Remaja Depok Ikut Geng Motor, Wakil Wali Kota: Kami Kecolongan  

Reporter

Editor

Suseno TNR

Rabu, 7 Juni 2017 11:58 WIB

Polisi menunjukan celurit produksi anggota gengster di Depok di Markas Kepolisian Resor Kota Depok, 6 Juni 2017. Foto: Imam Hamdi

TEMPO.CO, Depok - Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna merasa kecolongan dengan banyak remaja di kotanya menjadi anggota geng motor. Keberadaan geng motor ini telah meresahkan masyarakat karena mereka kerap melakukan tindak kriminal.

Pradi khawatir masalah remaja ini akan menghambat target Depok menjadi Kota Layak Anak. "Ini menjadi persoalan serius yang harus diatasi bersama," kata Pradi, Selasa, 6 Juni 2017. Namun kejahatan yang dilakukan geng motor ini di luar prediksi pemerintah. Untuk itu, perlu ada informasi akurat dari Bintara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Babinkamtibmas) yang disampaikan kepada pemerintah atau institusi di atasnya.

Baca: Nama Geng Motor di Depok, Ada Bujang Lapuk dan Jurang Maut

"Kami mengajak seluruh masyarakat ikut mengawasi. Silakan laporkan ke petugas, baik di kepolisian maupun pemerintah," ujar Pradi. "Kalau sudah ada anak-anak bergerombol, lebih baik dibubarkan."

Sebelumnya polisi menangkap dua remaja, yakni KT, 17 tahun, dan DS (16), yang diduga anggota geng motor. Mereka diketahui memproduksi senjata tajam untuk digunakan tawuran. "Bahkan senjata produksi remaja tersebut dijual," kata Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Kepolisian Resor Kota Depok Komisaris Teguh.

Baca: Jual Celurit, 2 Anggota Geng Motor Sanca Bergoyang Ditangkap

Dua hari sebelumnya, Tim Jaguar Polresta Depok menangkap tiga bocah tanggung yang diduga anggota geng motor dan hendak tawuran. Mereka adalah MYP, 16 tahun, FA (17), dan FI (15). Mereka ditangkap dengan barang bukti celurit yang dibawa MYP.

IMAM HAMDI

Berita terkait

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

2 hari lalu

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

PKS Kota Depok membuka peluang bagi partai politik untuk bergabung pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

13 hari lalu

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

Imam Budi Hartono akan melanjutkan RPJMD Kota Depok 2021-2026 jika terpilih pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Golkar Jajaki Koalisi dengan PKS Hadapi Pilkada Depok 2024

26 hari lalu

Golkar Jajaki Koalisi dengan PKS Hadapi Pilkada Depok 2024

Ketua DPD Golkar Kota Depok Farabi A. Arafiq telah bertemu dengan Ketua DPD PKS Kota Depok Imam Budi Hartono untuk menjajaki koalisi di Pilkada Depok.

Baca Selengkapnya

Cegah Tawuran dan Sahur on The Road Selama Ramadhan, Polres Metro Tangerang Dirikan 26 Pos Pantau

54 hari lalu

Cegah Tawuran dan Sahur on The Road Selama Ramadhan, Polres Metro Tangerang Dirikan 26 Pos Pantau

Polres Metro Tangerang Kota mendirikan 26 Pos Pantau untuk mengantisipasi geng motor berkedok Sahur on the road selama bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya

Buru Geng Motor, Polres Serang Banten Dirikan 4 Posko

56 hari lalu

Buru Geng Motor, Polres Serang Banten Dirikan 4 Posko

Dalam beberapa peristiwa, Kapolres mengatakan ada geng motor dari luar daerah yang berulah di Serang.

Baca Selengkapnya

Geger Rekapitulasi Suara di Kota Depok: Dugaan Intimidasi hingga Viral Surat PPK Mundur

7 Maret 2024

Geger Rekapitulasi Suara di Kota Depok: Dugaan Intimidasi hingga Viral Surat PPK Mundur

Proses rekapitulasi penghitungan suara di Kota Depok diwarnai dugaan intimidasi. Proses rekapitulasi sempat terhenti.

Baca Selengkapnya

Razia Knalpot Brong, Polres Sukabumi Kota Sita Puluhan Motor

4 Maret 2024

Razia Knalpot Brong, Polres Sukabumi Kota Sita Puluhan Motor

Operasi knalpot brong ini juga diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat dan mencegah kejahatan jalanan seperti geng motor.

Baca Selengkapnya

Seorang Pemuda di Duren Sawit Tewas Diserang Geng Motor, Polisi Kejar Pelaku

22 Februari 2024

Seorang Pemuda di Duren Sawit Tewas Diserang Geng Motor, Polisi Kejar Pelaku

Pemuda di Duren Sawit tewas diserang geng motor. Motif dan identitas pelaku belum diketahui.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Program Sehari Tanpa Nasi di Depok, Belasan Siswa Pingsan 12 Tahun Lalu

11 Februari 2024

Kilas Balik Program Sehari Tanpa Nasi di Depok, Belasan Siswa Pingsan 12 Tahun Lalu

Acara pemecahan rekor MURI sehari tanpa nasi di Depok melibatkan puluhan ribu orang. Belasan siswa pingsan karena lemas

Baca Selengkapnya

Pemuda Tewas Dibacok Geng Motor di Bekasi

9 Februari 2024

Pemuda Tewas Dibacok Geng Motor di Bekasi

Geng motor itu terdiri atas 13 orang menggunakan empat sepeda motor.

Baca Selengkapnya