Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jumlah Wisatawan Mancanegara ke Jakarta Meningkat Sejak Awal Januari 2022

Reporter

image-gnews
Pejalan kaki melintas di Kawasan Glodok, Jakarta Barat, Sabtu, 9 Oktober 2021. Pemerintah Jakarta Barat berencana menata kawasan Glodok menjadi lokasi wisata sejarah Pecinan sehingga dapat menjadi daya tarik wisatawan untuk melakukan kunjungan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pejalan kaki melintas di Kawasan Glodok, Jakarta Barat, Sabtu, 9 Oktober 2021. Pemerintah Jakarta Barat berencana menata kawasan Glodok menjadi lokasi wisata sejarah Pecinan sehingga dapat menjadi daya tarik wisatawan untuk melakukan kunjungan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jumlah wisatawan mancanegara yang melancong ke Ibu Kota Jakarta mulai meningkat sejak awal Januari 2022. Meski tingkat kunjungan ini masih jauh dari sebelum pandemi menghamtam Tanah Air.       

Data Badan Pusat Statistik (BPS) DKI Jakarta menunjukkan jumlah wisatawan mancanegara (wisman) meningkat sejak awal tahun setelah pintu kedatangan internasional dibuka pemerintah.

"Jakarta mengalami lonjakan jumlah wisman pada Januari 2022 yaitu sebanyak 14.089 kunjungan," kata Kepala BPS DKI Jakarta Anggoro Dwitjahyono dalam keterangan resmi seperti dikutip dari Antara, Rabu, 2 Maret 2022.

Angka tersebut melesat jauh 1.028,9 persen bila dibandingkan bulan yang sama pada 2021 yang hanya mencapai 1.248 kunjungan.

Namun jumlah wisatawan mancanegara ini masih jauh lebih rendah 92 persen ketimbang sebelum pandemi, yakni pada Januari 2019, kunjungan wisatawan mancanegara ke Jakarta mencapai 175.159.

Ia menerangkan melonjaknya jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ini menunjukkan pariwisata yang perlahan membaik di tengah pandemi Covid-19 yang masih berlangsung.

Pemerintah membuka pintu internasional dengan memperketat monitor pelaku perjalanan luar negeri (PPLN) serta meningkatkan vaksinasi di dalam negeri.

Meski begitu, dibandingkan dengan Desember 2021 (month to month), jumlah kunjungan wisatawan mancanegara pada Januari 2022 turun 15,9 persen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berdasarkan data pintu masuk kedatangan, pada Januari 2022 jumlah wisman yang tiba di Jakarta melalui Bandara Soekarno-Hatta tercatat 14.073 kunjungan, sementara yang datang melalui Bandara Halim Perdana Kusuma tercatat hanya 16 kunjungan.

Berdasarkan wilayah, kunjungan wisman pada awal 2022 didominasi Asia dengan 5.940 kunjungan atau 42,2 persen. Jumlah kunjungan wisman dari Afrika meningkat 100,9 persen ketimbang Desember 2021.

Sedangkan, wisman dari wilayah lain mengalami penurunan, dengan persentase masing-masing yaitu ASEAN (10,1 persen), Asia selain ASEAN (12,2 persen), Timur Tengah (25,8 persen), Eropa (27,3 persen). Lalu, Amerika (0,4 persen), dan Oseania (13,7 persen).

Berdasarkan kebangsaan, lima negara asal wisman dengan jumlah kunjungan tertinggi masih didominasi Tiongkok, Korea Selatan, Jepang, Rusia, dan India. Wisatawan asal Tiongkok tercatat sebagai jumlah wisman tertinggi pada awal 2022 dengan 2.070 kunjungan (14,7 persen).

Wisatawan mancanegara asal Korea Selatan di posisi berikutnya dengan 1.068 kunjungan (7,6 persen), kemudian Jepang 972 kunjungan (6,9 persen), Rusia 972 kunjungan (6,9 persen), dan wisman asal India 858 kunjungan (6,1 persen).

