Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Berbagai Cara Pekerja Migran Tembus Negara Tujuan dengan Jalan Ilegal, dari Visa Turis Hingga Pakai Oknum

image-gnews
Sejumlah Pekerja Migran Indonesia (PMI) ilegal yang ditemukan terdampar dievakuasi dan diamankan di Dermaga Satuan Kapal Patroli (Satrol) Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal)IV Batam, Kepulauan Riau, Selasa, 21 Mei 2024. Satuan Kapal Patroli TNI AL mengevakuasi dan mengamankan sebanyak 16 orang PMI ilegal dari Malaysia yang dibuang ke laut oleh sindikat perdagangan orang dan ditemukan terdampar di pulau kosong Pulau Ngenang, Batam. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna
Sejumlah Pekerja Migran Indonesia (PMI) ilegal yang ditemukan terdampar dievakuasi dan diamankan di Dermaga Satuan Kapal Patroli (Satrol) Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal)IV Batam, Kepulauan Riau, Selasa, 21 Mei 2024. Satuan Kapal Patroli TNI AL mengevakuasi dan mengamankan sebanyak 16 orang PMI ilegal dari Malaysia yang dibuang ke laut oleh sindikat perdagangan orang dan ditemukan terdampar di pulau kosong Pulau Ngenang, Batam. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ada dua jalan yang umumnya ditempuh seorang Pekerja Migran Indonesia (PMI) unprosedural yang ingin bekerja di luar negri. Pertama, lewat jalur imigrasi resmi dan kedua lewat jalan tikus. Belakangan kasus pekerja ilegal kembali ramai, setelah  Revi Cahya Windi Sulihatun, WNI yang ditahan oleh Kejaksaan Distrik Osaka, Jepang pada 10 Juni 2024. Penangkapan itu terkait dugaan pekerja ilegal.

"Kalau lewat keimigrasian bisanya dia masuk tidak sesuai peruntukan, pakai turis," ujar Direktur Pelindungan Warga Negara Indonesia Kementerian Luar Negeri, Judha Nugraha. Untuk jalur imigrasi modus yang digunakan juga beragam, dari mulai memakai visa turis, ziarah hingga umrah.  Modus ini termasuk pelanggaran keimigrasian.

Dan menurut Judha, kasus pelanggaran keimigrasian paling banyak ditemukan dari total kasus WNI yang mengalami masalah unprosedural di luar negeri.

Sumber Tempo di lingkungan Kemenlu yang mengetahui soal perlindungan pekerja migran mengatakan, ada berbagai cara yang dilakukan untuk menembus imigrasi, bahkan jika pekerja itu masuk dalam daftar blacklist.

Ia menyebut, untuk masuk via jalur resmi, orang yang masuk daftar blacklist pasti masuk menggunakan oknum imigrasi. Ia mencontohkan, kasus yang kerap terjadi pada WNI yang bekerja ilegal di Malaysia. Artinya,  seharusnya secara hukum ia tidak bisa masuk ke Malaysia. Untuk jalur Batam, Ia menyebut pekerja ilegal akan berkumpul di Batam Centre, salah satu terminal internasional yang bisa membawa WNI itu Ke Malaysia.

Mereka akan diangkut ke Pelabuhan Johor  Baru, Malaysia dengan menggunakan kapal lewat jalur imigrasi resmi. Sesampainya di Johor, sudah ada calo yang mengarahkan ke loket imigrasi tertentu.  "Dia masuk, finger printnya  muncul di mesin, dia masuk daftar blacklist. Tapi pura-pura dicap, dikasih paspor masuk dia ke Malaysia," ujar sumber tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun, jika lewat jalur resmi, ada kode yang tertulis di paspor untuk mengetahui petugas siapa yang memasukkan orang tersebut. Maka, setelah orang itu  melewati bagian imigrasi, mereka akan dikumpulkan kembali dan lembaran paspor yang ada cap masuk Malaysia dirobek. Ini berguna untuk menyulitkan pelacakan  petugas yang memasukkan pekerja yang masuk daftar blacklist tersebut.

Modus lainnya lewat jalur imigrasi resmi ialah dengan memanfaatkan beberapa negara yang memperbolehkan konversi dari visa turis ke visa pekerja. Tapi hal ini tetap melanggar aturan di Indonesia. Sebab di Indonesia ia masuk undocumented, karena tidak tercatat dimana ia bekerja atau menetap. Modus ini, menggunakan visa jangka pendek pada saat keberangkatan  lalu setibanya di sana visa dikonversi ke visa pekerja. Salah-satu negara yang memperbolehkannya adalah Arab Saudi.

