Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Grab Jalin Kerja Sama dengan DKI, Dukung Semboyan Heru Budi: Sukses Jakarta untuk Indonesia

image-gnews
Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono usai mengukuhkan/melantik Kepala Perwakilan BPKP Provinsi DKI Jakarta di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta, Senin, 9 Januari 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono usai mengukuhkan/melantik Kepala Perwakilan BPKP Provinsi DKI Jakarta di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta, Senin, 9 Januari 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono mendorong terciptanya kolaborasi untuk percepatan pemulihan ekonomi di Kota Jakarta dengan berbagai platform teknologi transportasi online, salah satunya Grab Indonesia.

"Kami siap bekerja sama dengan siapa pun untuk mendukung percepatan pemulihan ekonomi Jakarta, terutama melalui pemberdayaan UMKM," kata Heru melalui keterangan tertulis, Selasa, 10 Januari 2023.

Selain itu, ia menyatakan siap berkolaborasi untuk memecahkan masalah kemacetan dan mendukung ekonomi hijau dengan meningkatkan penggunaan transportasi listrik.

Saat ini, kata Heru Budi, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) DKI Jakarta, secara year on year (yoy), pertumbuhan ekonomi DKI Jakarta sudah melampaui proyeksi Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2022, yaitu 5-5,4 persen.

"Tercermin dari pertumbuhan ekonomi Jakarta pada triwulan III tahun 2022 yang mencapai 5,94 persen (yoy). Hal ini mengindikasikan kondisi ekonomi Provinsi DKI Jakarta menunjukkan kinerja positif," ujarnya.

Oleh karena itu, Heru Budi menekankan bahwa Pemprov DKI siap berkolaborasi dengan perusahaan atau platform teknologi apa pun untuk mendukung percepatan pemulihan ekonomi Jakarta, terutama pascapandemi COVID-19.

Sementara itu, Presiden Grab Indonesia, Ridzki Kramadibrata mengatakan pertemuannya dengan Pj Gubernur DKI untuk membahas kemungkinan kerja sama antara Grab Indonesia dengan Pemprov DKI.

“Ya, kita membahas, Grab ini sebagai platform teknologi transportasi memiliki banyak yang yang bisa dikerjasamakan, sejalan dengan program-program Pj Gubernur,” kata Ridzki.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sejumlah program yang dapat dikerjasamakan, salah satunya kegiatan yang mampu mendukung pemulihan ekonomi melalui pemberdayaan UMKM.

Selanjutnya, melibatkan pihaknya dalam memecahkan masalah kemacetan lalu lintas dengan memudahkan mobilitas pergerakan warga Jakarta melalui platform teknologi transportasi online. Termasuk, mewujudkan ekonomi hijau yang ramah lingkungan.

“Jadi, dari kami ada banyak hal, terutama pemberdayaan UMKM melalui pasar-pasar. Lalu, juga mendukung lewat Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP)," ujarnya.

Ia mengatakan dalam mewujudkan rencana tersebut, pihaknya menggunakan kendaraan listrik. "Saat ini, Grab merupakan operator kendaraan listrik yang terbesar di Indonesia, armada ada sekitar 8.500 kendaraan roda dua listrik,” ucap Ridzki.

Ridzki menegaskan, Grab Indonesia siap merealisasikan pesan Heru Budi agar kerja sama yang akan dijalin di masa mendatang mampu menyukseskan Jakarta untuk Indonesia. “Satu hal saja, sukses Jakarta untuk Indonesia. Kami sama-sama percaya untuk itu,” kata dia.

Baca juga: Heru Budi Punya Slogan Sukses Jakarta Untuk Indonesia: Jakarta Barometer Nasional, Jadi Wajar Saja

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cak Imin Janji Berdayakan UMKM, Perubahan mulai dari Kebijakan Agar Berunsur Kesetaraan

2 jam lalu

Bacawapres Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menghadiri hari ulang tahun ke 12 Partai Nasdem,  DPP Nasdem, Sabtu, 11 November 2023. Tika Ayu/tempo
Cak Imin Janji Berdayakan UMKM, Perubahan mulai dari Kebijakan Agar Berunsur Kesetaraan

Cak Imin dan Anies Baswedang berjanji untuk terus mendorong pemberdayaan UMKM agar nantinya bisa menopang perekonomian nasional.


Heru Budi Akan Pindahkan ASN Pemprov DKI ke IKN Bila Kinerjanya Buruk

8 jam lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono usai memberikan pengarahan sekaligus membuka Seminar Menuju Masa Depan Jakarta Sebagai Kota Global di Ruang Teater Besar, Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Selasa, 28 November 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Heru Budi Akan Pindahkan ASN Pemprov DKI ke IKN Bila Kinerjanya Buruk

Secara bergurau, Heru Budi mengatakan bila dirinya masih muda, dia orang pertama yang minta dipindah ke IKN. Ada bonus kenaikan pangkat.


