Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

image-gnews
Bakal Calon Presiden Anies Baswedan usai mengisi acara Idea Fest 2023 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Sabtu, 30 September 2023. TEMPO/Bagus Pribadi
Bakal Calon Presiden Anies Baswedan usai mengisi acara Idea Fest 2023 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Sabtu, 30 September 2023. TEMPO/Bagus Pribadi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan, mengamini jika biaya kampanye memang mahal, apalagi jika bertarung di level nasional. Ia pun mengungkit kembali momen saat maju Pilkada DKI 2017 dan berutang demi biaya kampanye.

Anies menuturkan mahalnya biaya kampanye bukan berarti ketika berhasil memenangkan pemilihan dan menjadi pejabat harus balik modal. Pandangan seperti ini, ia nilai bisa membuat politikus yang terpilih terjebak korupsi.

“Kita membutuhkan (biaya) untuk kampanye, tapi bukan sekadar untuk nanti ketika sudah di pemerintahan membayar,” katanya saat mengisi acara Idea Fest 2023 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Sabtu, 30 September 2023.

Anies pun menceritakan saat dirinya berutang Rp50 miliar untuk membiayai kampanyenya di Pilkada DKI 2017. Kepada pemberi utang, Anies menyatakan akan membayar jika kalah. Sementara jika ia menang, maka utang dinyatakan lunas.

“Karena kalau saya kalah, saya akan bekerja di luar pemerintahan. Kalau di luar pemerintahan, saya boleh cari uang untuk menutup utang saya," ucap dia.

“Kalau saya menang, saya tidak mau berada di pemerintahan yang harus bayar utang-utang sewaktu kampanye,” kata Anies menambahkan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Anies berujar biaya kampanye memang mahal, apalagi sebagai calon presiden. Namun, hal itu berlaku jika politikus tak bisa mengatur batasannya.

“Jadi pada siapapun yang mendukung, demi lebih baiknya negara ini kita memang butuh kampanye tapi bukan berarti sudah duduk di pemerintahan nanti membayar (balik modal),” ujarnya.

Menurut Anies, pejabat yang berpikiran jika ia terpilih harus mengembalikan modal kampanye adalah mereka yang tidak memahami finansial politik. Ia menyebut masalah pembiayaan partai dan pembiayaan politik di Indonesia harus dibenahi.

“Ini problem utama yang belum selesai, party financing, political financing. Selama itu belum diselesaikan, kita akan menemukan dilemma,” tuturnya.

Pilihan Editor: Ini Jenis Senjata Api di Rumah Menteri Syahrul Yasin Limpo, Ada S&W hingga Tanfoglio

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Saat Anies Baswedan Bicara Soal Generasi Sandwich di Bandung

1 jam lalu

Calon Presiden nomor urut satu Anies Baswedan menyampaikan orasi saat kampanye di Grand Sudirman Ballroom, Bandung, Jawa Barat, Rabu, 29 November 2023. Dalam kampanye di Kota Bandung, Anies Baswedan memberikan orasi di hadapan ribuan relawan dari partai pengusung. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Saat Anies Baswedan Bicara Soal Generasi Sandwich di Bandung

Anies Baswedan bicara soal beban hidup untuk generasi sandwich. Negara kata dia, harus hadir untuk mengatasi masalah intergenerasi itu.


Polisi Curiga Bagasi Mobil Dipaku, Polisi Temukan 10 Kilogram Sabu di Seulawah Aceh

2 jam lalu

Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Muhammad Yanis bersama anggota saat mengamankan 10 bungkusan berisi sabu di depan Polsek Kuala Simpang, Kabupaten Aceh Tamiang, Rabu, 29 November 2023. Foto: Humas Polres Aceh Tamiang.
Polisi Curiga Bagasi Mobil Dipaku, Polisi Temukan 10 Kilogram Sabu di Seulawah Aceh

Polisi berhasil mengamankan 10 bungkus sabu saat razia rutin Operasi Mantap Brata (OMB) Seulawah di Kabupaten Aceh Tamiang.


