Fraksi PKS Dukung Anies Baswedan Lanjutkan PSBB Ketat Sampai Kasus Covid-19...

Editor

Dwi Arjanto

Sabtu, 26 September 2020 06:57 WIB

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. REUTERS/Yuddy Cahya Budiman

TEMPO.CO, Jakarta -Anggota DPRD DKI Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Yani menilai keputusan Gubernur DKI Anies Baswedan memperpanjang PSBB ketat sudah tepat.

Ia bahkan mendorong agar PSBB ketat terus dilanjutkan sampai angka penularan Covid-19 di DKI per harinya tidak lagi mencapai ribuan kasus.

“Kami punya pandangan bahwa untuk masalah kasus-kasus Covid-19 yang terjadi ini harus diturunkan sampai mungkin sekitar seratusan (per hari). Agar betul-betul bisa landai. Nah, kalau itu sudah bisa tercapai, baru bisa kembali kepada mungkin PSBB transisi,” ujar Ahmad Yani saat dihubungi Tempo pada Jumat, 25 September 2020.

Baca juga : Anies Perpanjang PSBB, Fraksi PSI: Kasus Covid-19 Masih Tinggi

Pada Kamis, 24 September 2020 lalu, Gubernur DKI Anies memperpanjang penerapan PSBB ketat hingga 11 Oktober atau selama 14 hari. Menurutnya, keputusan itu harus diambil agar kasus Covid-19 tidak meningkat drastis. Anies bahkan mengatakan, jika PSBB tidak diterapkan, maka kasus harian Covid-19 di DKI bisa mencapai angka 2.000 pada pertengahan Oktober mendatang.

Meskipun mendapati kasus Covid-19 mengalami penurunan sejak PSBB ketat diterapkan, Ahmad Yani tetap memgimbau warga untuk tetap disiplin, sekaligus mendorong aparat agar lebih tegas dalam mengawasi dan menegakkan sanksi bagi para pelanggar PSBB.

Sebab, kata dia, adanya klaster keluarga dan perkantoran yang bermunculan akhir-akhir ini menunjukkan bahwa pendisiplinan di tengah masyarakat masih perlu ditingkatkan. Oleh karena itu, ia mendorong agar PSBB tidak dilonggarkan sampai angka penularan Covid-19 menurun drastis, diiringi tingkat kedisiplinan masyarakat yang tinggi.

“Mudah-mudahan kalau disiplin ini bisa terjadi, maka aparat juga bisa bekerja secara tegas, sehingga apa yang dilakukan ini bisa menurunkan kasus-kasus yang ada,” ujar Ahmad Yani.

ACMAD HAMUDI ASSEGAF | DA

Berita terkait

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

8 jam lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

9 jam lalu

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

10 jam lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai NasDem menyatakan bakal menjadi bagian dari koalisi pemerintahan Prabowo dan Gibran. Begini jejak politik NasDem dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

1 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

1 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

1 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

2 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

Reaksi PBNU, PP MUhammadiyah, Kadin Terhadap Penetapan Prabowo - Gibran Pemenang Pilpres 2024 oleh KPU

Baca Selengkapnya

Apa Kabar Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024? Ini Komentar Mereka yang Dulu Berniat Mengusungnya

2 hari lalu

Apa Kabar Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024? Ini Komentar Mereka yang Dulu Berniat Mengusungnya

Apakah hak angket soal kecurangan Pemilu 2024 akan bergulir? Berikut pernyataan tokoh dan partai yang dulu getol akan mengusungnya.

Baca Selengkapnya

NasDem-PKS Siap Bersatu Lagi di Pilkada, Kans Usung Anies Masih Dibahas

2 hari lalu

NasDem-PKS Siap Bersatu Lagi di Pilkada, Kans Usung Anies Masih Dibahas

Ketua Umum NasDem Surya Paloh menegaskan partainya siap berkoalisi kembali dengan PKS di Pilkada Serentak 2024.

Baca Selengkapnya