Pengemudi Xpander yang Tabrak Porsche di Showroom Mobil Mewah PIK 2 Mau Tanggung Jawab

Reporter

Joniansyah

Jumat, 15 Maret 2024 15:55 WIB

Sebuah mobil Mitsubishi Xpander menabrak Porsche 911 GT3 yang diparkir di dalam showroom mobil mewah di Pantai Indah Kapuk 2 (PIK 2), Jakarta, 13 Maret 2024. Video kondisi kedua mobil yang diunggah oleh akun X atau Twitter @InnovaCommunity pada 14 Maret 2024 langsung viral di media sosial. X/InnovaCommunity

TEMPO.CO, Jakarta - JP, 42 tahun pengemudi Mitsubishi Xpander yang menabrak showroom mobil mewah di kawasan Pantai Indah Kosambi (PIK 2), Kabupaten Tangerang mau bertanggungjawab dan menganti rugi kerusakan akibat kecelakaan tersebut. "Terlapor (JP) mau bertanggungjawab," ujar Kapolsek Teluknaga Ajun Komisaris Wahyu Hidayat saat dihubungi Tempo, Jumat 15 Maret.2024.

JP, kata Wahyu, bersedia mengganti kerugian berupa kerusakan bagian depan showroom dan Porsche mobil mewah yang ditabraknya. Wahyu juga memastikan, JP sangat kooperatif ketika menjalani pemeriksaan.

Meskipun terlapor sudah menyatakan bersedia bertanggungjawab, Wahyu mengatakan, penyidik masih menunggu dari pelapor apakah mau mencabut laporan atau tetap meneruskan proses hukum kasus ini. "Yang terpenting dari penyidik sudah memproses laporan ini dan memberikan kepastian hukum," ujarnya.

Showroom Rugi Lebih Rp 5 Miliar

Pemilik showroom mobil mewah di di kawasan Pantai Indah Kosambi (PIK 2), Kabupaten Tangerang mengaku mengalami kerugian hingga Rp 5 miliar lebih akibat ditabrak Mitusbishi XPander yang dikemudikan JP, 42 tahun. "Pemilik mengalami kerugian lebih Rp 5 miliar," ujar Wahyu.

Karena merasa dirugikan dalam jumlah yang cukup besar, kata Wahyu, pemilik Showroom yang diwakilkan manajernya secara resmi melaporkan JP ke Polsek Teluknaga. "Pemilik Showroom ingin proses hukum tetap lanjut," ucap Wahyu.

Advertising
Advertising

Menurutnya, kerugian showroom akibat JP mengemudikan kendaraanya lepas kontrol itu meliputi satu unit mobil Porsche yang harganya miliaran serta bagian depan showroom yang terbuat dari kaca rusak parah.

Menurut Wahyu, polisi telah menahan JP. Penahanan JP, kata Wahyu, terkait dengan laporan pemilik Showroom yang merasa dirugikan atas ulah JP tersebut. JP yang merupakan warga Grogol, Jakarta Barat memacu kendaraannya dengan kecepatan tinggi dan menabrak showroom moil mewah itu.

Dalam video yang viral di media sosial memperlihatkan minibus menabrak showroom mobil mewah yang diduga berada di kawasan Pantai Indah Kosambi (PIK 2), Kabupaten Tangerang.

Dalam video berdurasi beberapa detik itu menggambarkan sebuah Mitsubishi X Pander menyeruduk pintu kaca showroom lalu menabrak mobil mewah yang berjejer dalam ruang pamer itu. Satu unit mobil Porche senilai miliaran rupiah terlihat penyok tertabrak. Pintu kaca hancur dan ambruk tertabrak minibus berwarna hitam itu.

PIlihan Editor: Perbandingan Harga Xpander vs Porsche GT3 yang Diseruduk di PIK 2

Berita terkait

Mencuri Emas Senilai Rp 100 Juta di Tangerang, Asem Babak Belur Diamuk Massa

1 hari lalu

Mencuri Emas Senilai Rp 100 Juta di Tangerang, Asem Babak Belur Diamuk Massa

Asem, 30 tahun, menjadi bulan bulanan warga yang emosi karena ulahnya mencuri di toko emas di Tangerang.

Baca Selengkapnya

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

8 hari lalu

11 Tersangka Kasus Judi Online di Teluknaga Raup Keuntungan 10 Miliar dalam Waktu 4 Bulan

Untuk membongkar kasus judi online di di Teluknaga, Kabupaten Tangerang ini, tim patroli siber Polda Metro Jaya melakukan penyelidikan 20 hari.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Tangkap 11 Tersangka Judi Online di Tangerang

9 hari lalu

Polda Metro Jaya Tangkap 11 Tersangka Judi Online di Tangerang

Para pemain judi online itu harus membayar deposit Rp 25 ribu untuk satu kali masuk ke website cuaca77.

Baca Selengkapnya

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

13 hari lalu

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

Pengungkapan kasus narkoba jenis sintetis ini berawal saat kecurigaan seorang warga akan adanya penyalahgunaan narkoba di wilayah Larangan, Tangerang.

Baca Selengkapnya

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

13 hari lalu

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini memulai pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

15 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Seorang Pengusaha Laporkan Kapolres Tangsel ke Propam Polri Karena Dugaan Kriminalisasi

15 hari lalu

Seorang Pengusaha Laporkan Kapolres Tangsel ke Propam Polri Karena Dugaan Kriminalisasi

Seorang pengusaha mesin di Kota Tangerang melaporkan Kapolres Tangsel atas dugaan kriminalisasi.

Baca Selengkapnya

Tante Bunuh Keponakan Berusia 7 Tahun di Tangerang, Sakit Hati Ibu Korban Tak Meminjami Uang Rp 300 Ribu

15 hari lalu

Tante Bunuh Keponakan Berusia 7 Tahun di Tangerang, Sakit Hati Ibu Korban Tak Meminjami Uang Rp 300 Ribu

Seorang tante membunuh keponakan yang berusia 7 tahun di Tangerang karena sakit hati ibu korban tak meminjami uang Rp 300 ribu.

Baca Selengkapnya

Seorang Wanita 40 Tahun di Tangerang Diduga Membunuh Ponakannya yang Berusia 7 Tahun

15 hari lalu

Seorang Wanita 40 Tahun di Tangerang Diduga Membunuh Ponakannya yang Berusia 7 Tahun

Polisi menangkap seorang wanita 40 tahun di Tangerang yang diduga membunuh ponakannya yang berusia 7 tahun.

Baca Selengkapnya

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

20 hari lalu

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

CEO Apple Tim Cook kunjungi Apple Developer Academy Binus di BSD City, Tangerang. Sudah memiliki 1.500 lulusan.

Baca Selengkapnya