Korban Bullying Binus School Serpong Minta Perlindungan, Ini Respons LPSK
Reporter
Antara
Editor
Sapto Yunus
Sabtu, 24 Februari 2024 21:47 WIB
Di Twitter muncul satu akun yang menuduh anak korban diduga melakukan pelecehan. Akun Twitter ini juga mengunggah foto diduga anak korban yang sedang memegang botol minuman keras saat berada di rumah sakit. Dalam unggahan lainnya, akun ini membeberkan identitas anak korban.
"Makanya kita butuh perlindungan dari LPSK," ucap Rizki.
Menurut dia selain teror dan informasi liar di media sosial, Rizki menuturkan laporan kepada LPSK dilakukan anak korban demi mendapatkan keamanan. Sebab, kasus bullying ini diduga melibatkan sebelas anak dan disaksikan 30-40 orang. "Kalau misalkan anak ini sudah bisa sekolah di kemudian hari kita siapa yang bisa jamin shadow itu hilang dari sekolah itu," ujarnya.
Rizki menyebut LPSK merespons pengaduan anak korban dan akan melakukan asesmen dalam lima hari.
“Kalau parameter atau indikator (mendapat perlindungan) hal yang bisa diterima LPSK itu sudah masuk semua. Kami juga minta dua hal, restitusi dan pengamanan tetap berupa pendampingan sidang, karena ini kan melibatkan salah satu orang tua yang punya nama besar ya," ujar Rizki.
MUHAMMAD IQBAL
Pilihan editor: Studi Demokrasi Rakyat Laporkan Anggota DPR ke KPK, Diduga Beli Suara agar Menang Lagi di Pemilu 2024