Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

TNI AL Lanal Yogyakarta Gagalkan Penyelundupan 5.605 Ekor Benih Bening Lobster

image-gnews
TNI AL menggagalkan upaya penyelundupan Benih Bening Lobster (BBL) dan menangkap terduga pelaku penyelundupan bertempat di Desa Karangweni, Kab. Kulonprogo, Prov. DI Yogyakarta.
TNI AL menggagalkan upaya penyelundupan Benih Bening Lobster (BBL) dan menangkap terduga pelaku penyelundupan bertempat di Desa Karangweni, Kab. Kulonprogo, Prov. DI Yogyakarta.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - TNI Angkatan Laut (TNI AL), melalui Tim Second Fleet Quick Response (SFQR) Lanal Yogyakarta dari Koarmada II, berhasil menggagalkan upaya penyelundupan Benih Bening Lobster (BBL) dan menangkap para pelaku di Desa Karangweni, Kabupaten Kulon Progo, DI Yogyakarta, pada Kamis, 13 Juni 2024.

Kejadian ini bermula dari kecurigaan prajurit posal Karangwuni terhadap sejumlah perahu nelayan di Pantai Karangwuni. Setelah dilakukan pengamatan dan pengintaian, terlihat beberapa orang menurunkan hasil tangkapan dan membawanya ke lokasi penampungan yang merupakan rumah milik HS alias Napi. Berdasarkan hal tersebut, Tim SFQR Lanal Yogyakarta melaporkan kejadian tersebut kepada Komandan Lanal Yogyakarta.

Dikutip dari laman tni.mil.id, Atas perintah Komandan Lanal Yogyakarta, Tim SFQR berkoordinasi dengan DKP Provinsi DI Yogyakarta dan DKP Kabupaten Kulon Progo untuk melakukan pemeriksaan di lokasi penampungan. Dari hasil pemeriksaan, ditemukan barang bukti benih bening lobster sebanyak 5.605 ekor. Para pelaku penyelundupan beserta barang bukti kemudian dibawa ke Mako Lanal Yogyakarta.

Dalam operasi ini, tiga orang terduga pelaku berhasil ditangkap, yaitu HS alias Napi, A, dan SK. Saat ini, ketiga pelaku telah diamankan di Mako Lanal Yogyakarta untuk proses pemeriksaan lebih lanjut. Barang bukti berupa BBL diserahkan oleh Lanal Yogyakarta kepada DKP Provinsi DI Yogyakarta untuk dilepas liarkan di Pantai Baru, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta.

Komandan Lanal Yogyakarta Kolonel Laut (KH/W)  Devi Erlita, dalam konferensi pers pada Kamis, 13 Juni 2024, menyampaikan bahwa BBL memiliki potensi besar bagi masyarakat Yogyakarta, khususnya nelayan, untuk meningkatkan ekonomi melalui pembudidayaan BBL.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Saat ini pembudidayaan BBL belum optimal dan masih banyak oknum yang berusaha menyelundupkannya secara ilegal ke luar negeri. Selain itu, larangan ekspor BBL telah diatur dalam Permen KKP No. 7 Tahun 2024 tentang pengelolaan lobster, kepiting, dan rajungan," ujar Devi Erlita.

Danlantamal V Surabaya Brigjen TNI (Mar) Joni Sulistiawan telah menginstruksikan untuk menindak tegas para pelaku kegiatan ilegal, terutama penyelundupan BBL yang dapat merusak ekosistem laut.

Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali dalam berbagai kesempatan, mengingatkan seluruh jajaran TNI AL untuk selalu meningkatkan kewaspadaan dan respon yang cepat terhadap segala informasi mengenai kegiatan ilegal, khususnya penyelundupan BBL yang kini marak terjadi di berbagai wilayah Indonesia.

Pilihan Editor: Mengenal Bintang Jalasena, Penghargaan TNI AL yang Berjiwa Kesatria

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Suka Wayang ? Ayo Mampir ke Pameran Kerajinan Wayang di Kampus Yogyakarta Ini

18 jam lalu

Pameran kerajinan wayang dan tari yang digelar di Akademi Komunitas Negeri (AKN) Seni dan Budaya Yogyakarta. Tempo/Pribadi Wicaksono
Suka Wayang ? Ayo Mampir ke Pameran Kerajinan Wayang di Kampus Yogyakarta Ini

Bagi pecinta kesenian wayang baik wayang kulit, wayang orang dan kesenian tari, bulan Juli ini ada pameran menarik yang bisa jadi referensi saat berkunjung ke Yogyakarta.


