Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Polsek Kelapa Gading Tangkap Pelaku Begal PPSU

image-gnews
Ilustrasi Ditangkap / Ditahan / Diborgol. shutterstock.com
Ilustrasi Ditangkap / Ditahan / Diborgol. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kepolisian Sektor Kelapa Gading menangkap para pelaku begal terhadap Pekerja Penanganan Sarana dan Prasarana Umum  atau PPSU di Pegangsaan, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Kepala Polsek Kelapa Gading, Komisaris Polisi Rio Mikael L. Tobing mengonfirmasi penangkapan ini pada Sabtu, 26 Februari 2022.

"Unit Reskrim Polsek Kelapa Gading bersama Tim Jatanras Polres Metro Jakarta Utara sudah menangkap pelaku pembegalan terhadap petugas PPSU,” kata Rio Mikael saat dihubungi Tempo, 26 Februari 2022.

Ia mengatakan kepolisian sedang melakukan pengembangan kasus ini dari para pelaku. Lebih lanjut, ia mengatakan kasus ini akan diungkap dalam waktu dekat.

“Nanti ya, masih dalam pengembangan. Kami akan rilis nanti,” katanya saat ditanya soal jumlah pelaku yang ditangkap dan lokasi penangkapan mereka.

Pembegalan berawal ketika petugas PPSU bernama Aris Pajriansyah, 38 tahun, melintas di Jalan Boulevard Timur, tepatnya di depan RS Gading Pluit, menggunakan sepeda motor pada Selasa, 22 Februari 2022.

Tiba-tiba empat orang pelaku yang mengendarai dua sepeda motor berboncengan mendekati korban dari arah berlawanan dari Pintu I Pegangsaan Dua. Pelaku berusaha mendekati korban dan terjadi kejar-kejaran hingga ke Jalan Arcodion RT05/RW07, Kelurahan Pegangsaan Dua, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setibanya di TKP, korban berhenti dan terduduk berusaha menangkis sabetan senjata tajam pelaku menggunakan helm, namun mengenai pinggiran telapak tangan kiri. Korban pun berusaha meminta tolong kepada orang sekitar.

Saksi mengatakan sekitar pukul 04.00 WIB ia didatangi korban yang membawa motor sambil berteriak minta tolong saat ia sedang menjaga portal RW07.

“Saksi membukakan portal dan menyuruh korban masuk ke pos sekuriti. Saksi didatangi pelaku tetapi melawan sehingga pelaku meninggalkan korban,” kata Rio dalam pernyataan sebelumnya.

Saksi kemudian melapor ke Polsek Kelapa Gading. Petugas PPSU yang kena begal itu menderita luka sobek di tangan kanan sepanjang 10 cm dan dirawat di RS Koja, Jakarta Utara.

Baca juga: Petugas PPSU di Kelapa Gading jadi Korban Begal saat Berangkat Kerja

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


3 Fakta Tentang Hammersonic 2024 Beserta Band Metal yang Tampil

7 jam lalu

Poster Hammersonic 2024. Instagram
3 Fakta Tentang Hammersonic 2024 Beserta Band Metal yang Tampil

Hammersonic merupakan festival musik rock dan metal terbesar yang mengundang band rock papan atas seperti Lamb of God dan A Day to Remember.


Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

1 hari lalu

Tersangka perampasan ponsel Yusuf Arifin dibawa ke Satreskrim Polres Metro Depok, Selasa, 1 Mei 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.


Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

1 hari lalu

Tersangka perampasan ponsel Yusuf Arifin dibawa ke Satreskrim Polres Metro Depok, Selasa, 1 Mei 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.


Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

2 hari lalu

Menantu Presiden Joko Widodo yang juga Wali kota Medan, Bobby Nasution ketika ditemui di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Sabtu, 6 April, 2024. Tempo/Defara
Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

Bobby Nasution kembali menuai kontroversi setelah melantik pamannya menjadi Sekda Kota Medan. Ini deretan kontroversinya.


Mencicip Daging BBQ ala Texas di Django's, Pengasapan Butuh Waktu Berjam-jam

3 hari lalu

Rib Eye Short Bone In, salah satu menu daging bbq ala Texas di Django's Kelapa Gading (TEMPO/Mila Novita)
Mencicip Daging BBQ ala Texas di Django's, Pengasapan Butuh Waktu Berjam-jam

Berisket BBQ ala Texas ini diasapi berjam-jam, menghasilkan sajian daging yang garing di luar tetapi lembut di dalam.


Pembunuhan di Kedai Anak Mami, Pelaku Tinggalkan Korban dalam Kondisi Pendarahan Saat Mengugurkan Janin

9 hari lalu

Agustami (27 tahun), tersangka pembunuhan wanita hamil di Kelapa Gading, meminta maaf dan berbela sungkawa atas kematian korban, Selasa, 23 April 2024. TEMPO/Advist Khoirunikmah.
Pembunuhan di Kedai Anak Mami, Pelaku Tinggalkan Korban dalam Kondisi Pendarahan Saat Mengugurkan Janin

Seorang wanita menjadi korban pembunuhan. Jasadnya ditemukan di sebuah Kedai Anak Mami di Kelapa Gading. Hendak menggugurkan janin.


Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

9 hari lalu

Ilustrasi begal / penyerangan dengan senjata tajam pisau / klitih / perampokan. Shutterstock
Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.


Pembunuhan Wanita Hamil di Kelapa Gading Terungkap, Polisi Tangkap Pacarnya yang Kabur ke Lampung

9 hari lalu

Agustami (27 tahun), tersangka pembunuhan wanita hamil di Kelapa Gading, meminta maaf dan berbela sungkawa atas kematian korban, Selasa, 23 April 2024. TEMPO/Advist Khoirunikmah.
Pembunuhan Wanita Hamil di Kelapa Gading Terungkap, Polisi Tangkap Pacarnya yang Kabur ke Lampung

Tersangka pembunuhan wanita hamil 4 bulan itu dikenakan pasal 338 KUHP tentang pembunuhan dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara.


Kurir Ekspedisi di Sukabumi Bikin Laporan Palsu Jadi Korban Begal, Uang Hasil COD untuk Bayar Cicilan Motor

15 hari lalu

Ilustrasi begal motor. TEMPO/Gunawan Wicaksono
Kurir Ekspedisi di Sukabumi Bikin Laporan Palsu Jadi Korban Begal, Uang Hasil COD untuk Bayar Cicilan Motor

Kurir ekspedisi itu membuat laporan palsu ke polisi telah menjadi korban begal. Uang hasil COD dipakai untuk membayar cicilan motor.


Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

18 hari lalu

Ilustrasi begal payudara. Pexel/by Aleksandr Neplokhov
Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

Hendak berangkat kerja, seorang perempuan mengaku motor Yamaha Nmax warna merah dengan nomor polisi B 4706 SKR raib dibawa komplotan begal.