Tol JORR Macet Imbas Demo Buruh, Jasa Marga Siapkan Jalur Alternatif

Reporter

Ayu Cipta

Kamis, 23 November 2023 19:53 WIB

Demo buruh di Jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi, Kamis petang, 23 November 2023. Tempo/Adi Warsono

TEMPO.CO, Jakarta - Aksi demo buruh di Kawasan Industri MM2 100 Cibitung hari ini Kamis, 23 November 2023 berdampak kemacetan dan kepadatan di Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road East (JORR E) dan Ruas Tol Ulujami-Pondok Pinang arah Cikunir. Atasi kepadatan arus lalu lintas, Jasamarga Metropolitan Tollroad menyiapkan jalur alternatif.

Senior Manager Representative Office 1 Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division
Plaza Tol Cibubur, Jakarta Alvin Andituahta Singarimbun menyatakan secara resmi memohon maaf atas ketidaknyamanan yang dialami para pengguna jalan.

"Tidak hanya Ruas Tol JORR, kepadatan juga terpantau terjadi di Ruas Tol Dalam Kota arah Cikampek, kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini,"kata Alvin Andituahta dalam keterangan pers diterima Tempo, Kamis malam, 23 November 2023.

Sebagai antisipasi, pengguna jalan yang akan melakukan perjalanan dari wilayah Dalam Kota, Cakung, Pondok Indah dan sekitarnya diimbau untuk mengatur kembali jadwal perjalanan dan menggunakan jalur alternatif untuk menghindari kepadatan.

Pengguna jalan yang ingin menuju Cikampek dari Dalam Kota/Tangerang/Bandara Soekarno Hatta dapat memanfaatkan Jalan Tol Pelabuhan (Tj. Priok) dan melanjutkan perjalanan melalui Jalan Tol Cibitung-Cilincing untuk menuju Jalan Tol Jakarta-Cikampek.

Advertising
Advertising

Adapun pengguna jalan tol yang ingin menuju Bogor dari arah Meruya/Lebak Bulus/Bintaro/Ragunan/Ps. Rebo dan sekitarnya dapat melalui Jalan Tol Depok-Antasari menuju Jalan Tol Cinere-Jagorawi hingga masuk ke Ruas Tol Jagorawi.

"Selain rute di atas, pengguna jalan juga dapat menggunakan alternatif jalan arteri (non tol) untuk menuju lokasi tujuan sementara waktu," kata Alvin Andituahta.

Jasa Marga akan terus berkoordinasi dengan PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) dan Kepolisian untuk memantau kondisi terkini terkait aksi demo buruh di Cibitung serta memastikan optimalisasi rekayasa lalu lintas untuk percepatan penguraian kepadatan.

Pilihan Editor: Tol Japek Macet 17 Kilometer karena Demo Buruh, Jasamarga Buka Tutup Gerbang Tol Cibitung 3

Berita terkait

Hari Ini Ada Pemeliharaan Jalan di Tol Cipularang, Sebagian Lajur Ditutup

2 hari lalu

Hari Ini Ada Pemeliharaan Jalan di Tol Cipularang, Sebagian Lajur Ditutup

Jasa Marga melakukan pemeliharaan perkerasan jalan di Tol Cipularang mulai pagi ini. Sebagian lajur ditutup.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang, 328 Ribu Kendaraan Keluar Jabotabek

5 hari lalu

Libur Panjang, 328 Ribu Kendaraan Keluar Jabotabek

Jasa Marga mencatat 328 ribu kendaraan keluar dari Jakarta, Bogor, Tangerang dan Bekasi (Jabotabek) di awal libur panjang pekan ini.

Baca Selengkapnya

H-1 Libur Panjang Hari Kenaikan Yesus Kristus, 164 ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

5 hari lalu

H-1 Libur Panjang Hari Kenaikan Yesus Kristus, 164 ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 164.858 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-1 periode libur panjang Kenaikan Yesus Kristus

Baca Selengkapnya

RUPS Tahunan Jasa Marga Sepakat Bagikan Dividen Rp 274,8 Miliar

6 hari lalu

RUPS Tahunan Jasa Marga Sepakat Bagikan Dividen Rp 274,8 Miliar

RUPS Tahunan Jasa Marga (Persero) Tbk. atau JSMR pada Rabu menyepakati pembagian dividen kepada para pemegang saham sebesar Rp 274,8 miliar.

Baca Selengkapnya

Laporkan Kinerja 2023, Laba Bersih Jasa Marga Capai Rp 6,8 Triliun

6 hari lalu

Laporkan Kinerja 2023, Laba Bersih Jasa Marga Capai Rp 6,8 Triliun

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. atau JSMR melaporkan kondisi kinerja perseroan selama tahun 2023 dengan laba bersih mencapai Rp 6,8 triliun.

Baca Selengkapnya

Jasa Marga Mulai Lakukan Perkerasan Jalan di Ruas Tol JORR Non S

9 hari lalu

Jasa Marga Mulai Lakukan Perkerasan Jalan di Ruas Tol JORR Non S

PT Jasa Marga (Persero) Tbk melakukan pemeliharaan perkerasan jalan di ruas Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) Non S sejak hari ini

Baca Selengkapnya

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

10 hari lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Jasa Marga Tutup Sementara Off Ramp Grogol Besok Malam, Simak Rekayasa Lalu Lintasnya

12 hari lalu

Jasa Marga Tutup Sementara Off Ramp Grogol Besok Malam, Simak Rekayasa Lalu Lintasnya

Pekerjaan rekonstruksi perkerasan di area Off Ramp Grogol KM 13+800 Ruas Tol Dalam Kota ini akan dilaksanakan pada Sabtu malam.

Baca Selengkapnya

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

12 hari lalu

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

Jasa Marga menutup sementara off ramp atau jalan keluar di Jalan Tol Grogol KM 13+800 menuju Grogol atau Jalan S. Parman.

Baca Selengkapnya

Kelompok Petani Singgung Janji Reforma Agraria Jokowi yang Tak Tuntas di Demo Hari Buruh

13 hari lalu

Kelompok Petani Singgung Janji Reforma Agraria Jokowi yang Tak Tuntas di Demo Hari Buruh

Dewi mempertanyakan jumlah tanah yang sudah dikembalikan kepada rakyat dalam agenda reforma agraria Jokowi.

Baca Selengkapnya