Daftar 3 Kapolres Baru di Wilayah Polda Metro Jaya

Reporter

M. Faiz Zaki

Jumat, 29 Desember 2023 08:23 WIB

Deputi Perlindungan Khusus Anak Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Nahar melakukan konferensi pers kasus pembunuhan 4 anak oleh orang tuanya di Jagakarsa bersama Kapolres Metro Jakarta Selatan Komisaris Besar Ade Ary Syam Indradi pada Kamis, 7 Desember 2023. TEMPO/Desty Luthfiani.

TEMPO.CO, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan melakukan pergantian posisi tiga kapolres di wilayah hukum Polda Metro Jaya melalui dua Surat Telegram Kapolri pada Kamis, 28 Desember 2023. Dalam surat itu termasuk mutasi dan promisi jabatan personel golongan perwira menengah dan perwira tinggi Polri.

Mutasi jabatan itu tertuang pada Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2864/XII/KEP./2023 dan Nomor ST/2865/XII/KEP./2023 pada tanggal 28 Desember 2023. Surat telah ditandatangani oleh Asisten Sumber Daya Manusia Kapolri Inspektur Jenderal Dedi Prasetyo.

Berikut tiga kapolres di wilayah hukum Polda Metro Jaya yang diganti:

1. Kapolres Metro Jakarta Timur

Komisaris Besar Polisi Nicolas Ary Lilipaly mendapatkan promosi jabatan baru sebagai Kapolres Metro Jakarta Timur. Dia akan menggantikan Komisaris Besar Polisi Leonardus Harapantua Simarmata Permata yang diangkat sebagai Kepala Bidang Hukum Polda Metro Jaya.

Advertising
Advertising

Nicolas Ary Lilipaly adalah Analis Kebijakan Madya Bidang Pengamanan Objek Vital Badan Pemeliharaan Keamanan Polri. Selama mengisi posisi itu, dia mengikuti Pendidikan Reguler Sekolah Staf dan Komando TNI tahun 2023.

2. Kapolres Metro Jakarta Selatan

Komisaris Besar Polisi Ade Rahmat Idnal mendapatkan promosi jabatan baru sebagai Kapolres Metro Jakarta Selatan. Dia akan menggantikan Komisaris Besar Polisi Ade Ary Syam Indradi yang diangkat sebagai Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya.

Ade Rahmat Idnal adalah Analis Kebijakan Madya Bidang Pidana Umum Badan Reserse Kriminal Polri. Dia mengisi posisi tersebut selama menjalani Pendidikan Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi Polri tahun 2023.

3. Kapolres Tangerang Selatan

Ajun Komisaris Besar Polisi Ibnu Bagus Santoso mendapatkan promosi jabatan baru sebagai Kapolres Tangerang Selatan. Dia akan menggantikan Ajun Komisaris Besar Polisi Faisal Febrianto yang diangkat sebagai Wakil Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya.

Ibnu Bagus Santoso sebelumnya merupakan Kepala Unit IV Subdirektorat II Direktorat Tindak Pidana Narkoba Badan Reserse Kriminal Polri.

Pilihan Editor: Kapolda Karyoto Beberkan Alasannya Belum Juga Menahan Firli Bahuri

Berita terkait

Polisi akan Bantu Pemprov DKI Tertibkan Parkir Liar di Jakarta

7 jam lalu

Polisi akan Bantu Pemprov DKI Tertibkan Parkir Liar di Jakarta

Polda Metro Jaya menyatakan siap membantu Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk menertibkan parkir liar

Baca Selengkapnya

Polisi Hentikan Sementara Lima Nomor WhatsApp untuk Kirim Surat Tilang ETLE

9 jam lalu

Polisi Hentikan Sementara Lima Nomor WhatsApp untuk Kirim Surat Tilang ETLE

Polisi melakukan uji coba pengiriman surat tilang elektronik (ETLE) via WhatsApp

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya: Berantas Parkir Liar tidak Sulit

12 jam lalu

Polda Metro Jaya: Berantas Parkir Liar tidak Sulit

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengklaim tidak sulit memberantas parkir liar

Baca Selengkapnya

Korlantas Polri Bakal Gunakan Nomor Khusus untuk Kirim Surat Tilang via WhatsApp, Beda dengan Polda Metro Jaya

13 jam lalu

Korlantas Polri Bakal Gunakan Nomor Khusus untuk Kirim Surat Tilang via WhatsApp, Beda dengan Polda Metro Jaya

Korlantas Polri berencana menggunakan nomor WhatsApp khusus dalam surat pemberitahuan tilang elektronik atau ETLE.

Baca Selengkapnya

Korlantas Polri Masih Memastikan Jaminan Keamanan Pengiriman Surat Tilang via WhatsApp

15 jam lalu

Korlantas Polri Masih Memastikan Jaminan Keamanan Pengiriman Surat Tilang via WhatsApp

Korlantas Polri menyatakan belum akan memberlakukan surat tilang elektronik melalui WhatsApp. Masih memastikan jaminan keamanan.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Kirimkan Surat Tilang E-TLE Melalui WhatsApp, Ini Alasannya

1 hari lalu

Polda Metro Jaya Kirimkan Surat Tilang E-TLE Melalui WhatsApp, Ini Alasannya

Dirlantas Polda Metro Jaya mengumumkan bahwa mulai sekarang, surat tilang akan dikirimkan melalui pesan WhatsApp (WA) dan SMS.

Baca Selengkapnya

Kecam Kekerasan dan Diskriminasi Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang, YLBHI Desak Aparat Usut Tuntas dan Penuhi Hak Korban

2 hari lalu

Kecam Kekerasan dan Diskriminasi Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang, YLBHI Desak Aparat Usut Tuntas dan Penuhi Hak Korban

YLBHI dan LBH Jakarta mengecam diskriminasi dan kekerasan oleh kelompok intoleran kepada sejumlah Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Mobil Polisi Tabrak Mikrobus di Tol MBZ, Pengemudi Diduga Mengantuk

3 hari lalu

Kecelakaan Mobil Polisi Tabrak Mikrobus di Tol MBZ, Pengemudi Diduga Mengantuk

Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan di Tol MBZ itu langsung diamankan di Induk PJR Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Surat Tilang Dikirim Via WhatsApp Bakal Diberlakukan secara Nasional, Ini Kata Korlantas Polri

3 hari lalu

Surat Tilang Dikirim Via WhatsApp Bakal Diberlakukan secara Nasional, Ini Kata Korlantas Polri

Setelah uji coba pengiriman notifikasi tilang via WhatsApp lolos asesmen Polda Metro Jaya, sistem ini akan diterapkan secara nasional.

Baca Selengkapnya

Catat 5 Nomor WA Ditlantas Polda Metro Jaya yang Mengirimkan Bukti Surat Tilang

4 hari lalu

Catat 5 Nomor WA Ditlantas Polda Metro Jaya yang Mengirimkan Bukti Surat Tilang

Ditlantas Polda Metro Jaya mengirimkan bukti surat tilang ke pelanggar lalu lintas melalui lima nomor Whatsapp.

Baca Selengkapnya