Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Barang Antik dari Pasar Unik di Sudut DKI Jakarta

Reporter

Editor

Sunu Dyantoro

image-gnews
Toko piringan hitam di Jalan Surabaya, Jakarta . Dok. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Toko piringan hitam di Jalan Surabaya, Jakarta . Dok. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Publik mengenal DKI Jakarta memiliki berbagai nama pasar yang unik. Salah satunya adalah Pasar Rumput di Jalan Sultan Agung, Kelurahan Pasar Manggis, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan.

Meski namanya Pasar Rumput, namun kenyataannya pasar tersebut tidak menjual rumput. 
Penamaannya agaknya tak lepas dari sejarah masa lalu di tempat tersebut. Pada masa kolonial, pasar itu dijadikan tempat berdagang rumput untuk pakan kuda yang menjadi transportasi utama penduduk Batavia, saat itu.

Namun, seiring berjalannya waktu, pedagang rumput di Pasar Rumput mulai hilang satu persatu seiring dengan kemajuan teknologi transportasi. Pada masa kini lokasi Pasar Rumput terbilang strategis dan dapat dijangkau menggunakan transportasi umum karena dekat dengan halte TransJakarta Manggarai dan juga Stasiun Manggarai.


Sanitasi rekondisi
Di Pasar Rumput saat ini, dapat ditemukan banyak pedagang barang bekas seperti sepatu, sepeda, koper, kursi roda, sepatu hingga barang rumah tangga "water closet" (WC) rekondisi. Salah satu buruan wajib pengunjung yang datang ke Pasar Rumput adalah WC rekondisi yang masih layak pakai.

Deretan WC duduk dan jongkok rekondisi tertata rapi di trotoar Pasar Rumput. Pedagang WC rekondisi yang telah berjualan sejak lama di Pasar Rumput, Ade mengatakan, dirinya menjual kloset duduk dan jongkok hingga wastafel rekondisi di kiosnya.

Ade yang sudah berjualan di Pasar Rumput sejak tahun 2000 itu mengatakan mendapatkan pasokan WC bekas dari penyuplai yang telah menjadi langganan. "Kami dapat dari apartemen, bongkaran gedung atau kantor juga ada," kata Ade saat ditemui di lapaknya.

Ade mengatakan harga WC rekondisi itu ia jual kisaran harga Rp450 ribu hingga Rp4 juta tergantung pada model dan merek. Dia menambahkan untuk memoles WC bekas menjadi kembali seperti baru dibutuhkan beberapa peralatan seperti cairan asam klorida atau HCL hingga ampelas untuk memoles bagian yang kusam.

Lamanya waktu pemolesan WC bekas agar seperti baru tergantung dari kondisinya. Paling cepat, menurut Ade, tak sampai satu jam. Lain halnya apabila ada bagian WC bekas yang rusak atau pecah. Biasanya Ade masih dapat memperbaiki dengan cara dieratkan kembali menggunakan lem asalkan kerusakannya tidak parah.

Ade mengatakan kondisi pandemi COVID-19 beberapa tahun belakangan ini menurunkan omzet penjualan WC rekondisi. Dari yang awalnya dapat menjual sampai 50 setiap bulan hingga saat ini hanya sanggup menjual 10 WC rekondisi sebulan. "Jujur aja saya sempat nunggak bayar kredit di bank sampai lima bulan gara-gara sepi order," ujar Ade.

Dia mengatakan adanya kemajuan teknologi dengan kemunculan toko daring sedikit membantu penjualan WC rekondisi saat kondisi sulit seperti pandemi COVID-19. Melalui toko daring, Ade mampu menjual WC rekondisi ke berbagai daerah di luar Jakarta. Meskipun jumlahnya tidak terlalu banyak. "Kalau sebelum pandemi itu pembeli dari daerah langsung datang ke sini," kata Ade.

Barang antik
Tidak hanya di Pasar Rumput, tempat unik lain yang tampaknya layak didatangi adalah Jalan Surabaya, Menteng Jakarta Pusat. Jika menyusuri trotoar di jalan itu, seperti memasuki lorong waktu ke masa lalu. Deretan kios barang-barang antik berjajar rapi seakan menggoda mata untuk melirik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Beragam jenis barang-barang tempo dulu seperti lampu, piringan hitam, koin tua, porselen, gramophone, hingga guci antik dapat ditemukan di lokasi ini. Lokasi Pasar Barang Antik Jalan Surabaya juga terjangkau bagi masyarakat yang ingin berkunjung karena tak jauh dari Jalan Surabaya terdapat Stasiun Cikini yang melayani penumpang KRL Jabodetabek.

Keberadaan pasar ini rupanya sudah ada sejak 1970-an. Berawal dari sejumlah pedagang yang tidak kebagian kios di Pasar Rumput.

Hingga akhirnya pada 1974, Gubernur DKI Jakarta saat itu, Ali Sadikin memindahkan para pedagang ke tempatnya sekarang di Jalan Surabaya. Salah satu saksi sejarah perkembangan Pasar Barang Antik di Jalan Surabaya adalah Omo. Pria paruh baya itu mengaku sudah berjualan di lokasi tersebut sejak 1970-an.

