Wali Kota Tangerang Selatan Instruksikan Salat Istisqa Sampai Hujan Turun

Minggu, 29 Oktober 2023 14:56 WIB

Pemerintah Kota Tangerang Selatan menggelar Salat Istisqa, memanjatkan doa turun hujan, di Lapangan Cilenggang, Serpong, pada Sabtu 28 Oktober 2023. Wilayah ini termasuk yang masih minim turun hujan dan terdampak kemarau panjang. (TEMPO/Muhammad Iqbal)

TEMPO.CO, Tangerang Selatan - Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie meminta pelaksanaan Salat Istisqa terus dilakukan hingga hujan turun kembali. Memimpin salat itu di lapangan Cilenggang, Kecamatan Serpong, pada Sabtu 28 Oktober 2023, dia berharap salat terus berlanjut di tingkat wilayah.

"Pertama Salat Istisqa ini terus dilakukan oleh tingkat kecamatan dan kelurahan, juga terus dilakukan di pondok-pondok pesantren, sampai hujan turun," ucapnya.

Pada Sabtu, Benyamin bergabung dengan seribuan orang dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah dan ormas Islam memanjatkan doa diberi hujan. Menurutnya, Salat Istisqa sebagai bentuk keyakinan dan usaha dalam permintaan kepada Allah untuk menurunkan hujan di tengah kemarau yang berkepanjangan.

"Salat Istisqa bukan hanya ritual, ini adalah manifestasi kepedulian umat terhadap lingkungan dan masyarakat bermunajat kepada Allah SWT, memohon kepadanya untuk diturunkan hujan, dan bentuk tawakal," kata dia, Sabtu 28 Oktober 2023.

Langkah tersebut, Benyamin menambahkan, beriringan dengan berbagai langkah yang diklaim telah dilakukan Pemerintah Kota Tangerang Selatan dalam menangani masalah kemarau dan dampak kekeringannya. Mulai dari mitigasi sampai penyediaan air bersih untuk warga terdampak.

Advertising
Advertising

Dia juga meminta partisipasi aktif masyarakat dengan perilaku hemat air dan mendukung program konservasi. "Dan seiring itu semua kita memperbanyak doa dan introspeksi, dan semoga Allah mengabulkan doa kita dan segera menurunkan hujan sebagai rahmatnya," kata Benyamin Davnie.

Sebagai informasi, per pekan lalu, kurang lebih terdapat 43 titik di 10 Kelurahan di Tangerang Selatan telah mengalami kekeringan. Seluruhnya ada 3.227 keluarga terdampak kemarau panjang saat ini. Pada Kamis lalu, sebanyak 10 tandon air bersih kapasitas 2.000 liter per unit dibagikan di antara lingkungan warga terdampak itu untuk memudahkan distribusi air bersih.

Pilihan Editor: Temuan Jasad Ayah dan Anak Membusuk di Rumahnya di Koja, Lurah Bilang Bukan Keluarga Miskin

Berita terkait

Pembubaran Ibadah Rosario Mahasiswa di Tangsel, Wali Kota: Komunikasi yang Tersumbat

4 hari lalu

Pembubaran Ibadah Rosario Mahasiswa di Tangsel, Wali Kota: Komunikasi yang Tersumbat

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie meminta seluruh ketua RT dan RW menjalin komunikasi yang lebih baik dengan warganya

Baca Selengkapnya

Polisi Berjaga 24 Jam di Sekitar Rumah Kontrakan Usai Pengeroyokan Mahasiswi Katolik Universitas Pamulang

4 hari lalu

Polisi Berjaga 24 Jam di Sekitar Rumah Kontrakan Usai Pengeroyokan Mahasiswi Katolik Universitas Pamulang

Sejumlah polisi dar Polsek Cisauk berjaga-jaga 24 jam di sekitar rumah kontrakan mahasiswi Universitas Pamulang korban pengeroyokan.

Baca Selengkapnya

Kemenkumham Buka Suara soal Pembubaran Ibadah Mahasiswa Katolik di Tangsel

5 hari lalu

Kemenkumham Buka Suara soal Pembubaran Ibadah Mahasiswa Katolik di Tangsel

Ibadah mahasiswa katolik Universitas Pamulang (UNPAM) di Kampung Poncol, Tangerang Selatan dibubarkan warga.

Baca Selengkapnya

Prihatin Kekerasan Terhadap Mahasiswa Universitas Pamulang yang Menggelar Doa Rosario, Dirjen HAM: Perlu Dialog

6 hari lalu

Prihatin Kekerasan Terhadap Mahasiswa Universitas Pamulang yang Menggelar Doa Rosario, Dirjen HAM: Perlu Dialog

Menurutnya, kasus kekerasan seperti yang dialami mahasiswa Universitas Pamulang tidak boleh terjadi di Indonesia yang menjunjung tinggi pancasila.

Baca Selengkapnya

Peran Ketua RT dan 3 Warga Tersangka Pembubaran Ibadah Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang

6 hari lalu

Peran Ketua RT dan 3 Warga Tersangka Pembubaran Ibadah Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang

Warga Kampung Poncol, Kecamatan Setu, Tangerang Selatan membubarkan ibadah rosario sejumlah mahasiswa Katolik Universitas Pamulang

Baca Selengkapnya

4 Warga jadi Tersangka di Kasus Pembubaran Ibadah Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang

6 hari lalu

4 Warga jadi Tersangka di Kasus Pembubaran Ibadah Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang

Mahasiswa Universitas Pamulang yang sedang beribadah membaca doa rosario dibubarkan dan dianiaya warga

Baca Selengkapnya

SETARA Institute: Pengeroyokan Mahasiswa Katolik di Pamulang Wujud Lemahnya Ekosistem Toleransi

6 hari lalu

SETARA Institute: Pengeroyokan Mahasiswa Katolik di Pamulang Wujud Lemahnya Ekosistem Toleransi

Warga Kampung Poncol, Setu, Tangerang Selatan (Tangsel) membubarkan mahasiswa Universitas Pamulang yang sedang beribadah doa rosario

Baca Selengkapnya

Warga Tangsel Tepis Pembubaran Mahasiswa UNPAM karena Ibadah Doa Rosario

6 hari lalu

Warga Tangsel Tepis Pembubaran Mahasiswa UNPAM karena Ibadah Doa Rosario

Warga Tangsel mengklaim pembubaran terhadap mahasiswa Universitas Pamulang (UNPAM) tidak terkait dengan ibadah doa rosario yang sedang berlangsung

Baca Selengkapnya

Kronologi Warga Bubarkan Mahasiswa Katolik saat Ibadah Doa Rosario di Tangsel

6 hari lalu

Kronologi Warga Bubarkan Mahasiswa Katolik saat Ibadah Doa Rosario di Tangsel

Acara pembacaan doa rosario oleh sekelompok mahasiswa Universitas Pamulang (UNPAM) dibubarkan paksa sejumlah warga di Tangsel

Baca Selengkapnya

Pengeroyokan Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang Saat Doa Rosario, Polisi Tangkap Beberapa Orang

7 hari lalu

Pengeroyokan Mahasiswa Katolik Universitas Pamulang Saat Doa Rosario, Polisi Tangkap Beberapa Orang

Akibat pengeroyokan itu, dua mahasiswa Universitas Pamulang mengalami luka, satu di antaranya adalah penghuni kos lain yang berusaha melerai.

Baca Selengkapnya