Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Polisi Tangkap 2 Orang dalam Kasus Suntik Filler Payudara di Tamansari

image-gnews
Ilustrasi mayat. guardian.ng
Ilustrasi mayat. guardian.ng
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kasus tewasnya seorang perempuan berinisial RCD, 34 tahun, karena diduga malpraktik suntik filler payudara mulai terungkap. RCD ditemukan tewas di salah satu kamar yang ada di hotel kawasan Tamansari Jakarta Barat beberapa waktu lalu.

Polisi kini telah menangkap dua pelaku yang diduga terlibat dalam penyuntikan filler payudara terhadap RCD. Penyidik kini masih memeriksa mereka sebagai saksi.

"Satu yang terduga penyuntik, satu yang mengantar si penyuntik," kata Kepala Polsek Metro Tamansari, Jakarta Barat Komisaris Polisi Rohman Yongky kepada wartawan, Selasa 22 Februari 2022.

Dia menjelaskan, orang yang menyuntikkan filler payudara itu berinisial ER. Sedangkan sopir yang mengantar ER tidak disebutkan namanya oleh polisi.

Mereka ditangkap di kawasan Cikupa, Kabupaten Tangerang. Namun, sampai sekarang belum dapat dipastikan apakah korban (RCD) itu benar tewas karena suntik filler payudara.

"Dua pelaku sekarang ini ada di Markas Polsek Metro Tamansari. Mereka masih diperiksa intensif. Statusnya pun masih saksi. Perlu pembuktian apa benar korban meninggal lantaran suntik filler payudara oleh ER," ujar Rohman.

Sebelumnya diberitakan, warga kawasan Mangga Besar, Tamansari, Jakarta Barat digegerkan dengan penemuan mayat perempuan asal Indramayu, Jawa Barat. Belakangan mayat wanita ini diketahui berinisial RCD.

Jasad korban ditemukan di salah kamar hotel di kawasan Mangga Besar. Saat itu, pihak hotel hendak menanyakan proses check out kepada korban (RCD) setelah korban menginap selama tiga hari lamanya di sana.

 "Dihubungi pihak hotel karena sudah waktunya check out. Dicek, nggak dibuka-buka pintunya. Akhirnya ngambil kunci dibuka kamar itu. Nah, pas dibuka lah (ada) mayat," kata Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Metro Tamansari, Ajun Komisaris Polisi Roland Manurung kepada wartawan, Senin 21 Februari 2022.

Hasil pemeriksaan sementara terhadap saksi-saksi, ternyata pada Jumat 18 Februari 2022 korban sempat membuat janji dengan temannya untuk melakukan suntik filler payudara. Dia sempat mengeluhkan sakit di payudaranya. Diduga korban meninggal usai suntik filler payudara.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Polisi Tangkap 19 Remaja Diduga Terlibat Tawuran di Jakarta Barat, Sita Celurit hingga Stik Golf

7 hari lalu

Ilustrasi tawuran. Dok. TEMPO/Dian Triyuli Handoko
Polisi Tangkap 19 Remaja Diduga Terlibat Tawuran di Jakarta Barat, Sita Celurit hingga Stik Golf

Polisi akan memanggil orang tua dan guru dari sekolah para pelajar yang terlibat tawuran itu untuk memberikan klarifikasi.


Bidan Diduga Malpraktik Viral di Medsos, Polres Prabumulih Lakukan Penyelidikan

13 hari lalu

ilustrasi malpraktek. Tempo/Indra Fauzi
Bidan Diduga Malpraktik Viral di Medsos, Polres Prabumulih Lakukan Penyelidikan

Polres Prabumulih sudah melakukan penyelidikan soal dugaan malpraktik seorang bidan yang viral di media sosial.


Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

16 hari lalu

Tangkapan layar rekaman CCTV saat terduga pelaku berinisial AARN (baju hitam) bersama RM (baju pink) memasuki hotel. ANTARA/HO-Dokumentasi Prbadi
Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

Polisi mengungkapkan Ahmad Arif Ridwan Nuwloh (29) menyetubuhi RM, sebelum membunuhnya dan mayat perempuan itu ditemukan di dalam koper di Cikarang.


Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Perempuan dalam Koper: Diambil Uangnya karena Mau Menikah

16 hari lalu

Penampakan koper yang berisikan mayat wanita ditemukan di Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, pada Kamis, 25 April 2024. Foto: ANTARA/HO
Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Perempuan dalam Koper: Diambil Uangnya karena Mau Menikah

Dari hasil pemeriksaan tersangka, diketahui motif pembunuhan adalah uang.


Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Koper Berencana Gelar Resepsi Ahad Besok

16 hari lalu

Tangkapan layar rekaman CCTV saat terduga pelaku berinisial AARN (baju hitam) bersama RM (baju pink) memasuki hotel. ANTARA/HO-Dokumentasi Prbadi
Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Koper Berencana Gelar Resepsi Ahad Besok

Pelaku pembunuhan ditangkap di rumah istrinya di Palembang


Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

16 hari lalu

Tangkapan layar rekaman CCTV saat terduga pelaku berinisial AARN (baju hitam) bersama RM (baju pink) memasuki hotel. ANTARA/HO-Dokumentasi Prbadi
Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

Polisi berhasil menangkap terduga pelaku pembunuhan pada kasus mayat dalam koper


Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan

17 hari lalu

Penampakan koper yang berisikan mayat wanita ditemukan di Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, pada Kamis, 25 April 2024. Foto: ANTARA/HO
Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan

Kasus mayat dalam koper yang ditemukan warga di Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi pada Kamis, 25 April 2024 menemui titik terang.


Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

19 hari lalu

Ilustrasi tawuran. Dok. TEMPO/Dian Triyuli Handoko
Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

Para remaja yang kedapatan hendak tawuran itu dibawa ke Polsek Kebon Jeruk dan Polsek Palmerah.


Kasus Penemuan Mayat Perempuan di Pulau Pari, Polisi Tangkap Pembunuhnya di Guguak Sumbar

25 hari lalu

Ilustrasi mayat. Pakistantoday.com
Kasus Penemuan Mayat Perempuan di Pulau Pari, Polisi Tangkap Pembunuhnya di Guguak Sumbar

Tersangka dalam kasus penemuan mayat perempuan di Pulau Pari itu kini sudah ditahan di rumah tahanan (rutan) Polda Metro Jaya.


Penemuan Mayat Perempuan di Pulau Pari, Polisi Tangkap Tiga Orang Tersangka

27 hari lalu

Ilustrasi tewas atau jenazah atau jasad. shutterstock.com
Penemuan Mayat Perempuan di Pulau Pari, Polisi Tangkap Tiga Orang Tersangka

Polisi telah menangkap tiga orang tersangka dalam kasus penemuan mayat perempuan di Pulau Pari. Dua di antaranya pacar korban.