Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pencari Biawak di Depok Temukan Mayat Pria Tanpa Busana di Kali Krukut

image-gnews
Tim Penyelamatan Damkar Kota Depok mengevakuasi mayat pria tanpa busana di Kali Krukut, dekat Perumahan Alam Persada, Jalan Rawa Kalong RT. 04/09 Kelurahan Grogol, Kecamatan Limo, Depok, Minggu, 21 Januari 2024. Foto : Damkar Depok
Tim Penyelamatan Damkar Kota Depok mengevakuasi mayat pria tanpa busana di Kali Krukut, dekat Perumahan Alam Persada, Jalan Rawa Kalong RT. 04/09 Kelurahan Grogol, Kecamatan Limo, Depok, Minggu, 21 Januari 2024. Foto : Damkar Depok
Iklan

TEMPO.CO, Depok - Sesosok mayat pria tanpa busana ditemukan tersangkut di Kali Krukut, dekat Perumahan Alam Persada, Jalan Rawa Kalong RT 04/09 Kelurahan Grogol, Kecamatan Limo, Depok, Minggu pagi. 

Ketua paguyuban Perumahan Alam Persada Cemara Herdi Purwanto mengatakan, informasi penemuan mayat di Kali Krukut oleh pencari biawak itu disampaikan satpam perumahan sekitar pukul 11.00. 

"Yang menemukan awal sebenarnya pemburu biawak, dia telurusi kali, tiba-tiba lihat ada mayat tersangkut di pohon," kata Herdi di lokasi, Minggu, 21 Januari 2024. 

Setelah itu, Herdi langsung menghubungi Babinsa dan disampaikan ke Polsek Beji. Satu jam berselang datang Tim Inafis. "Langsung mengecek ke lokasi," ujarnya.

Berdasarkan hasil pengecekan tim identifikasi diperkirakan usia korban di bawah 50 tahun, namun di sekitar mayat tanpa busana itu tidak ditemukan identitas.

"Tidak ada bekas luka juga, tapi kondisi saat ditemukan jasadnya sudah membengkak, sekilas tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan, tidak terlihat luka," kata Herdi.

Ia memperkirakan korban tersangkut di lokasi penemuan mayat itu sejak Sabtu malam.

Jasad pria itu baru dapat dievakuasi Damkar Depok pukul 15.30. "Karena dari Tim DVI kesuliatan mengevakuasi, peralatannya tidak bisa, akhirnya menghubungi Damkar dengan peralatan lengkap," ucap Herdi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Komandan Regu Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok Romi Afandi mengatakan mayat pria itu ditemukan dalam posisi telungkup. "Posisinya di aliran Kali Krukut, tersangkut di pohon," kata Romi.

Ia memperkirakan korban sudah meninggal sekitar tiga atau empat hari lalu, karena kondisinya sudah membengkak dan dikerumuni lalat.

"Jenis kelaminnya laki-laki, perkiraan usianya sekitar 30 tahun," tutur Romi.

Untuk mengevakuasi mayat pria tersebut, Damkar Depok menerjunkan 8 personel, dari Pos Merdeka 4 anggota dan UPT Cinere 4 orang. "Saat evakuasi dibutuhkan alat vertikal, karena posisi kali terdapat tebing sekitar 5-8 meter," ucap Romi.

Kasus penemuan mayat pria tanpa busana tersebut kini ditangani Polres Metro Depok.

RICKY JULIANSYAH

Pilihan Editor: Top 3 Metro: Jakpro Sebut Semua Warga Jakarta Bisa Tinggal di Rusun JIS, Iklan Anies di Videotron yang Hilang Kini Muncul di LED Truck

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Polres Depok Inspeksi Bus Pariwisata Usai Kecelakaan SMK Lingga Kencana

5 jam lalu

Petugas memasuki bus Putera Fajar rombongan dari SMK Lingga Kencana Depok yang terlibat kecelakaan maut di Ciater, Subang, Jawa Barat, 11 Mei 2024. Untuk sementara, 10 penumpang bus dan seorang pengendara motor tewas dalam kecelakaan bus yang melibatkan sejumlah sepeda motor dan mobil tersebut. TEMPO/Prima Mulia
Polres Depok Inspeksi Bus Pariwisata Usai Kecelakaan SMK Lingga Kencana

Polres Metro Depok menggelar ramp check untuk memastikan kelayakan bus pariwisata. Mencegah tragedi SMK Lingga Kencana terulang


Mayat Perempuan Ditemukan di Selokan Dekat Stasiun Bekasi, Ada Luka Benturan di Kepala

5 jam lalu

Ilustrasi tewas atau jenazah atau jasad. shutterstock.com
Mayat Perempuan Ditemukan di Selokan Dekat Stasiun Bekasi, Ada Luka Benturan di Kepala

Kasus penemuan mayat ini sedang didalami oleh Polsek Bekasi Selatan. Polisi telah melakukan olah TKP dan memeriksa CCTV di sekitar TKP.