Di kios kecilnya saat ini, Omo menjual aneka lampu hias antik dengan harga bervariasi mulai dari ratusan ribu hingga paling mahal mencapai Rp5 juta. Omo mengatakan kondisi di Jalan Surabaya saat ini jauh berbeda jika dibandingkan dahulu. Menurut dia pembeli barang antik yang datang ke Jalan Surabaya sudah tidak seramai saat masa-masa pertama kali ia berdagang.

Banyak faktor yang menyebabkan sepinya pembeli di Pasar Barang Antik tersebut. Semakin berkembangnya toko daring hingga keberadaan pasar barang antik di berbagai daerah menjadi beberapa faktor penyebabnya. "Kalau sekarang di mana-mana sudah ada pasar barang antik seperti di Ciputat. Jadi, saingan sudah ramai," kata Omo.

Omo mengatakan bahwa kebanyakan pedagang barang antik yang berjualan di wilayah Jabodetabek merupakan pindahan dari Jalan Surabaya. Tak hanya itu, penyebab lain sepinya pembeli di Jalan Surabaya dalam dua tahun terakhir karena pandemi COVID-19.

Omo mengatakan dirinya mengalami penurunan omzet penjualan hingga 75 persen dibandingkan sebelum pandemi. Jika sebelum pandemi ia dapat menjual hingga empat barang antik setiap bulan. Namun, kali ini hanya mampu menjual satu barang antik setiap bulannya.

Omo juga mengatakan bahwa sepinya pembeli itu membuatnya terpaksa menutup toko barang antiknya lebih cepat dibandingkan sebelumnya. "Dagang buka dari jam sembilan pagi. Kalau dulu dari jam tujuh pagi juga sudah buka. Tutup jam empat sore karena sudah sepi," kata Omo.
 
Seiring dengan menurunnya kasus COVID-19 dibandingkan dua tahun lalu, Omo dan rekan-rekannya yang lain memiliki harapan akan pulihnya roda ekonomi para pedagang di Jalan Surabaya. Keberadaan pasar-pasar unik di DKI Jakarta tersebut seharusnya dapat dimanfaatkan oleh pemerintah sebagai destinasi wisata belanja bagi turis domestik dan mancanegara.

Untuk itu, dibutuhkan peran dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam memberdayakan para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) itu. Mereka layak diberdayakan agar ekonomi bertumbuh kembali, setelah dua tahun dihantam pandemi COVID-19.

Baca juga: Pasar Barang Antik di Jalan Surabaya, Jakarta

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rupiah Ditutup Menguat ke Rp 15.704 per Dolar AS, Analis Prediksi Besok Kembali Perkasa

1 hari lalu

Petugas menghitung uang pecahan rupiah dan dolar AS di gerai penukaran mata uang asing di Jakarta, Selasa 22 Oktober 2024. Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada hari ini, Selasa (22/10/2024) diprediksi fluktuatif namun akan ditutup melemah di rentang Rp15.490-Rp15.580 usai presiden Prabowo Subianto melantik jajaran menteri kabinet Merah Putih periode 2024-2029. TEMPO/Tony Hartawan
Rupiah Ditutup Menguat ke Rp 15.704 per Dolar AS, Analis Prediksi Besok Kembali Perkasa

Nilau tukar rupiah ditutup menguat ke level Rp 15.771 per dolar AS hari ini


5 Provinsi dengan Jumlah PHK Terbanyak hingga Pertengahan 2024

1 hari lalu

Massa buruh Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) menggelar aksi demo di kawasan Patung Kuda, Monas, Jakarta, Rabu 3 Juli 2024. Dalam aksinya massa buruh menyerukan penolakan PHK pada industri tektil dan jasa logistik. Selain itu buruh juga menyerukan dicabutnya Cabut Permendag No 8/2024 tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor. TEMPO/Subekti.
5 Provinsi dengan Jumlah PHK Terbanyak hingga Pertengahan 2024

Tingginya angka PHK yang melanda beberapa provinsi di Indonesia pada tahun 2024 menjadi tantangan besar dalam upaya menjaga kestabilan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.


Walhi Sebut Calon Gubernur Jakarta Tidak Punya Strategi Konkret Mengatasi Persoalan Air Bersih

2 hari lalu

Sejumlah warga Muara Angke membawa jerigen saat melakukan aksi di depan Gedung Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Selasa, 22 Februari 2022. Para warga yang datang dari blok Limbah, blok Eceng dan blok Empang RW 022 Muara Angke ini menggelar aksi terkait krisis air bersih yang melanda di pemukiman mereka. Selain meminta layanan air bersih, mereka juga meminta agar PAM Jaya melakukan pelayanan suplai air minum menggunakan kios air sementara untuk warga sebanyak 293.208 liter per hari, dan pemberlakuan tarif air sesuai dengan Peraturan Gubernur Nomor 57 tahun 2021 yaitu seharga Rp. 1.575,-/ meter kubik. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Walhi Sebut Calon Gubernur Jakarta Tidak Punya Strategi Konkret Mengatasi Persoalan Air Bersih

Walhi menilai gagasan para calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta juga tidak diiringi dengan pemulihan kualitas air.


