Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Heru Budi: 9.000 Anak di DKI Jakarta Sudah Sembuh dari Stunting

image-gnews
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menghadiri acara Launching Gerakan Anak Sehat: Bersama Cegah Stunting di ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA Utama), Jakarta Barat pada Selasa pagi, 31 Oktober 2023. Aisyah Amira Wakang/TEMPO.
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menghadiri acara Launching Gerakan Anak Sehat: Bersama Cegah Stunting di ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA Utama), Jakarta Barat pada Selasa pagi, 31 Oktober 2023. Aisyah Amira Wakang/TEMPO.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan sebanyak 9.000 anak di DKI Jakarta sudah sembuh dari stunting. Pihaknya mencatat hingga saat ini total ada 20.000 kasus stunting di DKI Jakarta.

Hal itu dikatakan Heru Budi dalam acara Launching Gerakan Anak Sehat: Bersama Cegah Stunting. Peluncuran dilakukan di ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA Utama), Jakarta Barat, pada Selasa pagi, 31 Oktober 2023. "Dan ini akan terus kami cari (balita yang mengalami stunting)" katanya kepada wartawan.

Menurut Heru Budi, perpindahan penduduk dapat menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi tingginya jumlah stunting di DKI. Namun, dia menambahkan, hal itu wajar. "Sebagai contoh, dari kota lain, mungkin Depok, Bekasi, Tangerang, (ibu hamil) melahirkan pun inginnya di Jakarta," ujar dia.

Heru Budi menerangkan, Pemerintah DKI telah mendukung Gerakan Anak Sehat bersama Kementerian Kesehatan. Gerakan itu sebagai dukungan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) lokal kepada anak-anak bermasalah gizi yang telah didata.

"Di Posyandu kami berikan makanan tambahan, di Dinas Sosial juga ada di setiap kelurahan, di setiap RPTRA diberikan kegiatan makanan tambahan," ujar Heru menjelaskan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurutnya, gerakan tersebut dapat menambah kekuatan bagi DKI untuk meningkatkan kesadaran di masyarakat tentang bahaya stunting. Pemda DKI, kata dia, saat ini terus berupaya agar anak-anak di DKI tidak mengalami stunting. "Misalnya sekarang itu ada 397.000 anak rawat gizi tapi belum tentu stunting," ujarnya.

Pihaknya berharap agar Gerakan Anak Sehat tidak hanya dilakukan di Pemda DKI, tapi juga wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi atau Jabodetabek. "Sehingga kita bersama-sama bisa mengatasi stunting," kata Heru.

Sebagai informasi, acara ini diselenggarakan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) bekerjasama dengan Pemerintah daerah (Pemda) DKI Jakarta. Turut hadir pula Pendiri Yayasan Benih Baik Andi F.Noya, Kementerian Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, dan Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat Kemenkes Maria Endang Sumiwi.

Pilihan Editor: Cacar Monyet di Jakarta, Dosis Vaksin Belum Terdistribusi Seluruhnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Alasan Orang Stunting Berpotensi Berpenghasilan 22 Persen Lebih Rendah Menurut Kepala BKKBN

8 jam lalu

Ilustrasi stunting. Foto : UNICEF
Alasan Orang Stunting Berpotensi Berpenghasilan 22 Persen Lebih Rendah Menurut Kepala BKKBN

Kepala BKKBN mengatakan orang stunting berpotensi memiliki pendapatan 22 persen lebih rendah dari yang sehat, berikut alasannya.


Polda Metro Jaya: Berantas Parkir Liar tidak Sulit

16 jam lalu

Dirlantas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Latif Usman di Polda Metro Jaya pada Selasa, 16 Januari 2024. TEMPO/Desty Luthfiani.
Polda Metro Jaya: Berantas Parkir Liar tidak Sulit

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengklaim tidak sulit memberantas parkir liar


Menteri Budi Gunadi Cari Model Penyaluran Anggaran Cegah Stunting

1 hari lalu

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin usai membahas kerjasama program Gas-Kipas Stunting bersama Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) di Kantor Apindo, Jakarta pada Rabu, 8 Mei 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Menteri Budi Gunadi Cari Model Penyaluran Anggaran Cegah Stunting

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin masih mencari model penyaluran dana pencegahan stunting.


Bappenas Sebut Makan Siang Gratis Bukan untuk Atasi Stunting

1 hari lalu

Sejumlah siswa SMP Negeri 2 Curug, Tangerang, Banten, menunjukkan makanan gratis saat simulasi program makan siang gratis pada 29 Februari 2024. Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto menyediakan 162 porsi dengan empat macam menu makanan sehat senilai Rp 15 ribu per porsi dalam simulasi program makan siang gratis tersebut. Antara/Sulthony Hasanuddin
Bappenas Sebut Makan Siang Gratis Bukan untuk Atasi Stunting

Menurut Bappenas indikator keberhasilan program makan siang gratis adalah peningkatan prestasi belajar


Penyebab Pemerintah Sulit Capai Target Penurunan Stunting di Indonesia

3 hari lalu

Ilustrasi anak dengan stunting. nyt.com
Penyebab Pemerintah Sulit Capai Target Penurunan Stunting di Indonesia

Pemerintah menurunkan target penyelesaian masalah stunting dari 14 Persen menjadi 17 persen pada 2024.


Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Bicara Pentingnya Sosialisasi UU DKJ

8 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat ditemui di depan Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta Pusat pada Rabu, 17 April 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Bicara Pentingnya Sosialisasi UU DKJ

Heru Budi menegaskan bahwa perpindahan ibu kota ke Kalimantan Timur harus diterima dengan baik.


Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

10 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat ditemui di depan Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta Pusat pada Rabu, 17 April 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.


Cegah Stunting dengan Jaga Nutrisi dan Rutin Periksa Kandungan

11 hari lalu

Ilustrasi stunting. freepik.com
Cegah Stunting dengan Jaga Nutrisi dan Rutin Periksa Kandungan

Ibu hamil untuk menjaga nutrisi dan rutin memeriksakan kandungan untuk cegah stunting. Berikut saran yang perlu dilakukan.


Pemerintah Percepat Penyaluran Bansos Stunting

13 hari lalu

Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi. Tempo/Yohanes Maharso Joharsoyo
Pemerintah Percepat Penyaluran Bansos Stunting

Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi menyatakan pemerintah akan mempercepat penyaluran Bansos atau bantuan pangan untuk penurunan stunting.


Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

15 hari lalu

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Provinsi Sulawesi Barat pada Selasa, 23 April 2024. Mengawali kegiatannya, Presiden Jokowi meninjau Kantor Gubernur Sulawesi Barat yang sempat hancur saat terjadi gempa pada tahun 2021 lalu. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?