Alberto Longo: Formula E Jakarta Terbaik dalam Sejarah Balapan

Reporter

Antara

Editor

Sunu Dyantoro

Kamis, 9 Juni 2022 20:07 WIB

Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo turut mendampingi Presiden Joko Widodo melakukan Grid Walk dan membuka Jakarta e-Prix 2022 (Formula E),

TEMPO.CO, Jakarta - Chief Championship Officer Formula E Alberto Longo mengatakan balap Formula E seri Jakarta pada 4 Juni lalu adalah terbaik dalam sejarah. Sisi pertama, dilihat dari jumlah penonton saja, sudah 60.000 orang yang datang ke Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol pada saat balapan berlangsung.

"Saya maksud ada gairah yang ditunjukkan oleh masyarakat Indonesia terhadap Formula E tampak dari jumlah penonton yang datang, 60.000 orang lho yang tertarik dan mendukung balapan. Bahkan, Presiden Joko Widodo, Ketua DPR Puan Maharani, dan sejumlah menteri, gubernur, (Ahmad) Sahroni," kata Alberto saat video konferensi di Kantor Jakpro, Thamrin City, Jakarta Pusat, Kamis, 9 Juni 2022.

Menurut Alberto, rekan-rekan di negaranya sampai-sampai memberikan selamat kepadanya usai berlangsung Formula E di Jakarta, karena melihat antusiasme masyarakatnya betul-betul tinggi, sampai pejabat setempat pun mau hadir menonton balapan. "Jadi saya bisa simpulkan ini adalah salah satu seri yang terbaik dalam sejarah balapan, bahkan bisa dibilang yang terbaik dalam sejarah Formula E," kata Alberto.

Alberto berharap Formula E seri Jakarta mendatang bisa semakin baik. Misalnya, dengan menambah jumlah kapasitas penonton agar lebih banyak yang datang. "Seharusnya kami menyediakan tempat yang lebih luas lagi agar lebih banyak penggemar yang bisa menikmati balapan," kata Alberto.

Selain itu, dari sisi penonton siaran televisi rekan media (media partner) Formula E di Indonesia, Metro TV dan RCTI, tim Formula E memperkirakan ada sekitar 10 juta penonton yang duduk di depan layar kaca untuk menyaksikan Formula E.

"Kami mencatat lebih dari 10 juta penonton live saat balapan. Itu baru dari stasiun televisi Indonesia yang menjadi main broadcast kami RCTI, belum hitungan dari media lain seperti Metro TV dan lainnya. Jadi terima kasih atas dukungan yang besar ini," kata Alberto.

Impresi media sosial pun sangat besar. Menurut Alberto, total ada 22,6 juta interaksi di konten yang disajikan media sosial Formula E. "Terima kasih sekali lagi saya ucapkan karena telah berinteraksi dengan Formula E," kata Alberto.

"Ya, kami tentunya masih menghitung data dari negara lain ya, tapi kami yakin bisa mencapai angka 50 juta penonton dari seluruh dunia saat balapan. Itu sebabnya saya mengatakan bahwa ada dampak besar terhadap ekonomi Jakarta, karena ekspos media dari negara lain ini (Indonesia)," kata Alberto pula.

Baca juga: Formula E Jakarta, PSI DKI Tunggu Laporan Pertanggungjawaban Panitia

Berita terkait

Kemenhub: Jakarta Masuk Daftar 50 Kota Maritim Terkemuka di Dunia

2 hari lalu

Kemenhub: Jakarta Masuk Daftar 50 Kota Maritim Terkemuka di Dunia

Jakarta masuk dalam daftar 50 kota maritim terkemuka di dunia, peringkat satu sebagai kota dengan kantor pusat perusahaan pelayaran terbanyak di dunia

Baca Selengkapnya

BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Siang Nanti, Suhu Udara Bisa Tembus 31 Derajat Celcius

3 hari lalu

BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Siang Nanti, Suhu Udara Bisa Tembus 31 Derajat Celcius

BMKG memperkirakan Jakarta berawan hari ini, Selasa, 14 Mei 2024, dengan sedikit potensi hujan pada siang nanti.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Jakarta Cerah Hingga Siang, Beberapa Area Bahkan Minim Awan

4 hari lalu

BMKG Prakirakan Jakarta Cerah Hingga Siang, Beberapa Area Bahkan Minim Awan

BMKG memperkirakan Jakarta cerah sepanjang hari ini, Senin, 13 Mei 2024. Tak ada potensi hujan hingga esok dinihari.

Baca Selengkapnya

Tidak Sehat, Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kedua di Dunia pada Minggu Pagi

5 hari lalu

Tidak Sehat, Kualitas Udara Jakarta Terburuk Kedua di Dunia pada Minggu Pagi

Jakarta hanya satu level di bawah Delhi (India).

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur Hujan Ringan

6 hari lalu

BMKG Prakirakan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur Hujan Ringan

BMKG memprakirakan cuaca di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur akan hujan ringan siang ini.

Baca Selengkapnya

Joging Weekend Tak akan Terganggu, BMKG Perkirakan Mayoritas Area Jakarta Bebas Hujan Hari Ini

6 hari lalu

Joging Weekend Tak akan Terganggu, BMKG Perkirakan Mayoritas Area Jakarta Bebas Hujan Hari Ini

BMKG perkirakan cuaca Jakarta cenderung cerah berawan sepanjang hari ini, Sabtu, 11 Mei 2024. Hanya ada sedikit potensi hujan ringan siang nanti.

Baca Selengkapnya

Jakarta dan Makassar Catat Pemesanan Tertinggi di Hotel OYO pada Lebaran 2024

7 hari lalu

Jakarta dan Makassar Catat Pemesanan Tertinggi di Hotel OYO pada Lebaran 2024

Platform akomodasi OYO mencatat Jakarta dan Makassar adalah dua kota tertinggi pemesanan akomodasi selama Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

9 hari lalu

Jakarta Diperkirakan Cerah Berawan Rabu Pagi hingga Sore, kecuali Jakarta Selatan dan Timur

Cuaca diperkirakan masih cerah berawan pada siang hari, kecuali Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

10 hari lalu

Kembali Aktif Ngonten di Akun YouTube Pribadinya, Apa Saja yang Dibicarakan Ahok?

Ahok kembali aktif di akun YouTube pribadinya dengan membuat konten yang membahas permasalah di Jakarta hingga sosok pemimpin yang ideal.

Baca Selengkapnya

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

10 hari lalu

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan, Hujan Ringan Malam Hari

Seluruh wilayah DKI Jakarta diprakirakan cerah berawan pada pagi harinya dan sebagian besar berawan pada siang hari.

Baca Selengkapnya