Melihat Sekeping Cerita Desa Wisata Jatiluwih Bali di Pameran Lukisan Yogyakarta

21 jam lalu

Pameran lukisan Tutur Jatiluwih di Kedai Kebun Yogyakarta. Tempo/Pribadi Wicaksono
Melihat Sekeping Cerita Desa Wisata Jatiluwih Bali di Pameran Lukisan Yogyakarta

Musim libur sekolah ini pameran seni di sejumlah galeri di Yogyakarta tetap menggeliat dan bisa menjadi jujugan wisatawan yang sedang berlibur.


27 Kampus Terbaik di Yogyakarta Versi UniRank 2024, UGM Peringkat Satu

22 jam lalu

Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
27 Kampus Terbaik di Yogyakarta Versi UniRank 2024, UGM Peringkat Satu

Simak 27 kampus terbaik di Yogyakarta, UGM urutan pertama


Perajin Yogyakarta dan Jateng Tunjukkan Keterampilan Membatik sambil Pameran di Borobudur

1 hari lalu

Lebih dari 50 perajin batik dari wilayah Yogyakarta dan Jawa Tengah menunjukkan keterampilan membatik sekaligus memerkan produknya di Balkondes Wanurejo, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah Selasa 2 Juli 2024. Dok. Istimewa
Perajin Yogyakarta dan Jateng Tunjukkan Keterampilan Membatik sambil Pameran di Borobudur

Karya perajin batik dipamerkan di ajang Cultivating Cultural Heritage for Sustainable Livelihoods yang digelar UNESCO Jakarta.


Mau Lihat Ritual Mubeng Beteng Yogyakarta pada Malam 1 Suro? Catat Aturannya

1 hari lalu

Tradisi Mubeng Benteng Malam 1 Suro di Yogyakarta. jogya.com
Mau Lihat Ritual Mubeng Beteng Yogyakarta pada Malam 1 Suro? Catat Aturannya

Masyarakat dan wisatawan Yogyakarta diperkenankan mengikuti prosesi Mubeng Beteng Malam 1 Sura tanpa dipungut biaya dan tetap menjaga ketertiban.


Musim Libur Sekolah, Stasiun Tugu Yogyakarta Hibur Pelancong dengan Aksi Sulap dan Badut

2 hari lalu

Atraksi badut di Stasiun Tugu Yogyakarta saat masa libur sekolah. Dok. Istimewa
Musim Libur Sekolah, Stasiun Tugu Yogyakarta Hibur Pelancong dengan Aksi Sulap dan Badut

Fun Trip Carnival yang digelar Daop 6 Yogyakarta digelar di Stasiun Tugu, Lempuyanyan, Purwosari, hingga Solo Balapan.


Pasar Kangen Jogja Digelar Akhir Pekan Ini, Ada Aturan Khusus soal Sampah

2 hari lalu

Perhelatan Pasar Kangen di Markas Polda DIY Maret 2023. (Dok. Istimewa)
Pasar Kangen Jogja Digelar Akhir Pekan Ini, Ada Aturan Khusus soal Sampah

Pasar Kangen Jogja menghadirkan 280 stand kuliner dan barang lawasan pada 4-7 Juli 2024 di Taman Budaya Yogyakarta.


Polda DIY Tangkap Enam Influencer Diduga Promosi Judi Online, 3 Masih Pelajar dan Mahasiswa

2 hari lalu

Ilustrasi Judi Online (Tempo)
Polda DIY Tangkap Enam Influencer Diduga Promosi Judi Online, 3 Masih Pelajar dan Mahasiswa

Dari enam tersangka yang diduga promosikan judi online, tiga orang tidak ditahan karena statusnya pelajar dan mahasiswa.


Penyelenggara Event di Yogyakarta Harus Bisa Kelola Sampah Mandiri

3 hari lalu

Ceceran sisa sampah perayaan malam tahun baru di kawasan Tugu Yogyakarta. Dok.istimewa
Penyelenggara Event di Yogyakarta Harus Bisa Kelola Sampah Mandiri

Pengelolaan sampah mandiri menjadi satu syarat yang mesti dipenuhi penyelenggara event di Yogyakarta.


Empat Event Seru di Yogyakarta pada Juli yang Bisa Disambangi Mumpung Libur Sekolah

3 hari lalu

Event Wiwitan Pasa Pasar Kangen Jogja di Markas Polda DIY digelar 17-19 Maret 2023. Dok.istimewa
Empat Event Seru di Yogyakarta pada Juli yang Bisa Disambangi Mumpung Libur Sekolah

Dari Pasar Kangen hingga Keroncong Plesiran, nikmati event wisata yang digelar di Yogyakarta selama Juli 2024.