MRT Jakarta Jajaki Korea Selatan untuk Investasi Proyek MRT Rute Fatmawati-TMII

Rabu, 1 Juni 2022 06:02 WIB

Direktur Utama PT MRT Jakarta William P. Sabandar (kiri) saat site visit ke proyek MRT Fase 2 di Stasiun Bundaran HI, Jakarta Pusat, Selasa, 24 Mei 2022.TEMPO/Khory

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT MRT Jakarta William Sabandar mengatakan, pihaknya masih menjajaki kerja sama dengan Korea Selatan sehubungan dengan pembangunan MRT Fase 4 rute Fatmawati-Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Menurut dia, ada beberapa syarat yang harus terpenuhi sebelum Korea Selatan memastikan investasinya pada proyek itu.

"Yang pertama itu harus dilihat apakah ada di dalam rencana induk," kata dia saat ditemui di Kota Seoul, Korea Selatan, Selasa, 31 Mei 2022.

William menyebut pembangunan MRT Fase 4 sudah tercatat dalam Rencana Induk Transportasi Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi. Aturannya tertuang dalam Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2018 tentang Rencana Induk Transportasi Jabodetabek Tahun 2018-2029.

Syarat kedua adalah tingkat kelayakan pembangunan MRT Fase 4 dari aspek ekonomi. Ketiga, adanya dukungan pemerintah dan industri yang kini sedang dikejar PT MRT Jakarta.

William bersama rombongannya mengunjungi Korea Selatan pada 29 Mei-5 Juni 2022. Kunjungan ini untuk penjajakan kerja sama. Mereka menyambangi beberapa tempat, seperti perusahaan kartu pembayaran transportasi publik bernama T-money dan perusahaan di bidang IT, LG CNS. "Ini belum final, kan proses penjajakan," ucap dia.

Advertising
Advertising

Walau begitu, tambah William, Korea Selatan sudah menyatakan keseriusannya untuk berinvestasi di pembangunan MRT Fase 4. Korea Selatan juga telah menyambangi Indonesia dan kini dibalas dengan kunjungan PT MRT Jakarta.

Belajar pembangunan MRT di Korea Selatan

Potensi kerja sama dengan Korea Selatan tak hanya dari aspek pendanaan. William menyampaikan, pihaknya juga bisa belajar dari pengalaman pembangunan MRT di Negeri Ginseng itu.

Sebab, Korea Selatan mulai membangun teknologi transportasi kota pada 1970-an. Jaringan transportasi berbasis rel Korea Selatan juga mencapai 350 kilometer. "Ini yang sekarang kami coba jajaki sejauh mana pemerintah kedua belah pihak dan tentu dunia industri ingin melihat prosesnya. Kalau ini sudah menyatu saya kira kita tinggal go ahead," jelas dia.

PT MRT Jakarta tengah memproses pembuatan studi kelayakan atau feasibility study proyek pembangunan MRT Fase 4. Kereta sepanjang 12 kilometer ini membutuhkan dana Rp 20-28 triliun.

Proyek MRT Jakarta terdiri dari Fase 1-4. Masyarakat baru bisa memanfaatkan MRT Fase 1 yang menjulur dari Lebak Bulus, Jakarta Selatan hingga Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat.

BUMD DKI itu kini tengah membangun Fase 2 rute Bundaran HI-Ancol Barat. Kemudian pembangunan yang masih dalam tahap rencana adalah Fase 3 dan Fase 4. MRT Fase 3 melintasi Ujung Menteng, Jakarta Timur sampai Kalideres, Jakarta Barat.

Baca juga: Anies Pilih 2 Perusahaan Prancis untuk Kembangkan Layanan MRT Jakarta

Berita terkait

Dua Produser Program Televisi Korea Selatan yang Dibintangi Hyoyeon SNSD dan Dita Karang Dideportasi Imigrasi Bali

1 jam lalu

Dua Produser Program Televisi Korea Selatan yang Dibintangi Hyoyeon SNSD dan Dita Karang Dideportasi Imigrasi Bali

Setelah diperiksa Imigrasi, 15 kru dan artis Korea Selatan, termasuk Hyoyeon SNSD dan Dita Karang sudah kembali ke Korsel pada Jumat lalu.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

9 jam lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Youtuber Jang Hansol dan Food Vlogger Om Kim Senang Indonesia Kalahkan Korea Selatan

1 hari lalu

Youtuber Jang Hansol dan Food Vlogger Om Kim Senang Indonesia Kalahkan Korea Selatan

Jang Hansol menyebut kekalahan Korea Selatan dari Timnas U-23 bisa menjadi pembelajaran berharga bagi sepak bola di negaranya.

Baca Selengkapnya

Ketika Ernando Ari Berjoget Usai Gagalkan Penalti Jagoan Korea Selatan Lee Kang-hee di Piala Asia U-23

1 hari lalu

Ketika Ernando Ari Berjoget Usai Gagalkan Penalti Jagoan Korea Selatan Lee Kang-hee di Piala Asia U-23

Aksi joget-joget Ernando Ari pada laga perempat final Piala Asia U-23 dianggap sebagai ejekan terhadap Lee Kang Hee.

Baca Selengkapnya

Ini 7 Manfaat Utama Investasi

1 hari lalu

Ini 7 Manfaat Utama Investasi

Investasi menjadi salah satu langkah keuangan yang wajib dilakukan oleh semua orang.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Timnas Indonesia Kalahkan Korea Selatan di 8 Besar Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

5 Fakta Timnas Indonesia Kalahkan Korea Selatan di 8 Besar Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia cetak sejarah maju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah kalahkan Timnas Korea Selatan lewat adu penalti 11-10.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas u-23 Indonesia Rafael Struick Patahkan Rekor Tanpa Kebobolan Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Pemain Timnas u-23 Indonesia Rafael Struick Patahkan Rekor Tanpa Kebobolan Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024

Rafael Struick mencetak dua gol saat pertandingan timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Jooyoung, Penyanyi Korea yang Akan Konser di Jakarta

1 hari lalu

Mengenal Jooyoung, Penyanyi Korea yang Akan Konser di Jakarta

Penyanyi Korea Selatan Jooyoung merilis jadwal tur konser Asia perdananya yang akan berlangsung pada Mei-Juni 2024

Baca Selengkapnya

Zulkifli Hasan Ungkap 40 Pabrik Asal Tiongkok Produksi Baja Ilegal di Tanah Air

2 hari lalu

Zulkifli Hasan Ungkap 40 Pabrik Asal Tiongkok Produksi Baja Ilegal di Tanah Air

Zulhas menyayangkan baja tak sesuai standar mutu masih diproduksi di Indonesia dengan alasan investasi.

Baca Selengkapnya

5 Drama Korea yang Akan Tayang Mei-Juni 2024

2 hari lalu

5 Drama Korea yang Akan Tayang Mei-Juni 2024

Berikut adalah 5 drama Korea yang sangat dinantikan yang akan tayang pada periode Mei-Juni 2024:

Baca Selengkapnya