Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bocah 6 Tahun Jatuh darI Lantai 8 Rusun Rawa Bebek, Diduga Gara-gara Ventilasi Rapuh

Reporter

Editor

Suseno

image-gnews
Lantai 8 Rusun Rawa Bebek , Jakarta Timir,  Lokasi jatuhnya Queenzino Ardiwinata Kusuma (6 tahun). Jumat, 28 Juni 2024. Jihan ristiyanti
Lantai 8 Rusun Rawa Bebek , Jakarta Timir, Lokasi jatuhnya Queenzino Ardiwinata Kusuma (6 tahun). Jumat, 28 Juni 2024. Jihan ristiyanti
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Di lantai 8 Tower B Rumah Susun Rawa Bebek, Cakung, Jakarta Timur, terlihat tiga ventilasi dari besi berbentuk segi empat. Posisinya persis di bawah jendela kaca dan nyaris sejajar dengan lantai. Dua di antaranya terlihat masih kokoh. Sedangkan satu lagi sudah terlepas dari dudukannya.

Pada 25 Juni 2024, seorang bocah laki-laki berinisial QAK, 6 tahun, tewas setelah jatuh dari lantai 8 Tower B Rusun Rawa Bebek. Polisi menduga, titik awal jatuhnya QAK ada pada ventilasi yang lepas tersebut. "Ventilasi berlubang setelah korban terjatuh," ujar Kapolsek Cakung Komisaris Panji Candra saat dihubungi Tempo, Sabtu, 29 Juni 2024. 

Seorang penghuni rusun mengatakan, sebelum kecelakaan itu terjadi, salah satu ventilasi di lantai 8 memang sudah rapuh. “Ventilasinya bunyi tiap kali ada angin," ujarnya, pada 28 Juni 2024. Diduga, suara itu berasal dari ventilasi yang memang sudah longgar sehingga bergoyang setiap tertiup angin. 

Penghuni rusun itu juga mengatakan, berdasarkan rekaman Closed-Circuit Television (CCTV), saat QAK jatuh, terlihat ada cahaya dari ventilasi. Namun dia tidak bisa menjelaskan cahaya yang dimaksud karena gambar dalam rekaman tersebut tidak cukup jelas. Sebab kamera berada di ujung koridor lain yang jaraknya cukup jauh.

Candra tidak membantah dugaan itu. Namun untuk memastikannya, polisi berencana akan memeriksa kembali lokasi kejadian.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebelumnya, unit pengelola rusun memberikan penjelasan kronologi jatuhnya QAK. Kejadian tersebut terjadi pada pukul 16.15 WIB. Orang tua QAK adalah penghuni di lantai 5. Bocah itu berada di lantai 8 untuk mengaji. Ia diketahui tengah menunggu guru mengajinya. 

Setelah QAK jatuh, polisi membaya jenazah bocah itu ke Rumah Sakit Polri Keramat Jati. Keluarga kemudian membawa pulang QAK untuk dimakamkan di ke kampung halamannya di Lebak Wangi, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Berdasarkan keterangan petugas keamanan Rusun Rawa Bebek, saat ini keluarga masih berada di kampung halaman.

Peristiwa anak jatuh di Rusun Rawa Bebek juga pernah terjadi pada Desember 2023. Saat itu seorang anak berusia 7 tahun meninggal setelah jatuh dari lantai 4.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sering Berfungsi Berlebihan, Kesalahan Umum Orang Tua Terkait Tumbuh Kembang Anak

13 jam lalu

Ilustrasi orang tua menemani anak belajar. Pexels.com
Sering Berfungsi Berlebihan, Kesalahan Umum Orang Tua Terkait Tumbuh Kembang Anak

Tumbuh kembang anak jadi tidak optimal secara psikologis dan kedewasaan emosional karena kesalahan yang biasa dilakukan orang tua.


Gudang Petasan Filipina Meledak Tewaskan 5 Orang dan Lukai 38 Lainnya

1 hari lalu

Ilustrasi kebakaran. ANTARA
Gudang Petasan Filipina Meledak Tewaskan 5 Orang dan Lukai 38 Lainnya

Lima orang, termasuk seorang anak berusia empat tahun, tewas dalam ledakan besar di gudang kembang api di Filipina selatan


Usai Bocah Tewas Terjatuh di Rusun Rawa Bebek, Pengelola Pasang Larangan Bersandar di Jendela

1 hari lalu

Lantai 8 Rusun Rawa Bebek , Jakarta Timur,  Lokasi jatuhnya Queenzino Ardiwinata Kusuma (6 tahun). Jumat, 28 Juni 2024. Jihan ristiyanti
Usai Bocah Tewas Terjatuh di Rusun Rawa Bebek, Pengelola Pasang Larangan Bersandar di Jendela

QAK, 6 tahun, meninggal karena terjatuh dari lantai 8 Rusun Rawa Bebek, 25 Juni lalu.