Baca juga: BPS: Kunjungan Wisman ke Indonesia Turun 12,15 Persen pada Januari 2022

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

3 jam lalu

Kereta api Duluth Zephyr. (duluthtrains.com)
Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

Selama perjalanan kereta api 75 menit wisatawan akan dimanjakan pemandangan kota dan Danau Superior


VoA 7 Hari Tak Kunjung Ditetapkan Kemenkeu, Target Kunjungan Wisman ke Kepri akan Diturunkan

18 jam lalu

Beberapa penumpang memasuki ruangan di Bandara Internasional Hang Nadim Kota Batam. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
VoA 7 Hari Tak Kunjung Ditetapkan Kemenkeu, Target Kunjungan Wisman ke Kepri akan Diturunkan

Visa on Arrival 7 hari ini sangat penting untuk mengejar target kunjungan turis ke Kepri


8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

23 jam lalu

Suasanan Venesia di Italia. Unsplash.com/Andreas M
8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

Destinasi wisata populer di dunia mengalami overtourism dalam beberapa tahun terakhir.


3 Destinasi Terbaik di Eropa untuk Berburu Aurora Borealis

1 hari lalu

Rhodes, Yunani (Pixabay)
3 Destinasi Terbaik di Eropa untuk Berburu Aurora Borealis

Sepanjang tahun 2024, peluang melihat aurora borealis akan semakin meningkat di beberapa destinasi tertentu


Hindari Kerumunan Wisatawan Ini Waktu Terbaik Mengunjungi Malaga

1 hari lalu

Malaga, Spanyol. Unsplash.com/Tabea Schimpf
Hindari Kerumunan Wisatawan Ini Waktu Terbaik Mengunjungi Malaga

Waktu terbaik untuk menjelajahi Malaga adalah musim semi dan musim gugur, untuk hindari kerumunan musim panas.


Penyebab Rupiah Melemah, Ini Analisis Direktur Laba Forexindo Berjangka

1 hari lalu

Karyawan tengah menghitung uang pecahan 100 ribu rupiah di penukaran valuta asing di Jakarta, Rabu, 28 Februari 2024. Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat ditutup melemah ke level Rp15.692 pada perdagangan hari ini. TEMPO/Tony Hartawan
Penyebab Rupiah Melemah, Ini Analisis Direktur Laba Forexindo Berjangka

Direktur Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi memberikan analisis soal nilai tukar rupiah melemah terhadap dolar AS belakangan ini.


Peledakan Tambang Emas Bikin Panik Wisatawan di Banyuwangi, Ini Tanggapan PT BSI

1 hari lalu

Kepulan asap dan debu tampak dari lokasi pantai Pulau Merah Banyuwangi, Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Rabu siang, 15 Mei 2024. Foto: Istimewa
Peledakan Tambang Emas Bikin Panik Wisatawan di Banyuwangi, Ini Tanggapan PT BSI

Aktivitas peledakan tambang emas itu sempat membuat wisatawan Pantai Pulau Merah berhamburan karena mengira ada gempa.


Healing di Tepian Sungai Selangis, Aroma Bunga Kopi Menyelinap ke Dalam Tenda di Dusun Camp

2 hari lalu

Pengelola objek wisata Riversides Dusun Camp Pagaralam menyiapkan beragam jenis tenda bila ingin bermalam. Destinasi ini bisa dijadikan tempat kemping dan bermain air. TEMPO/Parliza Hendrawan
Healing di Tepian Sungai Selangis, Aroma Bunga Kopi Menyelinap ke Dalam Tenda di Dusun Camp

Menikmati sensasi aroma kopi menyeruak ke dalam cabin serta tenda-tenda kemping yang ada di Riversides Dusun Camp


Dikira Gempa, Peledakan di Tambang Emas Tumpang Pitu Bikin Panik Wisatawan Pulau Merah Banyuwangi

2 hari lalu

Kepulan asap dan debu tampak dari lokasi pantai Pulau Merah Banyuwangi, Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Rabu siang, 15 Mei 2024. Foto: Istimewa
Dikira Gempa, Peledakan di Tambang Emas Tumpang Pitu Bikin Panik Wisatawan Pulau Merah Banyuwangi

Terlihat kepulan asap kecokelatan dari kejauhan yang berasal dari lokasi peledakan tambang emas.


Pantai Prassa, Kimolos Dinobatkan sebagai Pantai Terjernih di Dunia

2 hari lalu

Pantai Prassa, Yunani. Instagram.com/@greece_is/Clairy Moustafellou
Pantai Prassa, Kimolos Dinobatkan sebagai Pantai Terjernih di Dunia

Pantai Prassa, Kimolos, Yunani, air terjernih di dunia menyimpan pesona tak tertandingi