisata kuliner di kawasan Rumah Sakit BMC hingga pertigaan Bantar Kemang dan Jalan Raya Pajajaran.

Kepadatan lalu lintas kendaraan juga terjadi di dekat pintu 1 Kebun Raya Bogor. Selain tempat wisata dan kuliner, kepadatan juga terjadi di jalur sistem satu arah (SSA) di Jalan Pajajaran arah Jalan Otista dan sebaliknya.

Satlantas Polresta Bogor Kota juga mencatat titik kemacetan di pertigaan Sukasari pada siang dan sore hari. Untuk mengurai kepadatan kendaraan, kepolisian melakukan penguraian atau crowd free road secara situasional.

Galih mengklaim tidak ada kemacetan panjang meski puluhan ribu kendaraan itu hilir mudik di Kota Bogor selama Sabtu dan Ahad kemarin. "Cukup padat, tapi berhasil diurai, antusiasme warga menyambut Ramadan kali ini membuat jalan ramai," tambahnya.

Baca juga: Warga Lubang Buaya Kembali Gelar Pawai Obor Menyambut Bulan Ramadan


Berita terkait

Kepala SMK Lingga Kencana Jelaskan Pemilihan Travel Will In Urus Rombongan Perpisahan yang Berbuntut Kecelakaan di Subang

1 hari lalu

Kepala SMK Lingga Kencana Jelaskan Pemilihan Travel Will In Urus Rombongan Perpisahan yang Berbuntut Kecelakaan di Subang

Kepala SMK Lingga Kencana Sarojih mengungkapkan kecelakaan bus rombungan perpisahan siswanya di Subang menggunakan travel yang sama seperti study tour ke Garut pada 2023.

Baca Selengkapnya

BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

1 hari lalu

BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

BI memperkirakan kinerja penjualan eceran bulan April 2024 tetap tumbuh, didorong oleh momen Idul Fitri.

Baca Selengkapnya

Tempat Penyuntikan Tabung Gas di Bogor Bisa Konversi 180 Tabung Gas 3 Kg Jadi 45 Tabung Gas 12 Kg per Hari

2 hari lalu

Tempat Penyuntikan Tabung Gas di Bogor Bisa Konversi 180 Tabung Gas 3 Kg Jadi 45 Tabung Gas 12 Kg per Hari

Polisi menggerebek lokasi penyuntikan tabung gas ini di sebuah perumahan di Bogor. Jadi biang kerok hilangnya tabung gas 3 kg.

Baca Selengkapnya

Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

2 hari lalu

Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

Survei Konsumen Bank Indonesia atau BI pada April 2024 mengindikasikan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi meningkat.

Baca Selengkapnya

Jepang Kucurkan Pinjaman Rp14 Triliun ke Indonesia untuk Proyek MRT Koridor Timur-Barat

3 hari lalu

Jepang Kucurkan Pinjaman Rp14 Triliun ke Indonesia untuk Proyek MRT Koridor Timur-Barat

Jepang dan Kementerian Luar Negeri menandatangani pertukaran nota atau E/N senilai Rp14 triliun untuk Proyek MRT Koridor Timur-Barat

Baca Selengkapnya

Gempa Darat M3,2 Guncang Sukabumi dan Bogor, Lokasi dan Kedalamannya Mirip Lindu pada 9 Mei Lalu

3 hari lalu

Gempa Darat M3,2 Guncang Sukabumi dan Bogor, Lokasi dan Kedalamannya Mirip Lindu pada 9 Mei Lalu

Gempa tektonik bermagnitudo 3,2 mengguncang sebagian wilayah Sukabumi dan Bogor pada Ahad malam, 12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Bantu Gibran Bocah Viral Karena Kelaparan di Bogor

6 hari lalu

Polres Metro Depok Bantu Gibran Bocah Viral Karena Kelaparan di Bogor

Polres Metro Depok memberikan bantuan ke Gibran bocah di Bogor yang viral karena kelaparan.

Baca Selengkapnya

Gempa Darat Dangkal Terjadi di Sukabumi, Ini Data dan Penjelasan BMKG

6 hari lalu

Gempa Darat Dangkal Terjadi di Sukabumi, Ini Data dan Penjelasan BMKG

Gempa darat menggetarkan wilayah Bogor dan Sukabumi, Jawa Barat, pada Kamis siang, 9 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

8 hari lalu

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

TikToker asal Depok diancam dipenjarakan akibat video memberi makan bocah yang kelaparan di Desa Rawa Panjang, Kabupaten Bogor viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Water Kingdom Mekarsari: Harga Tiket, Jam Buka, dan Fasilitasnya

8 hari lalu

Water Kingdom Mekarsari: Harga Tiket, Jam Buka, dan Fasilitasnya

Hari libur, Anda bisa berkunjung ke Water Kingdom Mekarsari di Bogor. Ada banyak wahana yang tersedia, mulai dari toddler pool hingga outbond zodara.

Baca Selengkapnya