Profil Jon Sarman Saragih, Hakim yang Semprot Hotman Paris Hutapea di Persidangan Teddy Minahasa

Selasa, 21 Februari 2023 16:55 WIB

Jon Sarman Saragih. TEMPO/MAGANG/MUHAMMAD FAHRUR ROZI.

TEMPO.CO, Jakarta - Hakim Ketua Jon Sarman Saragih geram saat tim kuasa hukum Teddy Minahasa tidak tertib dalam sidang di Pengadilan Negeri atau PN Jakarta Barat, Senin, 20 Februari 2023.

Ketegangan di ruang sidang diawali Hotman Paris Hutapea menyela Jaksa Penuntut Umum. Padahal belum waktunya advokat kondang itu berbicara.

“Kalau Anda keberatan, sampaikan nanti di keberatannya. Banyak tempatnya bukan di sini. Paham itu? Kalau enggak saya terapkan pasal KUHAP,” tegur Hakim Ketua Jon Sarman Saragih di PN Jakbar, Senin, 20 Februari 2023.

Jon mengingatkan aturan tata tertib saat persidangan berlangsung sesuai dengan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana atau KUHAP. Dia menilai Hotman bersikap layaknya sedang di warung. Padahal persidangan adalah tempat terhormat dan luhur. Jon bahkan membacakan salah satu pasal soal tata tertib sidang.

Dia menyampaikan isi Pasal 218 ayat 1 KUHAP bahwa dalam ruang sidang, bagi siapa saja wajib menunjukkan sikap hormat kepada pengadilan. “Ketentuan kami kan seperti itu di sini. Biar agak panjang-panjang saya sebutkan. Saya agak geram dengan cara seperti ini,” kata dia.

Profil Hakim Jon Sarman Saragih ini

Advertising
Advertising

Jon Sarman Saragih saat ini merupakan Wakil Ketua PN Jakarta Barat sejak 3 Januari 2023 lalu. Dia adalah anak seorang petani asal Sirpang Sigodang Batu XX Kecamatan Pane Tongah, Simalungun, Sumatra Utara. Anak ke tiga dari enam bersaudara.

“Saya adalah anak seorang petani dan memulai pendidikan SD, SMP dan SMA di Perguruan GKPS di Sirpang Sigodang,” kata Jon Sarman kepada wartawan, Jumat, 30 Mei 2019 silam.

Dia menempuh pendidikan perguruan tinggi di Universitas Darma Agung bidang studi ilmu hukum. Kegigihannya untuk menjadi seorang hakim membuatnya mengejar gelar magister di Universitas Sumatera Utara. Kariernya sebagai hakim pun sudah malang melintang. Ia pertama kali menjadi hakim pada 1992 saat terdaftar sebagai Calon Hakim PN Binjai.

Mengutip laman pn-jakartabarat.go.id, berikut perjalanan karier Jon Sarman Saragih:

1. Calon Hakim Pengadilan Negeri Binjai pada 1 Desember 1992

2. Staf Pengadilan Negeri Binjai pada 1 Desember 1992

3. CPNS Staf Pengadilan Negeri Binjai pada 1 Mei 1994 PNS Hakim Tingkat Pertama Pengadilan Negeri Kabanjahe pada 24 April 1996

4. Hakim Tingkat Pertama Pengadilan Negeri Kisaran pada 28 Maret 2000

5. Hakim Tingkat Pertama Pengadilan Negeri Wates pada 6 September 2006

6. Hakim Tingkat Pertama Pengadilan Negeri Mataram pada 5 Januari 2010

7. Hakim Tingkat Pertama Pengadilan Negeri Mataram pada 3 Januari 2011

8. Wakil Ketua Pengadilan Negeri Temanggung pada 22 Februari 2013

9. Ketua Pengadilan Negeri Sidikalang 28 pada November 2014

10. Wakil Ketua Pengadilan Negeri Tenggarong pada 30 November 2016

11. Ketua Pengadilan Pengadilan Negeri Simalungun pada 18 September 2018

12. Wakil Ketua Pengadilan Negeri Lubuk Pakam pada 19 Juni 2019

13. Ketua Pengadilan Negeri Lubuk Pakam pada 19 Juni 2020

14. Ketua Pengadilan Pengadilan Negeri Bengkulu pada 12 Juli 2021

15. Wakil Ketua Pengadilan Pengadilan Negeri Jakarta Barat pada 3 Januari 2023

Pilihan Editor: Saat Hotman Paris Bikin Geram Hakim Ketua Kasus Sabu Teddy Minahasa

