Ketua DPRD Tolak Perusahaan Bir Dilepas, Sandiaga Bilang Begini

Reporter

M Yusuf Manurung

Editor

Dwi Arjanto

Selasa, 17 Juli 2018 07:09 WIB

Ilustrasi Pabrik Bir. REUTERS/Thomas Mukoya

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi menegaskan kembali akan menolak rencana penjualan saham perusahaan bir, tapi Wagub Sandiaga Uno berkukuh akan menjualnya.

Sandiaga menuturkan, pemerintah bakal menerima lebih dari Rp 1 triliun jika berhasil menjual sebanyak 26,25 persen saham di PT Delta Djakarta. Semisal dana itu didepositokan, kata Sandiaga, DKI bakal menerima untung lebih besar daripada dividen PT Delta Djakarta yang hanya berkisar Rp 40 miliar per tahun.
Baca : Saham DKI Dijual, Sandiaga Uno Izinkan PT Delta Tetap Pasok Bir

"Kita depositokan selama setahun, kita udah dapat Rp 50-60 miliar, tidak tergantung dari pada bunga deposito tabungan," kata Sandiaga di Balai Kota, Rabu, 11 Juli 2018.

Menurut Sandiaga Uno, sumbangsih dana Rp 40 miliar oleh PT Delta Djakarta tidak terlalu signifikan terhadap APBD DKI. Dia membandingkan kontribusi perusahaan lain seperti BANK DKI yang mampu mencapai keuntungan sekitar Rp 700 miliar.

Sandiaga melanjutkan, hasil penjualan saham PT Delta juga akan dimanfaatkan untuk kepentingan warga. Menurut dia, dana segar hasil penjualan akan diramu dalam bauran kebijakan yang langsung dirasakan warga.
Simak juga : Kisruh Perombakan Eselon II, DPRD DKI Akan Panggil Anies Baswedan

"Kebijakan di bidang penciptaan lapangan pekerjaan, harga pangan terjangkau, biaya hidup terjangkau, termasuk biaya transportasi, perumahan dan sebagainya," ujar Sandiaga.

Walau tetap akan menjual saham, Sandiaga menyatakan tetap akan membiarkan perusahaan tersebut beroperasi. "PT Delta Djakarta akan terus mensuplai bir bagi pasar di DKI dan ada beberapa perusahaan yang lain baik yang impor maupun yang memproduksi sendiri," kata Sandiaga.

Sandiaga mengaku paham pertumbuhan pasar bir tergolong sehat. Langkah melepas saham, menurut Sandiaga justru akan meningkatkan nilai investasi PT Delta Djakarta. Sandiaga berharap pemegang saham dapat mendukung ekspansi perusahaan.




Berita terkait

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

4 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

5 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

6 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

7 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

9 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

9 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

9 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

10 hari lalu

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

Pengunjung Java Jazz Festival 2024 juga diundang untuk terlibat dalam pertunjukan musik di ALL.com Hall.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

11 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

11 hari lalu

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

Dieng Culture Festival 2024, yang bertajuk "The Journey," akan kembali menyapa penggemar budaya dan seni pada Agustus mendatang.

Baca Selengkapnya