Namun, Pekerja Migran Indonesia  yang menggunakan cara ini tetap lemah di mata hukum. Sebab, legalisasi hanya ada di satu pihak. Di modus ini, pekerja akan melakukan kontrak kerja setelah sampai di Arab Saudi. "Posisi tawarnya lemah dan seringkali dia tidak memahami isi kontrak yang disodorkan," ujar dia.

Sementara, jika lewat jalan tikus, ia menyebut sindikat pekerja ilegal sering memanfaatkan jalur Parepare, Sulawesi Selatan  ke Nunukan Kalimantan Timur. Kemudian mereka diberangkatan ke Tawau, Malaysia lewat perairan. "Sialnya kadang yang jemput keduluan sama petugas, cuma selisih beberapa waktu," ujar dia. Dan untuk kasus pekerja ilegal lewat jalan tikus, seringkali WNI membawa serta satu keluarga. 

Pilihan Editor: Setiap Tahun, Jumlah Orang Indonesia yang ke Luar Negeri dengan Cara Ilegal Semakin Bertambah

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ada 60 Ribu Paspor Telat Terbit saat Pusat Data Nasional Diretas Pekan Lalu

10 jam lalu

Direktur Jenderal Imigrasi Kemenkumham Silmy Karim (tengah) didampingi Direktur Lantaskim Felicia Sengky Ratna (kiri) dan Sesditjen Sandi Andaryadi (kanan) memberikan keterangan saat konferensi pers di Jakarta, Jumat (28/6/2024). Dirjen Imigrasi Silmy Karim menyatakan seluruh layanan keimigrasian dari perlintasan, visa online, izin tinggal dan paspor sudah kembali pulih 100 persen akibat layanan terganggu karena Pusat Data Nasional (PDN) diserang ransomware. Dok/Humas Ditjen Imigrasi
Ada 60 Ribu Paspor Telat Terbit saat Pusat Data Nasional Diretas Pekan Lalu

Kantor imigrasi se-Indonesia tetap melayani pemohon paspor seperti biasa saat gangguan Pusat Data Nasional atau PDN terjadi


Ditjen Imigrasi Pastikan Layanan Perlintasan, Visa, hingga Paspor Telah Normal setelah Sepekan PDN Diretas

10 jam lalu

Penumpang terlihat memindai paspornya dan menghadap ke autogate atau pintu otomatis imigrasi di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten, pada 3 Januari 2024. (ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin/Spt)
Ditjen Imigrasi Pastikan Layanan Perlintasan, Visa, hingga Paspor Telah Normal setelah Sepekan PDN Diretas

Direktur Jenderal Imigrasi Silmy Karim memastikan layanan perlintasan, visa, izin tinggal, dan paspor telah beroperasi normal pada Jumat, 28 Juni kemarin.


Imigrasi Akan Ubah Desain dan Warna Paspor Tahun Depan untuk Perkuat Keamanan

15 jam lalu

Direktur Jenderal Imigrasi Kemenkumham Silmy Karim (tengah) didampingi Direktur Lantaskim Felicia Sengky Ratna (kiri) dan Sesditjen Sandi Andaryadi (kanan) memberikan keterangan saat konferensi pers di Jakarta, Jumat (28/6/2024). Dirjen Imigrasi Silmy Karim menyatakan seluruh layanan keimigrasian dari perlintasan, visa online, izin tinggal dan paspor sudah kembali pulih 100 persen akibat layanan terganggu karena Pusat Data Nasional (PDN) diserang ransomware. Dok/Humas Ditjen Imigrasi
Imigrasi Akan Ubah Desain dan Warna Paspor Tahun Depan untuk Perkuat Keamanan

Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, berencana mengubah desain dan warna paspor bagi warga negara Indonesia.


Cara dan Syarat Membuat Paspor Untuk Anak, Apa Kelengkapannya?

17 jam lalu

Seorang ibu memangku anaknya saat akan difoto dalam pembuatan Paspor pada festival Imigrasi di Lapangan Monas, Jakarta Pusat, 21 Januari 2018. Tempo/Fakhri Hermansyah
Cara dan Syarat Membuat Paspor Untuk Anak, Apa Kelengkapannya?

Berikut cara membuat paspor untuk bayi dan anak-anak di Indonesia. Berikut adalah langkah-langkahnya di Imigrasi.