Walhi: Ada 6 Isu Besar Lingkungan Jakarta yang Mendesak, Para Calon Gubernur Hanya Membahas Sebagian

2 hari lalu

Seorang wanita melintas dengan latar belakang Monas yang tertutup polusi di Jakarta, Jumat 21 Januarta 2024. Berdasarkan data situs pemantau kualitas udara IQAir pada pukul 15.53 WIB, Indeks Kualitas Udara (Air Quality Index/AQI) di Jakarta berada pada angka 155 yang menempatkannya sebagai kota besar dengan kualitas udara terburuk kedua di dunia di bawah Kinshasa, Kongo. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Walhi: Ada 6 Isu Besar Lingkungan Jakarta yang Mendesak, Para Calon Gubernur Hanya Membahas Sebagian

Enam isu tersebut tidak semuanya dibahas oleh para calon yang berkompetisi dalam Pilkada Jakarta 2024.


BMKG Prakirakan Jakarta Dominan Cerah dan Berawan, Hujan Ringan Siang Hari di Selatan dan Timur

3 hari lalu

Ilustrasi Cuaca DKI Jakarta yang berawan. Tempo/Tony Hartawan
BMKG Prakirakan Jakarta Dominan Cerah dan Berawan, Hujan Ringan Siang Hari di Selatan dan Timur

Pada pagi hari, seluruh wilayah Jakarta, termasuk Kepulauan Seribu, berpotensi mengalami cuaca cerah berawan.


Jakarta Peringkat 9 Kota Terstres Dunia, Ridwan Kamil: Akibat Gaya Hidup dan Minim Tempat Piknik

5 hari lalu

Calon Gubernur DKI Jakarta (Cagub) Ridwan Kamil saat menghadiri Deklarasi Dukungan oleh Relawan Persaudaraan 98 di Kantor DPP Persaudaraan 98, Tebet, Jakarta, Kamis, 17 Oktober 2024. Dalam kunjungan ini, Ketua Umum Relawan Persaudaraan 98 Wahab Talaohu mengatakan dukungannya terhadap Ridwan Kamil berdasarkan langkah Ideologis dan Strategis. TEMPO/Ilham Balindra
Jakarta Peringkat 9 Kota Terstres Dunia, Ridwan Kamil: Akibat Gaya Hidup dan Minim Tempat Piknik

Kondisi ini bahkan dinilai Ridwan Kamil berkaitan juga dengan akses lapangan pekerjaan di Jakarta.


Mengenal Pasar Prawirotaman yang Jadi Juara Nasional, Lokasinya di Tengah Kampung Turis Yogyakarta

5 hari lalu

Suasana di food court rooftop lantai 4 Pasar Prawirotaman. Dok. Istimewa
Mengenal Pasar Prawirotaman yang Jadi Juara Nasional, Lokasinya di Tengah Kampung Turis Yogyakarta

Pasar Prawirotaman yang awalnya terkesan kumuh dan tua itu bertransformasi menjadi pasar yang sehat dan modern tanpa meninggalkan identitas lokalnya.


BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Hujan Ringan Siang dan Malam

6 hari lalu

Ilustrasi - Pejalan kaki menggunakan payung untuk berlindung dari hujan saat melintas di pedestrian MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan, 5 Desember 2023. (ANTARA FOTO/M RIEZKO BIMA ELKO PRASETYO)
BMKG Prakirakan Sebagian Jakarta Hujan Ringan Siang dan Malam

Pada siang hari, Jakarta Selatan, Jakarta Barat dan Jakarta Timur berpotensi hujan ringan.


BMKG Prakirakan Hujan Ringan Mendominasi Jakarta Siang Ini kecuali Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu

7 hari lalu

Ilustrasi hujan gerimis di Jakarta. TEMPO/Frannoto
BMKG Prakirakan Hujan Ringan Mendominasi Jakarta Siang Ini kecuali Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu

Pada siang hari, wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Barat dan Jakarta Timur berpotensi hujan ringan.


Pensiunan Perwira Polri Lapor Polisi Setelah Anaknya Gagal Masuk IPDN

8 hari lalu

Pamong praja muda mengikuti Pelantikan Pamong Praja Muda Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan ke XXXI di Lapangan IPDN, Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Kamis 1 Agustus 2024. Wakil Presiden Ma'ruf Amin melantik sebanyak 1.079 Pamong Praja Muda IPDN Angkatan XXXI yang nantinya akan ditugaskan ke berbagain wilayah di Indonesia. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Pensiunan Perwira Polri Lapor Polisi Setelah Anaknya Gagal Masuk IPDN

Pensiunan perwira Polri telah menyetor Rp 250 juta kepada warga Ciputat yang mengaku bekerja di Kemendagri yang berjanji memasukkan anaknya ke IPDN.