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

3 hari lalu

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

Kemenpan RB menyiapkan jumlah formasi yang cukup besar bagi kejaksaan agung dan MA untuk formasi rekrutmen CPNS pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Hakim di Sumatera Utara Diberhentikan karena Terbukti Selingkuh

5 hari lalu

Hakim di Sumatera Utara Diberhentikan karena Terbukti Selingkuh

Komisi Yudisial memberhentikan seorang hakim di Pengadilan Agama Kisaran, Asahan, Sumatera Utara karena terbukti selingkuh

Baca Selengkapnya

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

5 hari lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146

Baca Selengkapnya

Australia dan Indonesia Dukung Perempuan dalam Peradilan

6 hari lalu

Australia dan Indonesia Dukung Perempuan dalam Peradilan

Mahkamah Agung Indonesia saat ini memiliki representasi perempuan tertinggi di antara lembaga penegak hukum di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Ini Pertimbangan Hakim Tolak Gugatan terhadap Rocky Gerung

6 hari lalu

Ini Pertimbangan Hakim Tolak Gugatan terhadap Rocky Gerung

Hakim menilai pernyataan Rocky Gerung sebagai kritik terhadap kebijakan publik, bukan serangan personal terhadap individu.

Baca Selengkapnya

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

8 hari lalu

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

Setelah ditangkap karena kasus penistaan agama, seleb TikTok Galih Loss tampak tampil gundul. Bagaimana aturan menggunduli tahanan?

Baca Selengkapnya

Polisi Pesta Narkoba di Cimanggis Depok, Kilas Balik Kasus Irjen Teddy Minahasa Terlibat Jaringan Narkoba

12 hari lalu

Polisi Pesta Narkoba di Cimanggis Depok, Kilas Balik Kasus Irjen Teddy Minahasa Terlibat Jaringan Narkoba

Polisi pesta narkoba belum lama ini diungkap. Bukan kali ini kasus polisi terlibat narkoba, termasuk eks Kapolda Sumbar Irjen Teddy Minahasa.

Baca Selengkapnya

5 Anggota Polda Metro Jaya Diringkus Saat Nyabu, Ini Daftar Polisi Terlibat Jaringan Narkoba

14 hari lalu

5 Anggota Polda Metro Jaya Diringkus Saat Nyabu, Ini Daftar Polisi Terlibat Jaringan Narkoba

Lima anggota Polda Metro Jaya diringkus ketika mengonsumsi narkoba jenis sabu. Berikut daftar polisi terlibat jaringan narkoba, termasuk Andri Gustami

Baca Selengkapnya

Ketua KPU Hasyim Asy'ari Dilaporkan untuk Dugaan Asusila, Apa yang Masuk Kategori Pelecahan Seksual?

14 hari lalu

Ketua KPU Hasyim Asy'ari Dilaporkan untuk Dugaan Asusila, Apa yang Masuk Kategori Pelecahan Seksual?

Ketua KPU Hasyim Asy'ari telah dilaporkan ke DKPP atas dugaan asusila terhadap seorang perempuan anggota PPLN. Ini aturan pidana pelecehan seksual.

Baca Selengkapnya

Hotman Paris Tantang Rocky Gerung Adu Jotos di Ring, Begini Awal Gaduhnya

16 hari lalu

Hotman Paris Tantang Rocky Gerung Adu Jotos di Ring, Begini Awal Gaduhnya

Pengacara kondang sekaligus anggota Tim Pembela Prabowo-Gibran Hotman Paris tampaknya berseteru sengit dengan pengamat politik Rocky Gerung.

Baca Selengkapnya