Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hari Pertama Pengaduan Warga di Balai Kota, Masyarakat Laporkan Pungli dan Pengurusan Tanah

image-gnews
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyapa para ASN setibanya di Balai Kota DKI Jakarta, Senin, 17 Oktober 2022. Kedatangan PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono yang baru saja dilantik, disambut meriah oleh ASN Balai Kota. TEMPO/Abdullah Syamil Iskandar
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyapa para ASN setibanya di Balai Kota DKI Jakarta, Senin, 17 Oktober 2022. Kedatangan PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono yang baru saja dilantik, disambut meriah oleh ASN Balai Kota. TEMPO/Abdullah Syamil Iskandar
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hari pertama layanan pengaduan warga Jakarta dibuka di Pendopo Balai Kota Jakarta, beragam masalah dilaporkan masyarakat. Layanan yang baru dibuka kembali oleh Penjabat Gubernur DKI Heru Budi Hartono itu langsung dimanfaatkan warga untuk melaporkan masalahnya.  

Aduan yang masuk mulai dari masalah pengurusan tanah hingga pungutan liar (pungli). Seorang warga Bambu Apus, Martina Gunawan mengadu sering dimintai uang oleh pejabat DKI di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI ketika mengurus pembebasan tanah.

"Kami merasa dilakukan tidak profesional, memihak, bertele-tele dan ada permintaan uang, yang terus terang kami sebagai warga biasa, kami mengalami kebingungan," kata Martina di Pendopo Balai Kota Jakarta, Selasa, 18 Oktober 2022, seperti dikutip Antara.

Pungli Pengurusan Tanah dan Pencalonan Ketua RT

Jumlah uang yang diminta oleh pejabat DKI itu bervariasi, mulai dari  Rp150 juta hingga 2,5 persen dari harga tanah. Alasan pungutan itu disebutkan untuk mempercepat penyelesaian pembebasan lahan kliennya yang masuk zona hijau di depan Universitas Respati Indonesia, Jakarta Timur.

Martina mengatakan masalah pungli pengurusan pembebasan tanah itu sudah dilaporkannya baik secara langsung maupun elektronik sejak 2019. Namun hingga kini tidak ada perkembangan aduan tersebut.

"Saya sudah mengadu lebih dari 10 kali baik ke gubernur yang lama maupun ke camat, wali kota, RT, RW, dan tidak ada sambutan untuk masalah kami," ujarnya. 

Martina menyambut dibukanya kembali posko pengaduan warga di Balai Kota Jakarta oleh Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. Pada era Anies Baswedan, pengaduan dialihkan lewat aplikasi JaKi. Menurut Martina, pengaduan langsung ke Balai Kota lebih dekat dan bisa membawa dokumen pendukung.

"Ini sangat positif. Saya sarankan masyarakat yang ada persoalan apa pun datang ke Posko Pengaduan karena DKI Jakarta milik warga, milik semua," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Masalah pungli juga dilaporkan warga Kebayoran Lama bernama Tommy. Dia mengadu dimintai uang Rp1,5 juta untuk mencalonkan diri sebagai Ketua Rukun Tetangga (RT) di Grogol Utara. Tommy mempertanyakan aturan soal pungutan bagi calon ketua RT. 

Penduduk Jaksel Adukan Banjir ke Posko Pengaduan Warga 

Posko pengaduan di Pendopo Balai Kota juga menerima aduan banjir dari Retno, warga Pulo Raya, Petogogan, Jakarta Selatan. Retno mengatakan selama 7 tahun tinggal di Pulo Raya, sejak 2013 sampai 2020, rumahnya tidak pernah kebanjiran. 

Namun, sejak 2021 rumahnya tergenang banjir. "Mumpung ada prioritas banjir, jadi saya gunakan kesempatan ini," kata Retno.

Pada hari pertama layanan pengaduan warga dibuka kembali pukul 08.00 hingga 09.30 di Pendopo Balai Kota, ada tujuh pengaduan yang disampaikan masyarakat. Ada 3 aduan dari Jakarta Timur, 2 dari Jakarta Selatan, satu warga Jakarta Pusat dan Jakarta Utara. Belum ada warga dari Jakarta Barat yang mengadu.

Baca juga: Begini Birokrasi Meja Pengaduan Warga di Balai Kota DKI, Catat Hari dan Jam Buka Layanan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kemenkumham NTT Sebut Baru Satu Pegawai Rutan Kupang yang Terindikasi Pungli

1 hari lalu

Ilustrasi pungli. Shutterstock.com
Kemenkumham NTT Sebut Baru Satu Pegawai Rutan Kupang yang Terindikasi Pungli

Kakanwil Kemenkumham NTT mengusut dugaan pungli di Rutan Kelas IIB Kupang. Hasilnya, baru satu pegawai yang terindikasi bersalah.


Heru Budi soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Yang Lain Lebih Bagus dari Saya

2 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono (tengah) memberikan pidato saat upacara bendera di Monas, Jakarta Pusat, Sabtu 22 Juni 2024. Pemprov DKI Jakarta menggelar upacara bendera untuk memperingati HUT  ke-497 Jakarta  sekaligus tahun terakhir Jakarta menjadi Ibu Kota Negara dan pertunjukan seni di Monas yang berlangsung hingga malam hari. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
Heru Budi soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Yang Lain Lebih Bagus dari Saya

Heru Budi Hartono menyatakan dirinya masih akan mempertimbangkan untuk maju pilgub Jakarta, meskipun memiliki pilihan untuk mundur sebagai ASN.


