Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pengelola Terminal Kalideres Perkirakan Puncak Arus Mudik Lebaran pada Selasa & Rabu 18-19 April

Editor

Sunu Dyantoro

image-gnews
Para calon penumpang menunggu bus tiba di depan loket Terminal Kalideres, Jakarta, 15 April 2022. Terminal Kalideres mewajibkan semua penumpang yang akan melakukan perjalanan dan menggunakan angkutan antar kota antar provinsi (AKAP) untuk divaksinasi dosis ketiga atau booster. TEMPO/Fajar Januarta
Para calon penumpang menunggu bus tiba di depan loket Terminal Kalideres, Jakarta, 15 April 2022. Terminal Kalideres mewajibkan semua penumpang yang akan melakukan perjalanan dan menggunakan angkutan antar kota antar provinsi (AKAP) untuk divaksinasi dosis ketiga atau booster. TEMPO/Fajar Januarta
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pengelola Terminal Kalideres memperkirakan puncak arus mudik Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah terjadi pada Selasa, 18 April 2023, hingga Rabu, 19 April 2023. "Prediksi puncak arus mudik akan terjadi pada H-4 atau H-3 Lebaran yaitu Selasa atau Rabu 18 dan 19 April," kata Kepala Terminal Bus Kalideres Revi Zulkarnaen saat ditemui, di Jakarta, Minggu, 16 April 2023.

Revi menerangkan pada 2022, puncak arus mudik terjadi pada H-3 dengan penumpang sebanyak 4.157 orang sehingga diprediksi pada 2023 ini jumlahnya akan semakin meningkat. "Tahun ini diprediksi akan meningkat, antara H-4 atau H-3 Lebaran dengan 6 ribu orang," tambahnya.

Selain itu, dia menyebutkan peningkatan penumpang sudah melonjak pada Jumat (14/4) yakni total sebanyak 934 penumpang dibandingkan hari biasa sebanyak 300 hingga 350 orang. "Sampai saat ini, tujuan rute terbanyak yakni Padang, Palembang, Lampung, Bengkulu dan Jawa Tengah," katanya. 

Dia menambahkan, untuk mengantisipasi antusiasme masyarakat yang memilih Kalideres sebagai terminal untuk mudik, maka pihaknya menyiapkan sejumlah fasilitas. Mulai dari posko inspeksi keselamatan kendaraan (rampcheck), posko kesehatan dan posko pengamanan terpadu, termasuk ada enam ruang tunggu penumpang, panggung hiburan, hingga tenda istirahat sopir.

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyediakan empat terminal bus utama dan tiga terminal bus bantuan berikut posko pemantauan di setiap terminal untuk mendukung mudik Lebaran 2023.

Keempat terminal utama yang diadakan untuk mudik antara lain Terminal Bus Pulogebang, Terminal Bus Kampung Rambutan, Terminal Bus Kalideres dan Terminal Bus Tanjung Priok. Sedangkan tiga terminal bantuan yakni Terminal Grogol, Terminal Muara Angke dan Terminal Lebak Bulus.

Untuk sarana Angkutan Lebaran 2023, Pemprov DKI Jakarta menyiapkan 2.258 bus dari 152 perusahaan otobus untuk elayani rute antarkota antarprovinsi (AKAP).

Baca juga: Jalur Fungsional Tol Jogja-Solo Segmen Kartasura-Jalan Sawit Dioperasikan Tanpa Tarif

Jalan Raya Kalimalang masih sepi

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebelumnya, lalu lintas di ruas Jalan Raya Kalimalang, perbatasan DKI Jakarta dan Bekasi, Jawa Barat pada Sabtu atau H-7 Hari Raya Idull FItri 1444H/2023 terpantau sepi dari aktivitas mudik Lebaran 2023.

"Situasi lalu lintas di Jalan Ahmad Yani memang ramai, tapi keramaian itu karena hari weekend pada buka bersama mungkin di mall, parkir mall jadi memang agak padat, ada antrean masuk ke dalam sehingga terjadi antrean di luar itu kan menghambat yang lain," kata Kepala Unit Pengaturan Penjagaan Pengawalan Patroli (Turjawali) Polres Metro Bekasi Kota AKP Ganda Siburian, Sabtu, 15 April 2023.

Selain itu, Ganda mengatakan bahwa kawasan Kalimalang saat ini belum terlihat mobil ataupun sepeda motor dengan muatan besar dan membawa banyaknya barang bawaan. "Kalau pemudik kelihatannya belum ya, biasanya kelihatannya ya itu bisa kita identifikasi dengan biasa bawa barang di belakang di bonceng gitu, sampai saat ini belum terlihat lah belum," ujar Ganda.