Antar Teman, Remaja di Depok Luka Parah Diserang Gengster

1 hari lalu

TIM 3P Polres Metro Depok mengamankan aliansi gengster di Jalan H. Iming, Kecamatan Beji, Depok, Ahad subuh, 24 September 2023. Foto : Tim 3P Polres Metro Depok
Antar Teman, Remaja di Depok Luka Parah Diserang Gengster

Anggota gengster menghadang korban di tengah jalan. Korban berusaha kabur namun terjatuh.


Periksa 14 Saksi Kasus Bullying SMP di Bojonggede, Polisi Ungkap Fakta Baru

1 hari lalu

Ilustrasi bullying/risak di tempat kerja. Shutterstock.com
Periksa 14 Saksi Kasus Bullying SMP di Bojonggede, Polisi Ungkap Fakta Baru

Setelah polisi melakukan pendalaman akhirnya terungkap penyebab utama bullying terhadap siswi SMP Al-Basyariah Bojonggede itu.


Polres Metro Depok Tahan Dua Anak Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bojonggede

2 hari lalu

Kapolres Metro Depok Kombes Arya Perdana dikonfirmasi terkait perundungan siswi SMP di Mapolres Metro Depok, Jumat, 17 Mei 2024. Foto: TEMPO/Ricky Juliansyah
Polres Metro Depok Tahan Dua Anak Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bojonggede

Peristiwa bullying atau perundungan siswi SMP ini viral di media sosial.


Kasus Bullying Siswi SMP Bojonggede Diduga karena Rebutan Cowok

3 hari lalu

Ilustrasi bullying/risak di tempat kerja. Shutterstock.com
Kasus Bullying Siswi SMP Bojonggede Diduga karena Rebutan Cowok

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMP Al-Basyariah Uus Saharoh mengungkap kasus dugaan bullying terhadap siswinya karena berebut cowok.


Aksi Bullying di Depok, Pelajar Putri SMP Pukuli Siswi dari SMP lain

3 hari lalu

Ilustrasi Persekusi / Bullying. shutterstock.com
Aksi Bullying di Depok, Pelajar Putri SMP Pukuli Siswi dari SMP lain

Seorang pelajar putri dari sebuah SMP melakukan bullying terhadap siswi dari SMP lain di Depok.


Dibuka Awal Juni, PPDB 2024 di Depok Digelar Serentak untuk Seluruh Jenjang Pendidikan

3 hari lalu

Siswa membawa poster saat unjuk rasa didepan kantor Kemendikbud, Jakarta, Jumat, 11 Agustus 2023. Pada aksinya mereka menuntut pemerintah untuk mencari solusi terhadap 14 siswa SMA - SMK kurang mampu di Depok yang terancam putus sekolah karena tidak lolos saat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan alasan kuota sudah penuh. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Dibuka Awal Juni, PPDB 2024 di Depok Digelar Serentak untuk Seluruh Jenjang Pendidikan

PPDB 2024 di Depok dibuka serentak untuk seleruh jenjang pendidikan.


Pengemudi Toyota Fortuner Halangi Perjalanan Ambulans, Polres Depok: Kami Selidiki

4 hari lalu

Tangkapan layar video viral Toyota Fortuner halangi perjalanan ambulans yang sedang membawa pasien ke rumah sakit di Depok, Jawa Barat. (TEMPO.)
Pengemudi Toyota Fortuner Halangi Perjalanan Ambulans, Polres Depok: Kami Selidiki

Polres Metro Depok menyatakan tengah menyelidiki peristiwa pengemudi Toyota Fortuner menghalangi perjalanan ambulans.


KPU Kota Depok Pastikan Tak Ada Paslon Wali Kota Jalur Independen di Pilkada 2024

4 hari lalu

Warga saat mengurus berkas pindah memilih atau pindah TPS Pemilu di kantor KPU Depok, Jawa Barat, Senin, 15 Januari 2024. Hari terakhir pengurusan surat pemilih yang pindah tempat memilih atau TPS bagi pemilih yang sudah terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), agar tetap bisa melakukan pencoblosan di lain tempat ramai dipadati oleh warga. TEMPO/M Taufan Rengganis
KPU Kota Depok Pastikan Tak Ada Paslon Wali Kota Jalur Independen di Pilkada 2024

KPU Kota Depok mengungkap alasan tidak ada paslon wali kota dari jalur independen atau perseorangan di Pilkada 2024.