Ada Perubahan Jadwal KRL di Sore Hari, Tap In Tetap Sesuai PSBB

Reporter

Antara

Selasa, 14 April 2020 18:45 WIB

Warga menaiki moda transportasi KRL di Stasiun Manggarai, Jakarta, Selasa, 14 April 2020. Semenjak pemberlakuan PSBB di DKI Jakarta pada 10 April 2020, warga pengguna moda transportasi KRL masih terpantau padat. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) melakukan penyesuaian jadwal keberangkatan KRL terakhir dari arah Jakarta menuju kawasan Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Bodetabek) pada Selasa sore terkait kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) DKI Jakarta serta kebutuhan masyarakat yang masih bekerja di Ibu Kota.

"Penyesuaian operasional KRL tersebut untuk mengantisipasi kepadatan pengguna di kereta-kereta pemberangkatan terakhir khususnya tujuan Bogor, Bekasi, Tangerang, dan Parungpanjang," kata Manager External Relations KCI Adli Hakim dalam keterangan tertulisnya.

Adapun penyesuaian jadwal kereta menuju daerah- daerah Bodetabek adalah sebagai berikut:

Tujuan Bogor:
1. Keberangkatan Jakarta Kota, 18:20 WIB
2. Keberangkatan Jakarta Kota, 18:27 WIB
3. Keberangkatan Kampung Bandan, 18:21 WIB

Tujuan Bekasi:
1. Keberangkatan Jakarta Kota, 18:04 WIB

Tujuan Cikarang:
1. Keberangkatan Jakarta Kota, 18:35 WIB

Tujuan Rangkasbitung:
1. Keberangkatan Tanah Abang, 18:05 WIB

Tujuan Parung Panjang:
1. Keberangkatan Tanah Abang, 18:15 WIB
1. Keberangkatan Tanah Abang, 18:25 WIB

Tujuan Tangerang:
1. Keberangkatan Duri, 18:17 WIB

Adli pun mengatakan meski terjadi penyesuaian jadwal, masyarakat yang akan menuju Bodetabek dari Jakarta menggunakan layanan KCI harus sudah sampai pada pukul 18.00 WIB karena jam operasional gerbang 'tap in' mengikuti aturan PSBB DKI.

"Pengguna perlu memperhatikan bahwa sesuai aturan dalam PSBB, stasiun-stasiun di wilayah DKI Jakarta akan kami tutup pada pukul 18.00 WIB. Calon pengguna KRL diharapkan telah tiba di stasiun sebelum waktu tersebut dan naik ke kereta tujuannya yang masih memungkinkan untuk ada physical distancing diantara pengguna," kata Adli.

Berita terkait

Antisipasi Lonjakan Penumpang, Operasional Tambahan KA Manahan Diperpanjang sampai Akhir Bulan Ini

6 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Penumpang, Operasional Tambahan KA Manahan Diperpanjang sampai Akhir Bulan Ini

KAI Daerah Operasional (Daop) 6 Yogyakarta memperpanjang operasional tambahan KA Manahan hingga 31 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

KAI Commuter Prediksi Lonjakan Penumpang KRL di Daop 6 Yogyakarta Saat Libur Paskah, Jam Perjalanan Ditambah

9 hari lalu

KAI Commuter Prediksi Lonjakan Penumpang KRL di Daop 6 Yogyakarta Saat Libur Paskah, Jam Perjalanan Ditambah

Saat libur panjang akhir pekan yang bertepatan dengan perayaan Paskah ini total ada 30 perjalanan commuter line (KRL) setiap harinya.

Baca Selengkapnya

KA Pandalungan Tabrak Mobil di Pasuruan, PT KAI: Pengguna Jalan Harus Dahulukan Kereta

11 hari lalu

KA Pandalungan Tabrak Mobil di Pasuruan, PT KAI: Pengguna Jalan Harus Dahulukan Kereta

Kereta Api (KA) Pandalungan relasi Gambir-Jember terlibat kecelakaan lalu lintas dengan mobil di Pasuruan, Jawa Timur, Selasa, 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Long Weekend Pekan Ini, PT KAI Siapkan 739 Ribu Kursi

11 hari lalu

Long Weekend Pekan Ini, PT KAI Siapkan 739 Ribu Kursi

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI menyiapkan sebanyak 739.782 kursi selama libur panjang periode 8 hingga 12 Mei 2024 .

Baca Selengkapnya

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

12 hari lalu

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

Bea Cukai menanggapi unggahan video Tiktok yang mengaku mengirim cokelat dari luar negeri senilai Rp 1 juta dan dikenakan bea masuk Rp 9 juta.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Pasuruan, Kereta Api Pandalungan Terlambat 150 Menit Tiba di Stasiun Gambir

12 hari lalu

Kecelakaan di Pasuruan, Kereta Api Pandalungan Terlambat 150 Menit Tiba di Stasiun Gambir

Kereta Api Pandalungan dari Stasiun Gambir tiba di Stasiun Jember pukul 13.15 WIB.

Baca Selengkapnya

Anggota Dewan Minta Pemerintah Pertimbangkan Kenaikan Tarif KRL

13 hari lalu

Anggota Dewan Minta Pemerintah Pertimbangkan Kenaikan Tarif KRL

Anggota Komisi V DPR RI Suryadi Jaya Purnama mengatakan kenaikan tarif tidak boleh membebani mayoritas penumpang KRL

Baca Selengkapnya

MTI Dorong Penyesuaian Tarif KRL

16 hari lalu

MTI Dorong Penyesuaian Tarif KRL

Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) mendorong adanya penyesuaian tarif KRL.

Baca Selengkapnya

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

17 hari lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

17 hari lalu

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

PT KAI Daop 2 Bandung mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung-Solo Balapan dengan Kereta Eksekutif dan Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation.

Baca Selengkapnya