Imigrasi Sempat Surati Kominfo Minta Backup Data di Pusat Data Nasional

1 hari lalu

Dirjen Imigrasi Silmy Karim (tengah) meninjau proses pemeriksaan keimigrasian di autogate yang dioperasikan di Terminal Kedatangan Internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Rabu, 6 Maret 2024. Sebanyak 30 unit autogate pemeriksaan imigrasi yang mengintegrasikan teknologi Face Recognition serta Border Control Management (BCM) itu diresmikan di Bandara Bali untuk mempermudah dan mempercepat proses pemeriksaan keimigrasian. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Imigrasi Sempat Surati Kominfo Minta Backup Data di Pusat Data Nasional

Dirjen Imigrasi Silmy Karim mengungkap pihaknya pernah meminta data mereka di Pusat Data Nasional dicadangkan atau diback up ke Kemenkominfo.


Sistem Penerbitan Paspor dan Layanan Imigrasi Kembali Pulih 100 Persen

1 hari lalu

Petugas Imigrasi (kiri) melayani pemohon paspor di Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus Non TPI Jakarta Barat, Jakarta, Senin 25 Juni 2024. Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) memastikan bahwa layanan keimigrasian sudah pulih pascagangguan pada Pusat Data Nasional (PDN). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Sistem Penerbitan Paspor dan Layanan Imigrasi Kembali Pulih 100 Persen

Ditjen Imigrasi Kemenkumham memastikan sistem layanan penerbitan paspor dan layanan keimigrasian pulih setelah beberapa hari terimbas gangguan PDN.


Layanan Imigrasi Pulih 100 Persen Pascaserangan Siber Pusat Data Nasional

1 hari lalu

Direktur Jenderal (Dirjen) Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham), Silmy Karim, saat menggelar konferensi pers pemulihan layanan imigrasi pascagangguan di Pusat Data Nasional Sementara di Jakarta Selatan, Jumat, 28 Juni 2024 [Tempo/Eka Yudha]
Layanan Imigrasi Pulih 100 Persen Pascaserangan Siber Pusat Data Nasional

Silmy Karim mengungkapkan layanan paspor adalah layanan terakhir yang pulih akibat serangan ransomware Pusat Data Nasional.


Menteri Yasonna usai Data Imigrasi Dipindah ke Amazon: Bagus, Tidak Ada Lagi Kendala

1 hari lalu

Menkumham Yasonna H. Laoly  terdiam saat diwawancara wartawan kepresidenan usai mengikuti rapat terbatas dengan Presiden Joko Widodo di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu 13 Maret 20024. Rapat terbatas membahas terkait pelaksanaan kegiatan usaha pertambangan mineral dan batu bara. TEMPO/Subekti.
Menteri Yasonna usai Data Imigrasi Dipindah ke Amazon: Bagus, Tidak Ada Lagi Kendala

Layanan imigrasi pindah ke web Amazon menyusul gangguan di Pusat Data Nasional (PDN) akibat serangan siber ransomware.


Polisi Malaysia Interogasi Aktivis Pembela Suku Bajo yang Rumahnya Dibakar Pemerintah

1 hari lalu

Warga Suku Bajo memasukkan air bersih pegunungan kedalam jerigen dengan alat angkut perahu di Desa Leppe, Kecamatan Soropia, Konawe, Sulawesi Tenggara, Selasa 1 Juni 2021. Suku Bajo yang bermukim di sekitar laut berswadaya membeli pipa untuk mendapatkan air bersih dari pegunungan. ANTARA FOTO/Jojon
Polisi Malaysia Interogasi Aktivis Pembela Suku Bajo yang Rumahnya Dibakar Pemerintah

Polisi Sabah di Malaysia menangkap dan menginterogasi seorang aktivis yang membela Suku Bajo, yang diusir dan rumahnya dibakar oleh otoritas setempat.


Terpopuler: Sri Mulyani Sebut Rupiah Sudah Terdepresiasi 6,25 Persen, PDN Belum Normal Layanan Sameday Passport di Soekarno-Hatta Tutup

1 hari lalu

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati berbicara dalam konferensi pers APBN KiTa edisi Maret 2024 di Jakarta, Senin 25 Maret 2024. ANTARA/Martha Herlinawati Simanjuntak
Terpopuler: Sri Mulyani Sebut Rupiah Sudah Terdepresiasi 6,25 Persen, PDN Belum Normal Layanan Sameday Passport di Soekarno-Hatta Tutup

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memaparkan awal tahun hingga saat ini, rupiah tercatat mengalami depresiasi 6,25 persen dibanding akhir 2023.