Selama 2014, Polda Metro Sita 11 Mobil Mewah

Reporter

Senin, 1 September 2014 17:52 WIB

Sejumlah awak media mengabadikan gambar satu mobil Lamborghini berwarna kuning dengan bernomor polisi B-1432-SHV terparkir di Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Jakarta, Ahad 31 Agustus 2014. Lamborghini kuning ini tidak dilengkapi dengan surat kepemilikan. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Sepanjang 2014, Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah Metro Jaya telah menyita sebelas mobil mewah yang terjaring razia di Jakarta. Sebelas mobil mewah itu terdiri atas 3 unit mobil Porsche, 3 unit Ferrari, 5 unit Lamborghini.

“Kebanyakan terkena razia dan tidak bisa menujukkan surat-surat. Ada juga yang ditilang saat melewati jalur busway. Karena suratnya tidak lengkap, kami sita,” kata Kepala Subdirektorat Penegakan Hukum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Hindarsono saat ditemui di kantornya, Senin, 1 September 2014.

Hindarsono menjelaskan, dari sebelas mobil mewah itu, tiga di antaranya masih disita dan berada di Direktorat Lalu Lintas. “Sisanya sudah dikembalikan, karena saat dicek dealer-nya jelas,” ujarnya. (Pelat Nomor Lamborghini Lulung Tak Terdaftar)

Mobil yang saat ini masih di Direktorat Lalu Lintas adalah Lamborghini hijau berpelat nomor B-1285-SHP yang digunakan politikus Partai Persatuan Pembangunan, Abraham Lunggana alias Lulung, disita pada 31 Agustus 2014 malam; Lamborghini kuning bernomor polisi B-1432-SHV, disita pada 31 Agustus 2014 dinihari di kawasan SCBD, Jakarta Selatan; dan Lamborghini putih dengan nomor polisi B-8-R yang dikemudikan Kevin, 28 tahun, disita saat razia di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan. Tiga mobil itu masih menunggu hasil pemeriksaan dan pengecekan. “Kalau hasilnya sesuai, kami kembalikan,” ujar Hindarsono. (Baca: Polisi Sita Lamborghini Lulung)

Dari sebelas mobil mewah yang disita, Hindarsono menyatakan belum ditemukan mobil ilegal. “Semuanya resmi karena memiliki agen tunggal pemegang merek (ATPM),” tuturnya. Hindarsono mengatakan mobil-mobil itu tak memiliki kelengkapan surat, karena dealer baru mengeluarkannya enam bulan setelah pembelian.

“Jadi, untuk mobil mewah, surat-suratnya baru turun enam bulan kemudian, tapi mobilnya sudah diantarkan saat dia membeli. Kenapa enam bulan, ya itu ditanyakan ke dealer-nya,” ujarnya. Hindarsono mencontohkan, seperti kasus Lamborghini milik artis Syahrini. “Itu dia (Syahrini) ternyata memakai pelat mobil yang lain, yang dipasangkan di Lamborghini-nya.”

Hindarsono menegaskan, tahun ini, Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mulai gencar menindak mobil mewah yang berseliweran di jalanan Ibu Kota. “Kalau tahun lalu, penindakannya digabung seluruh mobil. Tapi tahun ini kami full-kan mobil mewah, kami cek surat-suratnya. Kalau ada yang pakai mobil bodong, kami tangkap.”

AFRILIA SURYANIS











Terpopuler:
'Tangan Saya Dipaksa Pegang Kelaminnya'
Pilot Garuda Indonesia Meninggal di Pesawat
Jokowi Dibilang Sinting, 'Gol Bunuh Diri' Prabowo, sampai Kain Ihram
Manfaat Caci Maki Florence 'Ratu SPBU'
Ronaldinho Segera Main di ISL

Advertising
Advertising

Berita terkait

10 Mobil Termahal di Dunia 2024, Ada yang Mencapai 450 Miliar

26 detik lalu

10 Mobil Termahal di Dunia 2024, Ada yang Mencapai 450 Miliar

Berikut ini deretan mobil bernilai fantastis di dunia, sebagian besar didesain eksklusif dan diproduksi terbatas, tidak lebih dari 10 unit.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Penyaluran Avtur Penerbangan Haji Meningkat hingga Kriteria Peserta BPJS Kesehatan yang Tidak Bisa Naik Kelas Rawat Inap