HUT ke-497 Jakarta: Keberlanjutan Membangun Kota Global

3 hari lalu

Malam puncak HUT ke-497 Kota Jakarta di Monas, Jakarta Pusat, Sabtu 22 Juni 2024.
HUT ke-497 Jakarta: Keberlanjutan Membangun Kota Global

Penjabat Gubernur Heru memastikan pembangunan Jakarta sebagai kota global akan terus berlanjut. Dibutuhkan pemimpin yang kuat dan berani untuk mengatasi berbagai masalah.


Sampah dari Perayaan HUT Jakarta Mencapai 35 Ton

4 hari lalu

Sejumlah warga menikmati wahana saat berlangsungnya Jakarta Night Carnival 2024 di Silang Monumen Nasional (Monas) Jakarta, Sabtu 22 Juni 2024. Pemprov DKI Jakarta menyediakan berbagai wahana dan hiburan bagi warga secara gratis  dalam rangkaian memeriahkan puncak HUT ke-497 Kota Jakarta. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Sampah dari Perayaan HUT Jakarta Mencapai 35 Ton

Ribuan warga menghadiri malam puncak perayaan HUT Jakarta ke-497 di Monumen Nasional, Jakarta Pusat, pada Sabtu malam, 22 Juni 2024.


Heru Budi Sebut Tahun Ini Perayaan HUT Jakarta Terakhir sebagai Ibu Kota Negara

5 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono (tengah) memberikan pidato saat upacara bendera di Monas, Jakarta Pusat, Sabtu 22 Juni 2024. Pemprov DKI Jakarta menggelar upacara bendera untuk memperingati HUT  ke-497 Jakarta  sekaligus tahun terakhir Jakarta menjadi Ibu Kota Negara dan pertunjukan seni di Monas yang berlangsung hingga malam hari. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
Heru Budi Sebut Tahun Ini Perayaan HUT Jakarta Terakhir sebagai Ibu Kota Negara

Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono dalam upacara peringatan HUT Jakarta ke-497 mengatakan Jakarta bisa sejajar dengan kota-kota maju di dunia.


Pungli Mengatasnamakan DKM Masjid dan Karang Taruna, Dua Pria Ditangkap

5 hari lalu

Kapolsek Pondok Aren Kompol Bambang Askar Sodiq saat dijumpai di Polsek Pondok Aren, Jumat 21 Juni 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Pungli Mengatasnamakan DKM Masjid dan Karang Taruna, Dua Pria Ditangkap

Keduanya melakukan pungli kepada para pedagang menggunakan stempel basah dan kwitansi dengan dalih untuk pemotongan hewan kurban.


Heru Budi Sebut Beberapa Penjarah Aset Rusun Marunda Sudah Ditangkap

7 hari lalu

Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono hadir saat pembangunan fasilitas pengolahan sampah Refuse Derived Fuel (RDF) Plant Jakarta di Rorotan, Jakarta Utara, pada Senin, 13 Mei 2024. RDF Plant Jakarta dibangun pada lahan seluas 7,87 hektare dapat mengolah 2.500 ton sampah per harinya dan ditargetkan akan beroperasi pada awal tahun 2025. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Heru Budi Sebut Beberapa Penjarah Aset Rusun Marunda Sudah Ditangkap

Heru Budi menegaskan, setelah peristiwa itu terjadi, tidak ada pembongkaran rusun.


Heru Budi Luncurkan Beras Padi Wangi dan Ciwangi di Acara Jakarta Food Festival

7 hari lalu

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono usai upacara rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun Jakarta ke-497 dan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Kaliata, Jakarta Selatan pada Rabu, 19 Juni 2024. TEMPO/Desty Luthfiani.
Heru Budi Luncurkan Beras Padi Wangi dan Ciwangi di Acara Jakarta Food Festival

Heru Budi menegaskan pemerintah daerah berkomitmen untuk menyediakan harga pokok yang terjangkau.


Jambret Beraksi di CFD, Pj Gubernur DKI Bakal Koordinasi dengan Aparat Buru Pelaku

8 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat ditemui di depan Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta Pusat pada Rabu, 17 April 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Jambret Beraksi di CFD, Pj Gubernur DKI Bakal Koordinasi dengan Aparat Buru Pelaku

Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono mengaku heran jambet bisa masuk dalam acara CFD. Ia menyebut akan berkoordinasi dengan aparat untuk memburu pelaku


Kilas Balik Anies Baswedan Gratiskan PBB NJOP Hunian di Bawah Rp 2 Miliar

8 hari lalu

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan bahwa pembebasan pajak bumi dan bangunan atau PBB dilanjutkan dan diperluas. DINAS KOMINFO DKI JAKARTA
Kilas Balik Anies Baswedan Gratiskan PBB NJOP Hunian di Bawah Rp 2 Miliar

Heru Budi mengatakan, pemungutan pajak NJOP untuk hunian di bawah Rp 2 miliar tidak akan terdampak pada masyarakat bawah.