Begini Cinta Laura Kampanye di CFD Tolak Tes Hewan Buat Kosmetik

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Minggu, 3 September 2017 09:18 WIB

Artis Cinta Laura Kiehl menghadiri kampanye menolak uji coba bahan make up pada hewan dalam ajang car free day, Jakarta Pusat, 3 September 2017. Tempo/Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta - Artis Cinta Laura Kiehl meramaikan ajang car free day (CFD) di Jalan MH Thmarin, Jakarta Pusat, pada Ahad, 3 September 2017. Cinta hadir untuk kampanye menolak uji coba bahan kosmetik pada hewan.

"Aku datang jauh-jauh dari Los Angeles ke Jakarta untuk temui kalian semua, spread awareness tentang animal testing," kata Cinta yang merupakan brand ambassador Body Shop saat menyapa ratusan warga di sebuah sudut di car free day.
Baca : Car Free Day Libur Idul Adha, Ada Cinta Laura hingga Ajang Bazar

Cinta menceritakan bahwa dirinya menyukai semua jenis binatang, seperti kucing, anjing, kelinci, dan lumba-lumba. Tetapi, ia sedih karena banyak produk kecantikan wajah melakukan uji coba terhadap binatang.

"Satu produk bisa 1.400 binatang dibunuh. Setiap tahun, setengah juta binatang yang disakiti atau bunuh buat produk make up," ujarnya serius.

Cinta pun mengajak semua pengunjung car free day untuk menandatangani petisi penolakan uji coba bahan kosmetik terhadap hewan. Menurut dia, langkah itu bisa menjadi cara menghentikan uji coba terhadap binatang.
Simak pula : Cinta Laura Bakal Berakting di Film Musikal Hollywood

"Aku senang banget kalau kalian tandatangan petisi supaya mereka mau berhenti. Body Shop enggak ada yang pakai tes binatang," kata dia.


Setelah menyampaikan kata sambutan, Cinta pun mengajak pengunjung untuk mengikuti koreografi tarian yang disiapkannya. Ia juga mengajak pengunjung menyerukan F-A-A-T yang merupakan akronim dari Forever Against Animal Testing, dan merekamnya ke media sosial.


FRISKI RIANA

Berita terkait

Cuaca Jakarta, Fenomena Ikan ke Darat, dan Gelombang 4 Meter di Top 3 Tekno

19 hari lalu

Cuaca Jakarta, Fenomena Ikan ke Darat, dan Gelombang 4 Meter di Top 3 Tekno

Topik tentang BMKG memprakirakan cuaca Jakarta berawan saat car free day Ahad, 1 September 2024, menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.

Baca Selengkapnya

BMKG Prediksi Cuaca Jakarta Berawan Saat Car Free Day, Nihil Hujan Hingga Malam

20 hari lalu

BMKG Prediksi Cuaca Jakarta Berawan Saat Car Free Day, Nihil Hujan Hingga Malam

BMKG memprediksi cuaca Jakarta cenderung berawan dan cerah berawan pada hari ini, Ahad, 1 September 2024. Suhu berkisar 25-33 derajat Celcius.

Baca Selengkapnya

Japfa Chess Street Challenge: GM Susanto Megaranto Catur Simultan Lawan 20 Orang dan Catur Buta Vs Olga Lydia

39 hari lalu

Japfa Chess Street Challenge: GM Susanto Megaranto Catur Simultan Lawan 20 Orang dan Catur Buta Vs Olga Lydia

GM Susanto Megaranto lakukan catur simultan lawan 20 orang dan catur buta Vs Olga Lydia dalam kegiatan Japfa Chess Street di CFD, Ahad lalu.

Baca Selengkapnya

Satpol PP DKI Bubarkan Aksi KOPAJA yang Suarakan Sekolah Gratis saat CFD

7 Juli 2024

Satpol PP DKI Bubarkan Aksi KOPAJA yang Suarakan Sekolah Gratis saat CFD

Koalisi Pendidikan Jakarta dan Indonesia yang Berkeadilan (KOPAJA) menggelar aksi di sekitaran lokasi car free day atau CFD Bundaran HI

Baca Selengkapnya

Penjambret Viral di CFD Sudirman Pakai Sepeda Motor Milik Sendiri dengan Nomor Plat Asli

3 Juli 2024

Penjambret Viral di CFD Sudirman Pakai Sepeda Motor Milik Sendiri dengan Nomor Plat Asli

Penjambret viral di CFD Sudirman menggunakan sepeda motor milik salah satu pelaku. Wajah mereka diabadikan seorang fotografer.

Baca Selengkapnya

Penjambret Viral di CFD Sudirman Sudah Siap di Lokasi Pukul 5 Pagi, Perlu 1 Jam untuk Mencari Sasaran Korban

3 Juli 2024

Penjambret Viral di CFD Sudirman Sudah Siap di Lokasi Pukul 5 Pagi, Perlu 1 Jam untuk Mencari Sasaran Korban

Polda Metro Jaya akhirnya menangkap penjambret viral di CFD Sudirman. Pelaku berada di CFD sejak pukul 5 pagi untuk memantau sasaran korban.

Baca Selengkapnya

Penjambret Viral di CFD Sudirman Sudah 2 Kali Merampas HP, Hasil Menjambret Dijual Online

3 Juli 2024

Penjambret Viral di CFD Sudirman Sudah 2 Kali Merampas HP, Hasil Menjambret Dijual Online

Penjambret viral di CFD Sudirman sudah dua kali merampas HP di jalan, di dua lokasi berbeda. HP rampasan itu dijual secara online.

Baca Selengkapnya

Penjambret di CFD Sudirman Pergi Keluar Jakarta Setelah Diberi Tahu Teman Bahwa Mereka Viral

3 Juli 2024

Penjambret di CFD Sudirman Pergi Keluar Jakarta Setelah Diberi Tahu Teman Bahwa Mereka Viral

Penjambret di CFD Sudirman viral setelah wajah mereka diabadikan oleh seorang fotografer yang berada di lokasi kejadian.

Baca Selengkapnya

Beraksi di Car Free Day Jalan Sudirman, Penjambret Tertangkap di Sukabumi Setelah Dua Pekan Diburu

2 Juli 2024

Beraksi di Car Free Day Jalan Sudirman, Penjambret Tertangkap di Sukabumi Setelah Dua Pekan Diburu

Polda Metro Jaya menangkap dua penjambret yang beraksi di arena Car Free Day Jalan Sudirman, Jakarta Pusat.

Baca Selengkapnya

Sepekan Berlalu, Polisi Masih Buru Penjambret HP di CFD Sudirman

23 Juni 2024

Sepekan Berlalu, Polisi Masih Buru Penjambret HP di CFD Sudirman

Wajah dan identitas motor penjambret di kawasan CFD Sudirman pada Ahad, 16 Juni 2024 terekam kamera seorang fotografer. Polisi masih memburu.

Baca Selengkapnya