Elite Partai Koalisi dan TPN Ganjar-Mahfud Gelar Rapat Konsolidasi Kampanye

11 jam lalu

Calon presiden Ganjar Pranowo dan Thariq Halilintar bertemu relawan dan mahasiswa Merauke di Gedung Bella Vista, Papua Selatan, Selasa, 28 November 2023. ANTARA/Abdu Faisal
Elite Partai Koalisi dan TPN Ganjar-Mahfud Gelar Rapat Konsolidasi Kampanye

Rapat digelar tertutup. Awak media tak diberikan kesempatan untuk meminta keterangan dari para elite partai koalisi pendukung Ganjar-Mahfud.


TPN Ganjar-Mahfud Luncurkan Platform Digital untuk Galang Dana Kampanye

11 jam lalu

Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo memberikan pidato dan pengarahan dalam acara Rakornas Organ Relawan Ganjar-Mahfud se-Pulau Jawa di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta, Senin, 27 November 2023. Foto: TPN Ganjar-Mahfud
TPN Ganjar-Mahfud Luncurkan Platform Digital untuk Galang Dana Kampanye

TPN Ganjar-Mahfud berencana menggalang dana rakyat dalam dua tahap.


Anies Bakal Kaji UU IKN Bila Jadi Presiden

12 jam lalu

Calon Presiden nomor urut satu Anies Baswedan menjawab pertanyaan mahasiswa sebagai bagian dari kampanye di 105 Cafe, Bandung, Jawa Barat, 29 November 2023. Mahasiswa dan pemuda terlibat diskusi dan dialog dengan tema Desak Anies. Sebelumnya Anies Baswedan juga bertemu para pendukung dan simpatisan di beberapa tempat di Bandung. TEMPO/Prima Mulia
Anies Bakal Kaji UU IKN Bila Jadi Presiden

Anies menyoroti anggaran yang begitu besar untuk IKN. Anies mengklaim dana sebesar Rp 460 triliun dapat dimanfaatkan ke sektor lainnya.


Asosiasi Sebut Omzet UMKM Tak Sebanyak Pemilu Sebelumnya

13 jam lalu

Tiga pasangan capres dan cawapres, Anies - Muhaimin, Prabowo - Gibran, dan Ganjar - Mahfud, menghadiri pengundian nomor urut capres dan cawapres dalam Pilpres 2024, pada Selasa, 14 November 2023. TEMPO/M Taufan Rengganis
Asosiasi Sebut Omzet UMKM Tak Sebanyak Pemilu Sebelumnya

Asosiasi IUMKM Indonesia menyebut omzet pelaku UMKM selama masa Pemilu 2024 mengalami penurunan dibandingkan pemilihan sebelumnya.


3 Janji Anies Baswedan pada Hari Pertama Kampanye: Ingin Indonesia jadi Negara Adil hingga Perbaikan Kehidupan Masyarakat

13 jam lalu

Anies-Cak Imin menaiki Vespa LX i-get (Instagram @cakiminow)
3 Janji Anies Baswedan pada Hari Pertama Kampanye: Ingin Indonesia jadi Negara Adil hingga Perbaikan Kehidupan Masyarakat

Anies Baswedan memulai kampanyenya dengan memberikan sejumlah janji ke masyarakat


Anies Sebut Food Estate Libatkan Korporasi Ketimbang Petani

13 jam lalu

Capres nomor urut satu Anies Baswedan mengunjungi petani di Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Rabu, 29 November 2023.
Anies Sebut Food Estate Libatkan Korporasi Ketimbang Petani

Di sisi lain, Anies menyebut, dengan contrack farming, pemerintah justru melakukan intensifikasi terhadap aktivitas petani.


Kampanye di Bandung, Anies Janjikan KPR untuk Semua

14 jam lalu

Capres nomor urut satu Anies Baswedan mengunjungi petani di Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Rabu, 29 November 2023.
Kampanye di Bandung, Anies Janjikan KPR untuk Semua

Anies mengatakan, praktik pemberian fasilitas KPR saat ini tidak adil.


Kampanye di Bandung, Anies Baswedan Singgung Tempat Hiburan Alexis

14 jam lalu

Capres nomor urut satu Anies Baswedan mengunjungi petani di Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Rabu, 29 November 2023.
Kampanye di Bandung, Anies Baswedan Singgung Tempat Hiburan Alexis

Anies mengatakan, tempat hiburan itu diprotes berkali-kali, namun tak juga ditutup. Saat dirinya jadi gubernur, tempat itu berhasil ditutup.