Netizen Sorot Desa Sukolilo Pati yang Disebut Sarang Penadah, Buntut Bos Rental Mobil Tewas Dikeroyok

Selasa, 11 Juni 2024 20:52 WIB

Satreskrim Polresta Pati menggelar olah TKP di lokasi amuk massa yang menewaskan bos rental mobil di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. POLRESTA PATI

TEMPO.CO, Jakarta - Kecamatan Sukolilo yang berada di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, mendadak ramai jadi perbincangan dan disebut sebagai desa penadah mobil curian setelah seorang bos rental mobil asal Jakarta, tewas dikeroyok warga saat ingin mengambil mobil miliknya.

Kasus itu bermula saat pengusaha rental mobil bernama Burhanis, 52, melacak mobilnya berada di Desa Sumbersoko, Sukolilo, berdasarkan GPS kendaraannya pada Kamis, 6 Juni 2024. Kendaraan rental milik Burhanis itu tak kembali setelah dipinjam.

Warga Kemayoran, Jakarta Pusat, itu mengajak tiga orang lain yaitu SH, 28 tahun, warga Koja Jakarta Utara, kemudian AS, 37 tahun, warga Pulo Gadung, Jakarta Timur dan KB, 54 tahun, warga Kabupaten Tegal, untuk menemaninya mengambil mobil.

“Saat tiba di lokasi, para korban menemukan mobil Honda Mobilio tersebut terparkir di halaman depan rumah AG," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Pati, Komisaris Alfan Armin.

BH kemudian membuka dan membawa mobil tersebut memakai kunci cadangan miliknya. Namun, ada warga yang melihat aktivitas mereka mengambil mobil itu. "Lalu para warga kemudian berteriak maling dan mengejar," ujar Alfan.

Setelah mobil diberhentikan, keempat korban keluar dari mobil dan dipukuli massa lantaran dikira maling yang hendak mencuri mobil. Akibat pengeroyokan itu, Burhanis tewas dan tiga orang lainnya luka berat. Pengeroyokan keempat korban itu pun direkam oleh warga dan kini viral di media sosial.

Desa Sukolilo Dicap Sebagai Desa Penadah

Setelah video pengeroyokan bos rental mobil di Sukolilo, Pati viral di media sosial, mencuat kabar bahwa desa Sukolilo memang terkenal sebagai desa penadah kendaraan bodong atau curian. Di media sosial X misalnya, nama desa Sukolilo bahkan menjadi trending topic hingga Selasa, 11 Juni 2024.

<!--more-->

Advertising
Advertising

Berdasarkan pantauan Tempo, banyak netizen yang menceritakan pengalaman pahit serupa. Akun @sekcation misalnya, ia menceritakan bahwa mobil milik temannya pernah digelapkan di sebuah desa di daerah Pati.

“Tahun 2013 unit rental mobil punya teman pernah digelapkan ke sebuah desa di daerah pati jg, plat nomor dan stnk baru tembus, pemilik rumah bilang “bawa aja mobilnya gpp kalau bisa keluar dr desa ini dg selamat”.

Pengakuan lain juga diungkap lewat akun @heraloebss. “Sukolilo Pati jadi kampung bandit penadah mobil bodong? Netizen heran, penegak hukum kok diam-diam saja?," tulisnya.

Dalam cuitannya, ia turut menyematkan video yang berisi tangkapan layar cerita seorang netizen yang menyebut desa Sukolilo datang maling mobil.

"Kalau daerah Sukolilo Pati emang mayoritas penduduknya jadi komplotan maling, khususnya penggelapan mobil rentalan. Pernah dulu 2018-an saudara punya usaha mobil terus mobilnya disewa orang Sukolilo, udah seminggu gak dibalikin, giliran mobil dijemput malah sodara q dan keempat temannya dikeroyok orang sekampung,” tulis cerita dalam tangkapan layar.

Tak sampai disitu saja, beberapa netizen lain juga menyatakan bahwa daerah Sukolilo memang terkenal sebagai desa penadah.

“Desa Sukolilo ini perbatasan antara Pati Jateng - Purwodadi, memang sejak lama dikenal sbg kampung "Samin" Alias wilayah yg warganya jahiliah, Tdk kenal hukum positif. Desa yg jg dikenal dgn desa penadah curian ini, emang nggatheli,” tulis akun @brooklynbrick89.

“Klu orang yg tinggal sekitar pati dan sekitarnya, pasti tau daerah ini kyk gmn,” tulus @bron_aja.

Desa pusat penadah motor/mobil hasil tindak kejahatan (penggelapan, curian, perampokan, dll), SUKOLILO, Kab. Pati. Kabupaten yg katanya selalu viral, karena bawaan nikahan nya selalu SUPER MEWAH,” tulis @opick_salasa.

“Jadi orang jangan terlalu polos. Daerah Sukolilo Pati ini emang udah kondang sebagai daerah penadah ranmor dan surganya kendaraan bodong yg dibacking sama oknum tertentu. Ini jelas ulah buzzer mafia yg lagi nyapuin supaya bisnisnya tetep jalan. Mohon atensi ndan @DivHumas_Polri,” Tulis @alharsuprapto.

“Pati ternyata gudang mobil lengek, infonya sih kalo mau ngambil mobil lising atau mobil rental yg di gadein di daerah pati itu berat warganya main kroyokan. Semoga aparatur negara bisa investigasi di daerah pati soalnya banyak mobil lising dan mobil rental yg kasus masuk kstu,” tulis @indrasapto63.