4 menit lalu

Terkini Bisnis: Penyaluran Avtur Penerbangan Haji Meningkat hingga Kriteria Peserta BPJS Kesehatan yang Tidak Bisa Naik Kelas Rawat Inap

PT Pertamina Patra Niaga memproyeksikan penyaluran avtur untuk penerbangan haji 2024 mencapai 100 ribu kilo liter (KL).

Baca Selengkapnya

Alasan Bea Cukai Tahan 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Kenneth Koh

1 jam lalu

Alasan Bea Cukai Tahan 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Kenneth Koh

Alasan Bea Cukai menahan 9 supercar milik pengusaha Malaysia, Kenneth Koh

Baca Selengkapnya

Kronologi Bea Cukai Dituduh Gelapkan 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Kenneth Koh

1 jam lalu

Kronologi Bea Cukai Dituduh Gelapkan 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Kenneth Koh

Pengusaha Malaysia merasa kehilangan 9 mobil mewahnya yang ditahan Bea Cukai di Gudang Soewarna, Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Soekarno-Hatta

Baca Selengkapnya

Bea Cukai Minta Pengusaha Malaysia Kenneth Koh Lunasi Denda Rp11,8 M Bila Mau 9 Mobil Mewahnya Kembali

18 jam lalu

Bea Cukai Minta Pengusaha Malaysia Kenneth Koh Lunasi Denda Rp11,8 M Bila Mau 9 Mobil Mewahnya Kembali

Bea Cukai menyatakan pengusaha asal Malaysia, Kenneth Koh. cukup melunasi denda yang kini mencapai Rp11,8 miliar bila ingin 9 mobil mewahnya kembali.

Baca Selengkapnya

Bea Cukai Akui Pindahkan 9 Mobil Mewah Kenneth Koh dari Gudang Sawarna ke Cikarang

19 jam lalu

Bea Cukai Akui Pindahkan 9 Mobil Mewah Kenneth Koh dari Gudang Sawarna ke Cikarang

Nirwala membantah Bea Cukai menggelapkan sembilan mobil mewah itu.

Baca Selengkapnya

Penjelasan Bea Cukai Soal 9 Mobil Mewah Kenneth Koh Disegel, Tidak Direekspor

22 jam lalu

Penjelasan Bea Cukai Soal 9 Mobil Mewah Kenneth Koh Disegel, Tidak Direekspor

Sampai Mei 2024, importir 9 mobil mewah itu belum melunasi dendanya, yang telah mencapai Rp11,8 miliar.

Baca Selengkapnya

Dilaporkan ke Kejaksaan Agung Atas Dugaan Penggelapan 9 Mobil Mewah, Ini Penjelasan Bea Cukai

5 hari lalu

Dilaporkan ke Kejaksaan Agung Atas Dugaan Penggelapan 9 Mobil Mewah, Ini Penjelasan Bea Cukai

Yustinus mengatakan, Dirjen Bea Cukai sudah menjelaskan masalah importasi 9 mobil mewah itu kepada kuasa hukum pengusaha Malaysia.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pengusaha Malaysia Laporkan Bea Cukai Soekarno-Hatta ke Kejaksaan Terkait Impor 9 Mobil Mewah

6 hari lalu

Kronologi Pengusaha Malaysia Laporkan Bea Cukai Soekarno-Hatta ke Kejaksaan Terkait Impor 9 Mobil Mewah

Pengusaha asal Malaysia bernama Kenneth Koh melaporkan kantor Bea Cukai Soekarno-Hatta ke Kejaksaan Agung

Baca Selengkapnya

Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

20 hari lalu

Deretan Mobil Mewah Harvey Moeis yang Disita Kejagung, dari Rolls Royce sampai Ferrari

Berikut sederet mobil Harvey Moeis yang telah disita Kejaksaan Agung.

Baca Selengkapnya