Anak 6 Tahun Jatuh dari Lantai 8, Polsek Cakung Akan Periksa Pengelola Rusun Rawa Bebek

2 hari lalu

Lantai 8 Rusun Rawa Bebek , Jakarta Timir,  Lokasi jatuhnya Queenzino Ardiwinata Kusuma (6 tahun). Jumat, 28 Juni 2024. Jihan ristiyanti
Anak 6 Tahun Jatuh dari Lantai 8, Polsek Cakung Akan Periksa Pengelola Rusun Rawa Bebek

Insiden anak jatuh di Rumah Susun Rawa Bebek, Cakung, Jakarta Timur, bukan yang pertama kali. Pemerintah perlu memperhatikan kondisi gedung


Tim Dokter Arab Saudi Latih Dokter Indonesia dalam Operasi Jantung Anak

2 hari lalu

Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin menyambut tim dokter bedah jantung KSrelief di Medan, Sumatera Utara. (Kementerian Kesehatan RI)
Tim Dokter Arab Saudi Latih Dokter Indonesia dalam Operasi Jantung Anak

Tim dokter Arab Saudi melatih rekan-rekan mereka di Indonesia dalam operasi jantung anak dan membantu memperluas akses ke perawatan jantung anak


Kemenkumham Kawal Kasus Dugaan Penyiksaan Anak oleh Polisi di Padang

2 hari lalu

17 Polisi Terbukti Langgar Etik Penanganan Remaja Tawuran di Padang
Kemenkumham Kawal Kasus Dugaan Penyiksaan Anak oleh Polisi di Padang

Kemenkumham akan terus berkomunikasi dengan para pihak yang berhubungan dengan dugaan penyiksaan terhadap anak di Pandang, Sumatera Barat.


Suasana Rusun Rawa Bebek Normal Kembali Usai Bocah Jatuh dari lantai 8

2 hari lalu

Lantai 8 Rusun Rawa Bebek , Jakarta Timir,  Lokasi jatuhnya Queenzino Ardiwinata Kusuma (6 tahun). Jumat, 28 Juni 2024. Jihan ristiyanti
Suasana Rusun Rawa Bebek Normal Kembali Usai Bocah Jatuh dari lantai 8

Seorang anak bernama QAK, 6 tahun, tewas usai terjatuh dari lantai 8 Tower B Rusun Rawa Bebek


Inilah 4 Jenis Metode Khitan pada Anak Laki-laki

2 hari lalu

Seorang bocah berusaha kabur saat hendak mengikuti khitanan massal di kantor Walikota Jakarta Utara, Jakarta, Sabtu, 22 Juni 2024. Kegiatan ini merupakan puncak acara yang diselenggarakan oleh PMI Jakarta utara dan Walikota Jakarta Utara, diikuti oleh 497 peserta sebagai upaya melestarikan budaya betawi dalam rangka HUT Jakarta ke-497. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Inilah 4 Jenis Metode Khitan pada Anak Laki-laki

Khitan pada anak laki-laki bisa ilakukan dengan menggunakan empat jenis metode, yakni laser, manual, klem, dan metode elektrik cauter.


Bocah 6 Tahun Tewas Terjatuh dari Lantai 8 Rusunawa Rawa Bebek, Satpam Larang Wartawan Masuk Meliput

4 hari lalu

Rusunawa Rawa Bebek, Cakung, Jakarta Timur, Kamis, 27 Juni 2024. Tempo/Advist Khoirunikmah
Bocah 6 Tahun Tewas Terjatuh dari Lantai 8 Rusunawa Rawa Bebek, Satpam Larang Wartawan Masuk Meliput

Seorang bocah berusia 6 tahun tewas terjatuh dari lantai 8 Rusunawa Rawa Bebek Cakung. Satpam melarang wartawan yang mau meliput.


Day6 Gelar Konser Spesial untuk Anak Pejuang Leukemia, Wonpil Berikan Keyboardnya

6 hari lalu

Grup band asal Korea Selatan, DAY6. Foto: X/@day6official
Day6 Gelar Konser Spesial untuk Anak Pejuang Leukemia, Wonpil Berikan Keyboardnya

Day6 menghabiskan waktu bersama anak pejuang leukemia limfoblastik akut berusia 7 tahun yang tidak dapat datang ke konser karena sakit.