Berujung Damai, Pemilik Pet Shop di Tangerang Minta Maaf Sebabkan Anjing English Bulldog Mati

Selasa, 26 Juli 2022 22:39 WIB

Ilustrasi anjing mati. Sumber: Unsplash/asiaone.com

TEMPO.CO, Tangerang Selatan - Pemilik Holy Pet Shop di Tangerang akhirnya meminta maaf secara terbuka karena anjing English Bulldog milik Hendra Setiadi mati setelah dititipkan pada Mei 2022.

"Meminta maaf secara terbuka kepada bapak Hendra Setiadi dan ibu Juli atas kesalahan, kealpaan, kelalaian atas hewan peliharaan yang dititipkan kepada kami sehingga hewan tersebut luka-luka dan mati pada saat perawatan di klinik ," kata pemilik Holy Pet Shop Rendy Aprisetiawan, Selasa 26 Juli 2022.

Rendy juga mengimbau kepada pemilik pet shop di wilayah Jakarta untuk lebih berhati-hati dalam merawat hewan yang dititipkan oleh pemilik secara profesional.

"Dengan adanya kejadian ini saya sekali lagi meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada bapak Hendra dan ibu Juli sebagai pemilik anjing bernama Maxi. Saya berterima kasih karena masalah ini bisa kita selesaikan secara kekeluargaan," ujarnya.

Menurut Rendy, komentar di media sosial yang menyebut pemilik anjing sebagai mafia anjing dan bermain dengan oknum polisi serta preman adalah tidak benar.

Kasus ini bermula ketika Maxi, anjing jenis English Bulldog berusia 6 tahun, mati setelah dititipkan di pet shop di wilayah Pagedangan, Tangerang. Diduga binatang tersebut mati lantaran ditelantarkan oleh pet shop.

Hendra Setiadi, pemilik anjing itu, menceritakan bahwa dia menitipkan Maxi pada 29 April hingga 11 Mei 2022 karena karyawannya sedang pulang kampung, dan ia juga harus keluar kota. Ketika istrinya hendak mengambil anjing kesayangan itu pada 11 Mei, hewan itu terlihat kaku dan posisinya masih di dalam kandang yang ia bawa dari rumah.

Pada saat ditanyakan ke salah seorang karyawan pet shop yang ada saat itu, ternyata hewan itu tidak pernah dikeluarkan dari kandang.

Padahal pet shop itu sudah janji apabila membayar Rp 150 ribu per hari, English Bulldog tersebut akan mendapatkan layanan grooming, makanan dan sebagainya. Tetapi layanan itu tidak dilakukan.

Setelah dijemput oleh istrinya, Maxi langsung dibawa dan mendapatkan perawatan di rumah sakit hewan. Tak lama berselang anjing itu mati.

MUHAMMAD KURNIANTO

Baca juga: Cerita Pemilik Anjing Lapor Polisi setelah English Bulldog Miliknya Mati

Berita terkait

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

6 hari lalu

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

Untuk membongkar kasus judi online di di Teluknaga, Kabupaten Tangerang ini, tim patroli siber Polda Metro Jaya melakukan penyelidikan 20 hari.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Tangkap 11 Tersangka Judi Online di Tangerang

6 hari lalu

Polda Metro Jaya Tangkap 11 Tersangka Judi Online di Tangerang

Para pemain judi online itu harus membayar deposit Rp 25 ribu untuk satu kali masuk ke website cuaca77.

Baca Selengkapnya

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

8 hari lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

10 hari lalu

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

Pengungkapan kasus narkoba jenis sintetis ini berawal saat kecurigaan seorang warga akan adanya penyalahgunaan narkoba di wilayah Larangan, Tangerang.

Baca Selengkapnya

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

11 hari lalu

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini memulai pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

12 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Seorang Pengusaha Laporkan Kapolres Tangsel ke Propam Polri Karena Dugaan Kriminalisasi

12 hari lalu

Seorang Pengusaha Laporkan Kapolres Tangsel ke Propam Polri Karena Dugaan Kriminalisasi

Seorang pengusaha mesin di Kota Tangerang melaporkan Kapolres Tangsel atas dugaan kriminalisasi.

Baca Selengkapnya

Tante Bunuh Keponakan Berusia 7 Tahun di Tangerang, Sakit Hati Ibu Korban Tak Meminjami Uang Rp 300 Ribu

12 hari lalu

Tante Bunuh Keponakan Berusia 7 Tahun di Tangerang, Sakit Hati Ibu Korban Tak Meminjami Uang Rp 300 Ribu

Seorang tante membunuh keponakan yang berusia 7 tahun di Tangerang karena sakit hati ibu korban tak meminjami uang Rp 300 ribu.

Baca Selengkapnya

Seorang Wanita 40 Tahun di Tangerang Diduga Membunuh Ponakannya yang Berusia 7 Tahun

13 hari lalu

Seorang Wanita 40 Tahun di Tangerang Diduga Membunuh Ponakannya yang Berusia 7 Tahun

Polisi menangkap seorang wanita 40 tahun di Tangerang yang diduga membunuh ponakannya yang berusia 7 tahun.

Baca Selengkapnya

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

17 hari lalu

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

CEO Apple Tim Cook kunjungi Apple Developer Academy Binus di BSD City, Tangerang. Sudah memiliki 1.500 lulusan.

Baca Selengkapnya