Pemuda Misterius di Depok Bakar Bendera Merah Putih dan Mobil Milik Warga

Jumat, 8 Desember 2023 15:43 WIB

Sofyan Tolah menunjukan bendera merah putih yang dibakar pemuda misterius di depan rumahnya Kampung Tipar Halim, RT. 2 RW. 6 Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Cimanggis, Depok, Jumat, 8 Desember 2023. Mobil Sofyan juga ikut terbakar dalam kejadian ini. Foto: TEMPO/Ricky Juliansyah

TEMPO.CO, Depok - Pemuda misterius di Depok diduga membakar satu bendera Merah Putih, dua unit mobil, dan spanduk di dua warung Jumat dini hari tadi, 8 Desember 2023.

Aksi pelaku diketahui warga yang hendak salat subuh sehingga api tidak sampai membesar dan menimbulkan kerugian yang lebih besar.

Ketua RT. 2, RW. 6, Kelurahan Mekarsari, Agus Nadih, mengatakan pembakaran ini berlangsung sekitar pukul 3.30 WIB. Ia menuturkan awalnya ada saksi yang berteriak saat melihat spanduk di salah satu warung terbakar.

Tidak jauh dari warung tersebut, kata Agus, ada saksi lain yang melihat api sedang membakar sarung mobil milik salah satu warga di dalam rumahnya.

Menurut Agus, mobil milik warganya itu tersambar kobaran api dari bendera di depan rumah yang dibakar lebih dulu oleh pelaku. “Karena di dalam garasi ada mobil (api) langsung menyambar," kata Agus.

Advertising
Advertising

Agus menuturkan pembakaran mobil juga terjadi di rumah warga yang lain, tapi tidak separah di lokasi yang pertama.

Terduga pelaku, kata Agus, terekam CCTV warga. Berdasarkan keterangan warga, perawakan pelaku seperti anak kelas X atau XI SMA. Namun, ia memastikan pelaku bukan warganya.

Menurut Agus, pelaku bahkan ikut membaur dengan warga saat memadamkan api di rumah korban. "Malah dia juga teriak kebakaran," katanya.

Agus dan warga lain hingga kini tidak tahu motif di balik pembakaran bendera dan mobil di tempat tinggalnya itu. Pihaknya sudah melaporkan kejadian ini ke RW dan Babinsa.

Sementara itu, Sofyan Tolah, 42 tahun, salah satu korban kaget dengan kejadian ini. Ia menyatakan tidak punya masalah atau ada dendam pribadi dengan orang lain, sehingga tidak tahu motif dari pembakaran di rumahnya.

"Saya enggak kenal dengan pelakunya. Enggak tahu modusnya apa. Ternyata bukan saya aja yang jadi korban, ada tetangga lain juga," tutur Sofyan.

Dia mengetahui ada kebakaran di rumah saat ibunya hendak salat Subuh dan melihat ada asap masuk ke rumah kemudian berteriak.

"Ketika dicek keluar rumah, sarung mobilnya sudah terbakar. Beruntung mobil tidak hangus seluruhnya. Sarung mobil saya kan dari parasut jadi apinya jalan, enggak diam. Kalau dari bahan kain mungkin sudah habis terbakar mobil saya," ungkap Sofyan.

Sofyan menuturkan yang dibakar pelaku awalnya adalah bendera Merah Putih di depan rumahnya. Namun, karena didekatnya ada mobil dia maka api menyambar car cover yang terpasang.

"Sekarang mobil sudah dibawa ke bengkel, yang rusak lampu rem, lampu depan, list sama cat ulang paling. Ya kerugian ada sekitar Rp10 jutaan," ucap Sofyan.

