Heru Budi Dampingi Jokowi ke Tanah Abang, Pasar Jaya: Omzet Naik dari 80 % ke 100 % di 2023

Reporter

Tempo.co

Editor

Sunu Dyantoro

Senin, 2 Januari 2023 11:52 WIB

Presiden Joko Widodo mengunjungi Blok A Pasar Tanah Abang, Jakarta, Senin, 2 Januari 2023. Tempo/Fajar Pebrianto

TEMPO.CO, Jakarta - Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, ikut mendampingi Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengunjungi Pasar Blok A Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin, 2 Januari 2023.

Presiden Joko Widodo mengatakan, kunjungan ini untuk melihat langsung kondisi penjualan dan pembelian di Pasar Tanah Abang pasca dicabutnya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Presiden berharap, aktivitas transaksi di Pasar Tanah Abang kembali menggeliat di tahun 2023. Sehingga, omzet pedagang pun semakin meningkat.

"Apabila kondisi penjualan di pasar ini menurun, maka di daerah lainnya juga menurun, sebab ini salah satu dari 16 pasar hilir di Indonesia. Pasar produksi lainnya seperti di Pasar Terong Makasar, Pasar Turi di Surabaya, Pasar Johar di Semarang," ucap Presiden Jokowi.

Jokowi melanjutkan, dicabutnya aturan PPKM diharapkan dapat menumbuhkan optimisme para pedagang di pasar serta pelaku UMKM.

Advertising
Advertising

"Kita harap muncul optimisme di tahun ini untuk para pedagang, mereka juga menyampaikan jika di 2022 sudah membaik dibanding 2021. Para pedagang tidak hanya berdagang di sini tetapi di market place juga. Semoga ini mempermudah bertemunya penjual dan pembeli, sehingga 2023 ini perekonomian kita semaki lebih baik," tandasnya.

Baca: Heru Budi Hartono Bakal Tambah Jalur KRL ke Tanah Abang

Pasar Jaya sebut omzet pedagang mulai meningkat

Direktur Properti dan Perpasaran Perumda Pasar Jaya, Aristianto menjelaskan, pada pertengahan 2022 omzet pedagang mulai meningkat 70-80 persen dibanding 2020 dan 2021.

"Kami berharap, dicabut PPKM omzet pedagang pada 2023 bisa merangkak mencapai 100 persen. Ini optimisme kami sesua pesan Presiden dan Pj Gubernur," ungkapnya.

Optimisme yang sama juga diutaraka Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta, Elisabeth Ratu Rante Allo. Dia berharap pelaku UMKM di Jakarta ikut membaik setelah tidak ada lagi PPKM.

Dia mengungkapkan, Presiden dan Pj Gubernur DKI berpesan agar pelaku UKM terus diberdayakan agar semakin maju. Sebab, peran mereka sangat penting dalam menggerakan roda perekonomian negara.

"Pesan Presiden dan Pj Gubernur, kita harus tetap memperdayakan UMKM agar semakin maju dan menambah pendapatan ekonomi kita," kata dia, dikutip dari jakarta.go.id.

Baca juga: Jokowi Kunjungi Pasar Tanah Abang, Warga Sempat Terhambat Masuk Blok A

Berita terkait

Freeport Indonesia, Kritik Pengamat Ekonomi UGM hingga Perpanjangan Kontrak

48 menit lalu

Freeport Indonesia, Kritik Pengamat Ekonomi UGM hingga Perpanjangan Kontrak

Pengamat Ekonomi Energi UGM Fahmy Radhi mengkritik perpanjangan izin ekspor konsentrat tembaga PT Freeport Indonesia

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Berlakukan Kelas Standar BPJS Kesehatan, Muhammadiyah Tanggapi Bagi-bagi Izin Tambang Ala Bahlil

51 menit lalu

Terpopuler: Jokowi Berlakukan Kelas Standar BPJS Kesehatan, Muhammadiyah Tanggapi Bagi-bagi Izin Tambang Ala Bahlil

Terpopuler: Jokowi memberlakukan kelas standar untuk rawat inap pasien BPJS Kesehatan, Muhammadiyah tanggapi bagi-bagi izin tambang untuk Orman.

Baca Selengkapnya

Jokowi Berlakukan Kelas Rawat Inap Standar BPJS Kesehatan, Rumah Sakit Diklaim Sudah Siap

9 jam lalu

Jokowi Berlakukan Kelas Rawat Inap Standar BPJS Kesehatan, Rumah Sakit Diklaim Sudah Siap

Presiden Jokowi menerapkan kelas standar untuk rawat inap pasien BPJS Kesehatan. Dirut BPJS Kesehatan klaim pihak rumah sakit sudah siap.

Baca Selengkapnya

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

10 jam lalu

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

Nahdlatul Wathan (NW) menjadi organisasi massa Islam pertama yang membangun ekosistem di Ibu Kota Nusantara (IKN). Begini profilnya?

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Kurasi UMKM untuk Isi Galeri di IKN saat HUT Kemerdekaan RI

11 jam lalu

Sandiaga Uno Kurasi UMKM untuk Isi Galeri di IKN saat HUT Kemerdekaan RI

Menteri parekraf Sandiaga Uno tengah menyiapkan UMKM yang akan mengisi acara HUT Kemerdekaan RI Agustus mendatang

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Sinyal Bansos Beras Dilanjutkan sampai Desember 2024

13 jam lalu

Jokowi Beri Sinyal Bansos Beras Dilanjutkan sampai Desember 2024

Dalam Pilpres 2024, pemberian bansos beras oleh Jokowi dikritik lawan politik hingga kelompok sipil sebagai upaya cawe-cawe.

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Jadi Ujian Terakhir Presiden Jokowi, Memperbaiki atau Merusak?

13 jam lalu

Pansel KPK Jadi Ujian Terakhir Presiden Jokowi, Memperbaiki atau Merusak?

Sejumlah pihak menyatakan pembentukan Pansel KPK menjadi ujian terakhir bagi pemerintahan Presiden Jokowi. Pemberantasan korupsi semakin suram?

Baca Selengkapnya

Jokowi Jadi Presiden Kedua setelah Gus Dur Sambangi Kabupaten Muna

15 jam lalu

Jokowi Jadi Presiden Kedua setelah Gus Dur Sambangi Kabupaten Muna

Keterangan tertulis Sekretariat Presiden menyebut Jokowi disambut lautan masyarakat saat meninjau Pasar Laino Raha, Kabupaten Muna.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmi Hapus Sistem Kelas BPJS Kesehatan, Ini Penggantinya

16 jam lalu

Jokowi Resmi Hapus Sistem Kelas BPJS Kesehatan, Ini Penggantinya

Jokowi resmi menghapus sistem kelas melalui Perpres Nomor 59 tahun 2024 tentang Jaminan Kesehatan atau BPJS Kesehatan.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi terhadap Pembentukan Pansel KPK oleh Presiden Jokowi

16 jam lalu

Ragam Reaksi terhadap Pembentukan Pansel KPK oleh Presiden Jokowi

Novel Baswedan menilai dalam proses pemilihan Pansel KPK akan terlihat ada atau tidaknya keinginan Jokowi memberantas korupsi.

Baca Selengkapnya