Dewan Pers Proses Kasus Lagu #2019GantiPresiden John Paul

Jumat, 25 Mei 2018 07:27 WIB

John Paul Ivan, eks gitaris Boomerang, lapor pencemaran nama baiknya karena disebut sebagai pencipta lagu #2019GantiPresiden ke Bareskrim Gambir, Jakarta Pusat, Selasa, 22 Mei 2018. TEMPO/Andita Rahma

TEMPO.CO, Jakarta - Dewan Pers akan mengundang eks gitaris Boomerang, John Paul Ivan, dan Pribuminews.co.id untuk mediasi terkait dengan pencatutan nama John Paul sebagai pencipta lagu #2019GantiPresiden. Syariful dari Sekretariat Dewan Pers mengatakan lembaganya akan mendalami kasus tersebut.

Syariful mengatakan, pada Rabu, 23 Mei 2018, Pribuminews.co.id dan John Paul Ivan mendatangi Dewan Pers. "Siang kemarin, keduanya ke sini. Pribuminews datang lebih dulu. Beberapa jam kemudian, John Paul datang," ucapnya saat ditemui Tempo di Dewan Pers, Kamis, 24 Mei 2018.

Menurut Syariful, pihak Pribuminews datang mengantarkan surat somasi, sedangkan John Paul mengadukan ke Dewan Pers tentang tulisan di Pribuminews yang menyebut dia sebagai penulis lagu #2019GantiPresiden.

Baca: Lagu #2019GantiPresiden, Eks Gitaris Boomerang Adukan Pribuminews

"Pribuminews kemarin menyampaikan, mereka dapat somasi. Harapannya, kami terima. Kebetulan ada tembusan Dewan Pers, ya beliau kasihkan tembusan itu dan kami juga terima tembusan dari kuasa hukum John Paul," ujarnya.

Syariful menjelaskan, laporan tersebut memang telah diterima Dewan Pers, tapi masih harus menunggu disposisi dari Ketua Dewan Pers.

Advertising
Advertising

Meskipun pemberitaan tentang John Paul itu telah direvisi Pribuminews, Dewan Pers masih harus mendalami lebih lanjut hal tersebut. "Nanti ada putusan dari Dewan Pers," tuturnya.

Syariful mengatakan tindakan John Paul yang melaporkan hal tersebut ke Dewan Pers dinilai tepat. Namun, saat ditanya mengenai laporan John Paul ke Badan Reserse Kriminal Polri, Syariful mengatakan akan berkoordinasi dengan kepolisian.

"Nanti ada MoU Dewan Pers dengan Polri. Segala sesuatu yang dilaporkan masyarakat dan sifatnya media, ya, pasti nanti polisi berdasarkan MoU akan berkoordinasi dengan Dewan Pers, apakah ini karya jurnalistik atau bukan karya jurnalistik," ucapnya.

Eks gitaris grup Boomerang, John Paul Ivan, melaporkan Pemimpin Redaksi Pribuminews.co.id yang telah menyebarkan berita hoax bahwa dia pencipta lagu #2019GantiPresiden ke Bareskrim pada 22 Mei lalu. Dalam pemberitaan di portal Pribuminews, artikel itu ditulis dengan judul Jhon Paul Ivan Ciptakan #2019GantiPresiden Begitu Syahdu dan Meninju.

Berita terkait

Dewan Pers Minta Wartawan yang Jadi Kontestan atau Tim Sukses di Pilkada 2024 Mundur

3 hari lalu

Dewan Pers Minta Wartawan yang Jadi Kontestan atau Tim Sukses di Pilkada 2024 Mundur

Insan media yang terlibat dalam kontestasi atau menjadi tim sukses pada Pilkada 2024 diminta mengundurkan diri sebagai wartawan

Baca Selengkapnya

Dewan Pers Minta Kampus Taati Perjanjian Penguatan dan Perlindungan Pers Mahasiswa

9 hari lalu

Dewan Pers Minta Kampus Taati Perjanjian Penguatan dan Perlindungan Pers Mahasiswa

Sengketa jurnalistik pers mahasiswa kini ditangani oleh Dewan Pers. Kampus diminta taati kerja sama penguatan dan perlindungan pers mahasiswa.

Baca Selengkapnya

Perkuat Kredibilitas Media Digital, AMSI dan RSF Luncurkan Journalism Trust Initiative

9 hari lalu

Perkuat Kredibilitas Media Digital, AMSI dan RSF Luncurkan Journalism Trust Initiative

AMSI dan RSF meluncurkan program sertifikasi media bertajuk Journalism Trust Initiative di Indonesia untuk memperkuat kredibilitas media digital.

Baca Selengkapnya

Palti Hutabarat Didakwa Pasal Berlapis di Kasus Rekaman Suara Kades Diminta Menangkan Prabowo

11 hari lalu

Palti Hutabarat Didakwa Pasal Berlapis di Kasus Rekaman Suara Kades Diminta Menangkan Prabowo

Kasus Palti Hutabarat ini bermula saat beredar video dengan rekaman suara tentang arahan untuk kepala desa agar memenangkan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

AirNav Indonesia Pastikan Kabar Pesawat Jatuh di Perairan Bengga NTT Hoax

14 hari lalu

AirNav Indonesia Pastikan Kabar Pesawat Jatuh di Perairan Bengga NTT Hoax

AirNav Indonesia memastikan kabar adanya pesawat terbang rendah yang jatuh di perairan Bengga Nagekeo yang tersebar luas adalah tidak benar alias hoax

Baca Selengkapnya

Video Viral Penangkapan Paksa Istri Anggota TNI yang Laporkan Suami Selingkuh, Polda Bali: Hoax

21 hari lalu

Video Viral Penangkapan Paksa Istri Anggota TNI yang Laporkan Suami Selingkuh, Polda Bali: Hoax

Polda Bali buka suara perihal penangkapan paksa istri anggota TNI yang mempunyai anak usia 1,5 tahun dan menyusui di sel tahanan.

Baca Selengkapnya

Bahaya Sampah Plastik Hasil Mudik

23 hari lalu

Bahaya Sampah Plastik Hasil Mudik

Isu penanganan sampah kembali mencuat di tengah perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah. Sebagian di antaranya berupa sampah plastik.

Baca Selengkapnya

Kronologi Penganiayaan Jurnalis Sukandi Ali oleh Prajurit TNI AL di Halmahera Selatan

25 hari lalu

Kronologi Penganiayaan Jurnalis Sukandi Ali oleh Prajurit TNI AL di Halmahera Selatan

Baru-baru ini terjadi penganiayaan jurnalis Sukandi Ali oleh 3 prajurit TNI AL di Halmahera Selatan, Maluku Utara. Begini kejadiannya.

Baca Selengkapnya

JATAM Laporkan Menteri Investasi Bahlil ke KPK, Ini Sebabnya

30 hari lalu

JATAM Laporkan Menteri Investasi Bahlil ke KPK, Ini Sebabnya

Jaringan Advokasi Tambang melaporkan Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, apa penyebabnya?

Baca Selengkapnya

3 Anggota TNI AL di Halmahera Selatan Lakukan Penganiayaan Jurnalis, Begini Kecaman dari Dewan Pers, AJI, dan KontraS

33 hari lalu

3 Anggota TNI AL di Halmahera Selatan Lakukan Penganiayaan Jurnalis, Begini Kecaman dari Dewan Pers, AJI, dan KontraS

Penganiayaan jurnalis oleh 3 anggota TNI AL terjadi di Halmahera Selatan. Ini respons Dewan Pers, AJI, dan KontraS. Apa yang ditulis Sukadi?

Baca Selengkapnya