Pilihan Editor: RUU DKJ, Ini Dua Alasan Bamus Betawi Usul Gubernur Jakarta Ditunjuk Presiden

Berita terkait

Kecelakaan Rombongan Siswa SMK Lingga Kencana, Berikut 23 Nama Korban di Puskesmas Palasari

1 jam lalu

Kecelakaan Rombongan Siswa SMK Lingga Kencana, Berikut 23 Nama Korban di Puskesmas Palasari

Imam mengatakan Pemkot Depok siap memfasilitasi korban kecelakaan bus rombongan siswa dan guru SMK Lingga Kencana yang luka berat dan serius.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Bantu Evakuasi Korban Kecelakaan Rombongan SMK Lingga Kencana di Subang

2 jam lalu

Polres Metro Depok Bantu Evakuasi Korban Kecelakaan Rombongan SMK Lingga Kencana di Subang

Polres Metro Depok mengirimkan 10 ambulans dikawal 2 Patwal untuk mengevakuasi korban kecelakaan bus rombongan SMK Lingga Kencana di Subang.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rombongan SMK Lingga Kencana Depok di Subang, Dikabarkan 9 Orang Tewas

3 jam lalu

Kecelakaan Bus Rombongan SMK Lingga Kencana Depok di Subang, Dikabarkan 9 Orang Tewas

Satu dari 3 bus yang membawa rombongan siswa dan guru SMK Lingga Kencana mengalami kecelakaan di Subang, diduga karena rem blong.

Baca Selengkapnya

Perpisahan ke Bandung, Bus Rombongan SMK Lingga Kencana Depok Kecelakaan di Subang

6 jam lalu

Perpisahan ke Bandung, Bus Rombongan SMK Lingga Kencana Depok Kecelakaan di Subang

Dalam kecelakaan bus di turunan Ciater, Subang, tersebut, dikabarkan lima penumpang meninggal.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Bantu Gibran Bocah Viral Karena Kelaparan di Bogor

1 hari lalu

Polres Metro Depok Bantu Gibran Bocah Viral Karena Kelaparan di Bogor

Polres Metro Depok memberikan bantuan ke Gibran bocah di Bogor yang viral karena kelaparan.

Baca Selengkapnya

Punya Koalisi 400 Ribu Suara Pemilu 2024, PKS Depok Tidak Gentar Dikeroyok Enam Partai

2 hari lalu

Punya Koalisi 400 Ribu Suara Pemilu 2024, PKS Depok Tidak Gentar Dikeroyok Enam Partai

Koalisi yang digalang PKS-Golkar sudah memiliki 400 ribu suara pada Pemilu 2024, di mana PKS sendiri meraih 250 ribu suara.

Baca Selengkapnya

Jaring Aspirasi Masyarakat, Kandidat Calon Wali Kota Depok PKS Bikin Program Nyentil Imam

2 hari lalu

Jaring Aspirasi Masyarakat, Kandidat Calon Wali Kota Depok PKS Bikin Program Nyentil Imam

Imam yang juga Ketua DPD PKS Kota Depok mengatakan program ini bertujuan mencari solusi yang selama ini dihadapi warga Depok.

Baca Selengkapnya

Polda Papua Usut Pembakaran 2 Ekskavator dan 2 Truk oleh Orang Tak Dikenal di Yapen

2 hari lalu

Polda Papua Usut Pembakaran 2 Ekskavator dan 2 Truk oleh Orang Tak Dikenal di Yapen

Polisi telah melakukan olah TKP di lokasi pembakaran 2 truk dan 2 ekskavator milik PT Simon di Kepulauan Yapen Papua.

Baca Selengkapnya

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

3 hari lalu

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

TikToker asal Depok diancam dipenjarakan akibat video memberi makan bocah yang kelaparan di Desa Rawa Panjang, Kabupaten Bogor viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Puluhan Emak-emak di Depok Kena Modus Investasi Emas Bodong, Kerugian Capai Rp 6 Miliar

3 hari lalu

Puluhan Emak-emak di Depok Kena Modus Investasi Emas Bodong, Kerugian Capai Rp 6 Miliar

Puluhan emak-emak di Depok menjadi korban penipuan berkedok investasi emas bodong. Kerugian mencapai Rp 6 miliar.

Baca Selengkapnya