Ribuan Warga Kota Tangerang Ikut Jalan Santai Sarungan

Reporter

Antara

Minggu, 30 Juli 2023 14:57 WIB

Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah melakukan jalan santi sarungan bersama masyarakat, Minggu. Kegiatan ini merupakan agenda rutin dalam rangkaian festival Al Azhom. ANTARA/HO/Pemkot Tangerang

TEMPO.CO, Jakarta - Hari ini ribuan warga Kota Tangerang, Banten mengikuti kegiatan jalan santai pakai sarung atau sarungan, yang menjadi bagian dari satu dekade Festival Al-A’Zhom 2023.

Kegiatan jalan santai pakai sarung dimulai dari Taman Elektrik dan dilepas oleh Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah bersama Wakil Wali Kota Sachrudin, didampingi oleh Wakil Ketua DPRD, Kepala Kemenag Kota Tangerang dan Ketua BKPRMI Kota Tangerang.

“Alhamdulillah, ini jadi rangkaian penutup festival Al-A'zhom tahun ini, sekaligus rasa syukur kita memasuki tahun baru Islam 1445 H,” kata Wali Kota Arief di hadapan masyarakat yang sudah berkumpul di area Taman Elektrik Kota Tangerang, Ahad, 30 Juli 2023.

Gelaran 1 dekade Festival Al-A’Zhom 2023, sudah terselenggara selama 10 tahun terakhir dengan berbagai rangkaian acara yang bisa dinikmati oleh masyarakat.

Beragam kegiatan untuk Festival Al-A'Zhom digelar seperti Tabligh Akbar, Pameran Artefak Rasulullah, Pameran Kaligrafi, perlombaan, festival kuliner, Bazar UMKM, serta Jalan Santai Sarungan.

Advertising
Advertising

“Saya harap ini bisa terus jadi semangat kita untuk menggaungkan syiar Islam dari Kota Tangerang ke seluruh penjuru negeri dan semoga kita semua senantiasa berkolaborasi untuk bersama-sama memajukan Kota Tangerang yang berakhlakul karimah dan berdaya saing,” katanya.

Usai melepas rombongan, Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah bersama wakilnya turut serta jalan santai sarungan bersama masyarakat.

“Ayo, semangat! Sambil shalawatan, tetap hati-hati, jaga jarak dengan kendaraan dan jaga kebersihan lingkungan ya,” ujar Arief kepada masyarakat.

Dimas, warga Cipondoh mengaku senang bisa mengikuti kegiatan jalan sehat sarungan, sebab bisa mempererat silaturahim, juga syiar kepada warga yang dijumpai.

Pilihan Editor: Bus Tayo Diminati Warga, Pemkot Tangerang Ajukan Dua Koridor Baru

Berita terkait

Pemkab Tangerang Turut Meriahkan Pawai Mobil Hias di HUT Ke-44 Dekranas

1 hari lalu

Pemkab Tangerang Turut Meriahkan Pawai Mobil Hias di HUT Ke-44 Dekranas

Suasana meriah terpancar dari parade mobil hias kriya dan budaya yang diikuti oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang dalam rangka memeriahkan perayaan HUT ke-44 Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas)

Baca Selengkapnya

Dipukul dengan Paving Blok saat Tidur, Ayah Tewas Dibunuh Anak di Tangerang

1 hari lalu

Dipukul dengan Paving Blok saat Tidur, Ayah Tewas Dibunuh Anak di Tangerang

Mustari, 60 tahun, mati di tangan anak kandungnya sendiri setelah mengalami luka di bagian kepala akibat dipukul menggunakan paving block di Tangerang

Baca Selengkapnya

Viral Petugas Jatuh dari Pintu Pesawat TransNusa di Bandara Soekarno-Hatta

2 hari lalu

Viral Petugas Jatuh dari Pintu Pesawat TransNusa di Bandara Soekarno-Hatta

Seorang petugas terjatuh dari pintu pesawat Transnusa di Bandara Soekarno-Hatta saat persiapan terbang menuju Bali.

Baca Selengkapnya

Kasus Pembunuhan Penjaga Toko Baju, Kejari Kabupaten Tangerang Terima Pelimpahan Tersangka

3 hari lalu

Kasus Pembunuhan Penjaga Toko Baju, Kejari Kabupaten Tangerang Terima Pelimpahan Tersangka

Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang akan menjerat tersangka pembunuhan itu dengan pasal penganiayaan dengan mengakibatkan kematian.

Baca Selengkapnya

Jeritan Warga Pantura Tangerang Kena Pembebasan Lahan PSN PIK 2, Sebut Belum Dibayar sudah Diuruk

7 hari lalu

Jeritan Warga Pantura Tangerang Kena Pembebasan Lahan PSN PIK 2, Sebut Belum Dibayar sudah Diuruk

Pengembangan Proyek Strategis Nasional (PSN) Pantai Indah Kapuk 2 (PIK 2) dituding mematikan mata pencaharian petani padi dan tambak.

Baca Selengkapnya

Mencuri Emas Senilai Rp 100 Juta di Tangerang, Asem Babak Belur Diamuk Massa

10 hari lalu

Mencuri Emas Senilai Rp 100 Juta di Tangerang, Asem Babak Belur Diamuk Massa

Asem, 30 tahun, menjadi bulan bulanan warga yang emosi karena ulahnya mencuri di toko emas di Tangerang.

Baca Selengkapnya

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

18 hari lalu

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

Untuk membongkar kasus judi online di di Teluknaga, Kabupaten Tangerang ini, tim patroli siber Polda Metro Jaya melakukan penyelidikan 20 hari.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Tangkap 11 Tersangka Judi Online di Tangerang

18 hari lalu

Polda Metro Jaya Tangkap 11 Tersangka Judi Online di Tangerang

Para pemain judi online itu harus membayar deposit Rp 25 ribu untuk satu kali masuk ke website cuaca77.

Baca Selengkapnya

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

22 hari lalu

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

Pengungkapan kasus narkoba jenis sintetis ini berawal saat kecurigaan seorang warga akan adanya penyalahgunaan narkoba di wilayah Larangan, Tangerang.

Baca Selengkapnya

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

23 hari lalu

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini memulai pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

Baca Selengkapnya