Menanggapi kabar tersebut, Polda Jawa Tengah menyatakan masih mendalaminya. "Tentang anggapan sebagai daerah penadah masih dalam pendalaman dan lidik,” kata Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto kepada Tempo melalui sambungan telepon Selasa, 11 Juni 2024.

Stefanus mengimbau kepada masyarakat untuk melaporkan bila ada masalah atau kehilangan kendaraan di daerah Sukolilo, Pati. “Kami mengharapkan agar masyarakat melapor kalau ada yang merasa kendaraannya ada di wilayah itu agar segera melapor untuk membuktikan apakah di sana betul sebagai daerah penadah,” ujar dia.

RIZKI DEWI AYU

Pilihan Editor: Polisi Sebut Tersangka Kasus Ibu Cabuli Anak di Tangsel Tidak Mengalami Gangguan Jiwa

Berita terkait

Polda Jateng Temukan 19 Mobil Curian dari Dua Penadah di Sukoharjo

9 hari lalu

Polda Jateng Temukan 19 Mobil Curian dari Dua Penadah di Sukoharjo

Sebanyak 19 mobil curian ditemukan Polda Jawa Tengah saat menangkap dua pelaku penadah kendaraan di wilayah Sukoharjo Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Benarkah Kadar Gula Nasi Beku Lebih Rendah?

23 hari lalu

Benarkah Kadar Gula Nasi Beku Lebih Rendah?

Penelitian pada mencit yang diberi makan nasi yang sudah dibekukan menyatakan adanya penurunan berat badan.

Baca Selengkapnya

Jaringan Penadah Motor Leasing Bisa Ekspor Ratusan Motor ke Rusia Hingga Nigeria

51 hari lalu

Jaringan Penadah Motor Leasing Bisa Ekspor Ratusan Motor ke Rusia Hingga Nigeria

Bareskrim menggagalkan upaya jaringan penadah motor leasing yang mau mengekspor ratusan motor ke sejumlah negara.

Baca Selengkapnya

Polisi Sita 675 Motor Honda yang Ditilep dari Dealer untuk Diekspor, Ini Kronologi Kasusnya

51 hari lalu

Polisi Sita 675 Motor Honda yang Ditilep dari Dealer untuk Diekspor, Ini Kronologi Kasusnya

Total ada 675 motor Honda senilai Rp 826 miliar yang disita polisi. Negara tujuan ekspornya Vietnam, Rusia, Hong Kong, Taiwan dan Nigeria.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Bongkar Jaringan Penadah Motor Internasional, 675 Motor Diamankan, 7 Orang Jadi Tersangka

51 hari lalu

Bareskrim Bongkar Jaringan Penadah Motor Internasional, 675 Motor Diamankan, 7 Orang Jadi Tersangka

Bareskrim mengungkap jaringan fidusia internasional, mereka melakukan penipuan dan menadah ratusan motor untuk dikirim ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

Belasan Motor Bodong dari Pati Akan Dikirim ke Luar Jawa

57 hari lalu

Belasan Motor Bodong dari Pati Akan Dikirim ke Luar Jawa

Belasan motor bodong tanpa surat-surat itu diangkut dalam mobil truk yang terparkir di di Desa Tanjungsari Kecamatan Tlogowungu Pati.

Baca Selengkapnya

Kronologi Mobil Rental Milik Burhanis Dibawa Penyewa Hingga Akhirnya Ditemukan di Rumah Polisi di Lamongan

58 hari lalu

Kronologi Mobil Rental Milik Burhanis Dibawa Penyewa Hingga Akhirnya Ditemukan di Rumah Polisi di Lamongan

Meski sudah melapor ke polisi, Burhanis melacak sendiri keberadaan mobil rental miliknya yang dibawa kabur penyewa. Ditemukan di rumah seorang polisi.

Baca Selengkapnya

Ayah di Pati Memperkosa Anak Kandung Berulang Kali dan Paksa Suntik KB Setiap Tiga Bulan

58 hari lalu

Ayah di Pati Memperkosa Anak Kandung Berulang Kali dan Paksa Suntik KB Setiap Tiga Bulan

Pelaku memperkosa korban berulang kali sejak Maret 2023 sampai Juni 2024. Mengancam akan menceraikan ibunya.

Baca Selengkapnya

Kasus Bos Rental Mobil Tewas Dikeroyok di Sukolilo Pati, Polisi Masih Kejar Satu Pelaku Penggelapan Mobil

58 hari lalu

Kasus Bos Rental Mobil Tewas Dikeroyok di Sukolilo Pati, Polisi Masih Kejar Satu Pelaku Penggelapan Mobil

Polres Metro Jakarta Timur masih mencari satu pelaku penggelapan mobil rental milik Burhanis. Bos rental mobil itu tewas dikeroyok di Sukolilo Pati.

Baca Selengkapnya

Kasus Penggelapan Mobil Rental Burhanis, Satu Unit Ertiga Masih Hilang di Lamongan

59 hari lalu

Kasus Penggelapan Mobil Rental Burhanis, Satu Unit Ertiga Masih Hilang di Lamongan

Masih ada satu mobil rental Burhanis yang hilang, ditemukan di rumah personel polisi di Sukorame, Lamongan.

Baca Selengkapnya