Dijadikan Kandang Teroris, Tangerang Gelar Operasi Yustisi

Kamis, 17 Mei 2018 10:03 WIB

Suasana pasca penggrebekan terduga teroris di Kunciran Kecamatan Pinang Kota Tangerang, polisi memasang garis polisi dan melarang warga mendekat TKP, Rabu, 16 Mei 2018. TEMPO/AYU CIPTA

TEMPO.CO, Tangerang - Pemerintah Kota Tangerang meminta camat, lurah, ketua RW, dan ketua RT mengawasi warganya setelah tim Densus 88 Antiteror menangkap empat terduga teroris di tiga lokasi di Tangerang.

"Bertindak cepat kalau ada hal mencurigakan," ucap pejabat sementara Wali Kota Tangerang, M. Yusuf, Kamis, 17 Mei 2018.

Yusuf mengatakan Pemkot Tangerang juga akan menggelar operasi yustisi. "Ini untuk mempersempit ruang gerak teroris. Mereka pendatang dan merantau," ujar Yusuf.

Pemkot Tangerang juga mengecam dan mengutuk keras tindakan terorisme yang terjadi belakangan ini. "Kami menyampaikan duka mendalam bagi para korban. Kami pun mengimbau masyarakat untuk tetap tenang," tutur Yusuf.

Baca: Pria Diduga Teroris Kunciran Tukang Jahit Baru 3 Bulan Menikah

Menurut Yusuf, masyarakat tidak perlu takut yang berlebihan karena pihak keamanan TNI-Polri bersama pemerintah terus berupaya meningkatkan keamanan dan kenyamanan di masyarakat.

Melengkapi pernyataan Yusuf, Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Pemkot Tangerang Felix Mulyawan mengajak masyarakat untuk lebih proaktif dalam mengawasi dan mencegah adanya penyebaran paham terorisme dengan lebih peduli terhadap lingkungan tempat tinggalnya.

Advertising
Advertising

"Paling tidak membangun kepedulian dengan tetangga kanan-kiri, termasuk menerapkan kewajiban lapor 1 x 24 jam bagi tamu," ujar Felix.

Felix mengingatkan, kepedulian warga menjadi elemen penting agar ruang gerak teroris tidak leluasa saat berlindung di lingkungan masyarakat.

Kemarin, tim Densus 88 menggerebek rumah terduga teroris di Kelurahan Kunciran, Kecamatan Pinang. Lokasi pertama adalah Jalan Gempol Raya, Kelurahan Kunciran. Di tempat tersebut, Densus 88 dan Tim Elang Cisadane Kepolisian Resor Metro Tangerang mencokok tiga terduga teroris.

Baca: Tetangga Gemetar Saat Orang yang Diduga Teroris Kunciran Diciduk

Satu di antara tiga terduga teroris ini adalah perempuan, istri Muhammad Choir (MC), 32 tahun. Satu terduga teroris lain adalah karyawan MC, Gofar (GF).

Densus 88 dan Polres Tangerang juga mencokok terduga teroris AN dari rumah di Perumahan Kunciran Mas Permai, 1 kilometer dari lokasi penangkapan pertama. Polisi juga melakukan penggeledahan di sebuah rumah di Duta Bintaro Cluster.

Berita terkait

Tuduhan Israel terhadap UNRWA Tidak Terbukti

13 hari lalu

Tuduhan Israel terhadap UNRWA Tidak Terbukti

Israel meningkatkan tuduhannya pada Maret, dengan mengatakan lebih dari 450 staf UNRWA adalah anggota militer dalam kelompok teroris Gaza.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Anggota JI, Polisi Sebut Semua Pengurus Organisasi

15 hari lalu

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Anggota JI, Polisi Sebut Semua Pengurus Organisasi

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko menyebut delapan tersangka teroris itu berinisial G, BS, SK, A, MWDS, DK, H, dan RF.

Baca Selengkapnya

BNPT Ikut Amankan WWF ke-10 di Bali

16 hari lalu

BNPT Ikut Amankan WWF ke-10 di Bali

BNPT akan turut serta mengamankan pelaksanaan Acara Word Water Forum (WWF) ke-10 yang diselenggarakan di Bali, 18-25 Mei 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya

Inggris Tolak Permintaan Israel untuk Tetapkan Garda Revolusi Iran sebagai Teroris

16 hari lalu

Inggris Tolak Permintaan Israel untuk Tetapkan Garda Revolusi Iran sebagai Teroris

Menolak menetapkan Garda Revolusi Iran sebagai teroris, David Cameron berpendapat lebih baik jika London dapat terus berkomunikasi dengan Teheran.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Diduga Anggota JI sedang Latihan Fisik dan Militer di Poso Sulteng

17 hari lalu

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Diduga Anggota JI sedang Latihan Fisik dan Militer di Poso Sulteng

Delapan terduga teroris yang sedang latihan fisik dan militer di Poso Sulteng itu disebut punya posisi strategis di Jamaah Islamiyah.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap Tujuh Orang Terduga Teroris Anggota Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

17 hari lalu

Densus 88 Tangkap Tujuh Orang Terduga Teroris Anggota Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap tujuh orang diduga terafiliasi sebagai anggota kelompok teroris Jamaah Islamiyah

Baca Selengkapnya

Timur Tengah Memanas, Polri Diminta Waspadai Kebangkitan Sel Terorisme di Indonesia

20 hari lalu

Timur Tengah Memanas, Polri Diminta Waspadai Kebangkitan Sel Terorisme di Indonesia

Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) meminta Polri mewaspadai aktifnya sel terorisme di Indonesia saat konflik Timur Tengah memanas

Baca Selengkapnya

Hijrah Mantan Teroris

27 hari lalu

Hijrah Mantan Teroris

Cap teroris membuat mantan terpidana kasus terorisme kesulitan berbaur di masyarakat. apa yang dilakukan?

Baca Selengkapnya

TNI Dikabarkan Kembali Pakai Istilah OPM yang Sebelumnya Disebut Teroris

28 hari lalu

TNI Dikabarkan Kembali Pakai Istilah OPM yang Sebelumnya Disebut Teroris

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dikabarkan memerintahkan jajarannya untuk mengubah penyebutan Kelompok Separatis Teroris kembali menjadi OPM

Baca Selengkapnya

Tentara Israel Akui Korban Gaza yang Disebut Teroris adalah Warga Sipil

34 hari lalu

Tentara Israel Akui Korban Gaza yang Disebut Teroris adalah Warga Sipil

Satu lagi kebohongan Israel terungkap, sebagian besar korban jiwa di Gaza yang mereka sebut 'teroris' diakui sebagai warga sipil.

Baca Selengkapnya