Diprediksi pemudik mulai memadati kawasan Kalimalang pada H-3 atau sekitar 19 April 2023. Pemerintah juga sebelumnya sudah menetapkan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah jatuh pada 19-25 April 2023. "Yang berarti semakin mendekati lebaran akan menjadi puncak arus mudik untuk di kawasan Kalimalang terutama bagi pengendara motor," ucap Ganda.

Adapun beberapa daerah yang memang setiap tahunnya menjadi simpul kemacetan di area Kalimalang seperti di Jl. KH Noer Ali, simpang Jalan Ahmad Yani, dan di daerah-daerah dekat mall Bekasi.

"Ini mungkin prediksi kami lumayan ramai karena kali ini pertama mungkin setelah COVID-19, jadi mungkin kondisinya akan lebih ramai. Tentunya akan ada rekayasa lalu lintas yang dilakukan, tapi akan melihat bagaimana situasinya terlebih dahulu," kata Ganda.

Pilihan Editor: H-8 Lebaran, 39.857 Kendaraan Tinggalkan Jakarta Via Gerbang Tol Cikampek Utama

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

51 menit lalu

Ilustrasi Inflasi. kemenkeu.co.id
BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

Daerah dengan catatan inflasi terendah di Jawa Tengah adalah Kabupaten Rembang yaitu 0,02 persen.


Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

18 jam lalu

Pasien Demam Berdarah Dengue (DBD) menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Abdul Azis Syah Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, Aceh, Rabu, 11 Maret 2020. Kementerian Kesehatan mencatat jumlah kasus DBD di Indonesia telah menelan 100 korban meninggal dari total 16.099 kasus dalam periode Januari sampai dengan awal Maret 2020. ANTARA/Syifa Yulinnas
Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?


Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

1 hari lalu

Seorang petugas kesehatan memegang botol berisi vaksin Oxford/AstraZeneca coronavirus disease (COVID-19) di Rumah Sakit Nasional di Abuja, Nigeria, 5 Maret 2021. [REUTERS/Afolabi Sotunde]
Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia


Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

1 hari lalu

Pada acara vaksinasi booster ini tersedia dosis vaksin Astra Zeneca, Sinovac, dan Pfizer di Polsek Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat 17 Juni 2022. Adanya virus omicron subvarian baru yaitu BA.4 dan BA.5 yang berpotensi membuat lonjakan kasus Covid-19. Tempo/Muhammad Syauqi Amrullah
Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.


Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

1 hari lalu

Ilustrasi Gula Pasir. Tempo/Tony Hartawan
Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.


Sektor Manufaktur Masih Ekspansif dan Inflasi Terkendali

1 hari lalu

Febrio N Kacaribu. Feb.ui.ac.id
Sektor Manufaktur Masih Ekspansif dan Inflasi Terkendali

Sektor manufaktur tunjukan tren kinerja ekspansif seiring Ramadhan dan Idul Fitri 2024. Sementara itu, inflasi masih terkendali.


Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

1 hari lalu

Mesin robot ekstraksi vaksin Covid-19 bernama AutoVacc, yang dirancang oleh Pusat Penelitian Teknik Biomedis Universitas Chulalongkorn untuk mengekstrak dosis ekstra dari botol vaksin AstraZeneca, terlihat di Bangkok, Thailand 23 Agustus 2021. Gambar diambil 23 Agustus 2021. REUTERS/Juarawee Kittisilpa
Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.


Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

1 hari lalu

Seorang petugas kesehatan memegang botol berisi vaksin Oxford/AstraZeneca coronavirus disease (COVID-19) di Rumah Sakit Nasional di Abuja, Nigeria, 5 Maret 2021. [REUTERS/Afolabi Sotunde]
Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?


Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

2 hari lalu

Tangkapan layar rekaman CCTV saat terduga pelaku berinisial AARN (baju hitam) bersama RM (baju pink) memasuki hotel. ANTARA/HO-Dokumentasi Prbadi
Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

Polisi mengungkapkan Ahmad Arif Ridwan Nuwloh (29) menyetubuhi RM, sebelum membunuhnya dan mayat perempuan itu ditemukan di dalam koper di Cikarang.


Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

3 hari lalu

Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, Palembang, Sumatra Selatan, bukan lagi bandara internasional. Statusnya turun jadi bandara domestik. TEMPO/Parliza Hendrawan
Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

Keputusan menurunkan status bandara di Palembang dinilai berdampak negatif terhadap pertumbuhan industri parawisata di Sumsel.