KJP Plus November Belum Juga Cair, Orang Tua Pasrah: Tunggu Nasib

16 jam lalu

Warga menunjukkan Kartu Jakarta Pintar serta bukti pembayaran saat membeli pangan murah di RPTRA Jatinegara, Jakarta, Kamis, 15 Agustus 2019.  TEMPO / Hilman Fathurrahman W
KJP Plus November Belum Juga Cair, Orang Tua Pasrah: Tunggu Nasib

Orang tua pasrah menanti kepastian kapan dana Kartu Jakarta Pintar atau KJP Plus milik anaknya cair untuk periode November 2023.


Budi Arie Sebut Sebut Inovasi Krusial dalam Ekonomi Digital: Agar Keluar dari Middle Income Trap

17 jam lalu

Menkominfo Budi Arie Setiadi menyampaikan keterangan pers terkait perkembangan kasus judi online di Kantor Kemenkominfo, Jakarta, Jumat, 10 Oktober 2023. Menkominfo juga melaporkan langkah yang dilakukan perusahaan teknologi Meta dalam memberantas konten judi online. Meta ternyata merespons teguran tersebut dengan menghapus lebih dari 1,65 juta konten perjudian, serta lebih dari 450 ribu iklan perjudian yang menargetkan pengguna Indonesia serta melanggar kebijakan Meta. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Budi Arie Sebut Sebut Inovasi Krusial dalam Ekonomi Digital: Agar Keluar dari Middle Income Trap

Menkominfo Budi Arie Setiadi menyebutkan pemerintah terus menciptakan kebijakan untuk mendorong inovasi dan optimalisasi ekonomi digital.


INABUYER EV 2023 Mendukung UMKM Pasok Kendaraan Listrik

17 jam lalu

INABUYER EV 2023 Mendukung UMKM Pasok Kendaraan Listrik

INABUYER Elektronik Vehicle (EV) Expo 2023 resmi digelar selama 3 hari pada 28 - 30 November 2023


ASN DKI Kemungkinan Dipindah ke IKN, Heru Budi Beberkan Alasannya

17 jam lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono usai memberikan pengarahan sekaligus membuka Seminar Menuju Masa Depan Jakarta Sebagai Kota Global di Ruang Teater Besar, Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Selasa, 28 November 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
ASN DKI Kemungkinan Dipindah ke IKN, Heru Budi Beberkan Alasannya

ASN DKI Jakarta berpeluang dimutasi ke IKN Nusantara. Pj Gubernur DKI Heru Budi membeberkan ASN seperti apa yang bisa dipindah ke Ibu Kota baru.


Polemik Dugaan Gaji Guru Honorer di Jaktim Dipotong Selesai, Ini yang Sebenarnya Terjadi

18 jam lalu

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat menghadiri acara Forkopimda di Polda Metro Jaya, Senin, 13 November 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Polemik Dugaan Gaji Guru Honorer di Jaktim Dipotong Selesai, Ini yang Sebenarnya Terjadi

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan pihaknya telah menyelesaikan dugaan pemotongan gaji guru honorer di SDN 10 Malaka Jaya


Hari Pertama Kampanye, Ini Kata Wamendag soal Dampaknya ke UMKM

19 jam lalu

Ketua Dewan Pimpinan Pusat Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (DPP AMPI) Jerry Sambuaga saat ditemui usai acara Rapat Pleno AMPI di Hutan Kota, Jakarta pada Kamis, 19 Oktober 2023. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Hari Pertama Kampanye, Ini Kata Wamendag soal Dampaknya ke UMKM

Hari ini menjadi hari pertama dimulainya kampanye Pilpres 2024. Bagaimana dampaknya terhadap pelaku UMKM?


Terkini: Teten Temui Tokopedia terkait Merger TikTok dan GoTo, Garuda Indonesia Kembali Gelar Travel Fair

19 jam lalu

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki saat berbincang dengan salah satu pedagang di Blok A Pasar Tanah Abang pada Selasa, 19 September 2023. TEMPO/Ami Heppy
Terkini: Teten Temui Tokopedia terkait Merger TikTok dan GoTo, Garuda Indonesia Kembali Gelar Travel Fair

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengaku telah bertemu Tokopedia. Pertemuan berkaitan kabar bergabungnya TikTok dengan GoTo Gojek Tokopedia.


5 Provinsi dengan UMP Tertinggi pada 2024, Ada Papua dan DKI Jakarta

19 jam lalu

Ilustrasi Subsidi Upah. Tempo/Tony Hartawan
5 Provinsi dengan UMP Tertinggi pada 2024, Ada Papua dan DKI Jakarta

Sebanyak 34 provinsi di Indonesia telah menetapkan Upah Minimum Provinsi (UMP) untuk tahun 2024. Kenaikan upah ini akan diberlakukan mulai 1 Januari 2024. UMP ini berlaku bagi semua pekerja formal yang memiliki masa kerja kurang dari 1 tahun.