Anies Baswedan Sudah Dua kali Ancam Tutup Old City

Reporter

Tempo.co

Senin, 22 Oktober 2018 11:36 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau pasukan dalam Apel Besar Rotasi Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta di Monas, Jakarta, 29 Desember 2017. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur Anies Baswedan mengancam akan menutup diskotek Old City di Tambora, Jakarta Barat. Ini adalah ancaman kedua yang pernah disampaikan Anies terhadap Old City terkait dugaan peredaran narkoba.

Baca:
Temuan Ekstasi di Diskotek Old City, Anies Baswedan: Akan Ditutup

Pada 26 April lalu, Anies Baswedan sudah menyatakan akan mencabut izin Old City. Saat itu menyusul keributan di diskotek itu dan pelakunya terbukti positif mengonsumsi narkoba jenis sabu.

“Jadi kalau terbukti satu saja di antara empat ini: narkoba, judi, prostitusi dan perdagangan manusia, kami akan langsung mencabut,” ujar Anies. Saat itu Wakil Gubernur Sandiaga Uno menyatakan sedang mengevaluasi dan menunggu laporan lebih lengkap.

Simak juga:
Razia di Old City, 52 Orang Positif Konsumsi Narkoba

Dalam kasus terkini, dugaan narkoba muncul lagi di Old City lewat temuan urine 52 orang di sana yang positif narkoba, Minggu dini hari 21 Oktober 2018. Petugas juga menemukan empat butir pil ekstasi yang belum diketahui tuannya.

"Saya akan cek laporannya. Tapi yang jelas jika di sana ditemukan (narkoba) maka Pergub akan dilaksanakan, bisa ditutup," ujar Anies Baswedan di Balai Kota, Minggu 21 Oktober 2018.

Kepala Bidang Pemberantasan BNNP DKI, Maria Sorlury, menduga bukti ekstasi dibuang pengunjung yang panik waktu petugas datang. Dia percaya keterangan manajemen diskotek Old City bahwa mereka tidak menyediakan ekstasi tersebut. “Mereka mengaku sadar betul konsekuensi dari penjualan ekstasi,” kata Maria.

Baca:
Kasus Old City, Anies Baswedan Kembali Ancam Tempat Hiburan Malam

Pelaksana tugas Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Asiantoro mengatakan akan memanggil manajemen Old City untuk dimintai keterangan hari ini Senin 22 Oktober 2018. Setelah didapatkan fakta dari pihak manajemen, Asiantoro mengatakan baru bisa mengambil sikap atas kasus Old City yang terbaru itu.

Berita terkait

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

7 jam lalu

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

Pendukung menyambangi rumah Anies di Lebak Bulus, Ahad, 5 Mei 2024. Mereka melihat undangan halalbihalal dari pesan berantai yang ternyata hoaks

Baca Selengkapnya

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

1 hari lalu

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

Dari total sabu yang berhasil diamankan, Polres Metro Jakarta Barat berhasil menyelamatkan sebanyak 51.480 jiwa dari dampak buruk narkoba.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

1 hari lalu

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

Polisi kembali membongkar pabrik narkoba.

Baca Selengkapnya

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

2 hari lalu

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

Polisi telah memasukkan BB penyuplai narkoba ke Rio Reifan sebagai DPO.

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

3 hari lalu

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

Polisi tak akan melepas Rio Reifan untuk menjalani rehabilitasi karena sudah lima kali terjerat kasus narkoba.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

3 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

3 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

4 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

4 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

4 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya