Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bantu Warga Terdampak Kekeringan di Kabupaten Bekasi, PMI Bangun Instalasi Pengolahan Air Siap Minum

image-gnews
Instalasi pengolahan air 'Water Sanitation Hygiene Promotion' di Kampung Tegal Kadu, Desa Sirnajaya, Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi,. (ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).
Instalasi pengolahan air 'Water Sanitation Hygiene Promotion' di Kampung Tegal Kadu, Desa Sirnajaya, Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi,. (ANTARA/Pradita Kurniawan Syah).
Iklan

TEMPO.CO, Cikarang - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bekasi membangun instalasi pengolahan air untuk membantu masyarakat terdampak kekeringan akibat kemarau panjang. Instalasi pengolahan air itu dapat mengubah air danau buatan menjadi bersih hingga siap minum.

Ketua PMI Kabupaten Bekasi Akhmad Kosasih mengatakan instalasi Water Sanitation Hygiene Promotion (WASH) ini membersihkan air menjadi siap minum melalui sistem penyulingan. Instalasi WASH ini akan memanfaatkan sumber air di Kampung Tegal Kadu, Desa Sirnajaya, Kecamatan Serang Baru.

"PMI mempunyai kapasitas di bidang itu, jadi kita dirikan WASH ini untuk meningkatkan pelayanan penyediaan air kepada masyarakat terdampak kekeringan," kata Ahmad di Cikarang, Ahad, 1 Oktober 2023, seperti dikutip dari Antara.

PMI Kabupaten Bekasi mendirikan sarana sekaligus posko di titik sumber mata air itu untuk membantu pemerintah daerah mendistribusikan bantuan air bersih kepada warga terdampak krisis air di masa transisi darurat bencana kekeringan.

Ahmad berharap suplai air kepada warga terdampak kekeringan meningkat drastis setelah ada instalasi air ini. "Kami berupaya membantu pemerintah daerah meningkatkan intensitas pendistribusian air bersih dan air siap minum kepada masyarakat," ujarnya.

Organisasi sosial kemanusiaan itu mengajak semua pihak bisa memberikan dukungan dengan menyalurkan bantuan galon air mineral untuk diisi ulang di instalasi WASH  sebelum didistribusikan ke warga terdampak krisis air bersih.

PMI Kabupaten Bekasi menyatakan berkomitmen meningkatkan intensitas pendistribusian bantuan air. Ahmad mengatakan, masyarakat tidak perlu khawatir dengan kualitas air yang dihasilkan instalasi WASH. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Karena tiap dua jam sekali kami melakukan uji laboratorium kualitas air dan setiap 24 jam kami lakukan uji pengendapan untuk menjamin air tetap steril dan bersih kandungannya sehingga aman dikonsumsi masyarakat,"  kata Ketua PMI Kabupaten Bekasi itu.

Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan mengapresiasi PMI yang membangun instalasi pengolahan air untuk membantu kebutuhan masyarakat yang terdampak bencana kekeringan. Apalagi instalasi pengolahan ini dapat mengubah air permukaan menjadi air siap minum.

"Instalasi pengolahan air dari PMI yang dapat mengubah air permukaan menjadi air bersih bahkan siap minum adalah inovasi yang sangat bagus," kata Dani. 

Pj Bupati Bekasi itu telah menginstruksikan BPBD Kabupaten Bekasi dan dinas terkait lain untuk memiliki alat pengolah air menjadi siap minum seperti milik PMI. "Jadi apabila ada bencana banjir atau kekeringan seperti ini, air yang ada bisa kita olah dan manfaatkan," kata dia.

Pilihan Editor: Anggaran Terbatas, Pemkab Bekasi Kurangi Bantuan Air untuk Warga Terdampak Kekeringan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hati-Hati Peredaran Uang Palsu Modus Isi Ulang Saldo Digital, Terjadi di Bekasi

3 hari lalu

Ilustrasi Uang Palsu. ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana
Hati-Hati Peredaran Uang Palsu Modus Isi Ulang Saldo Digital, Terjadi di Bekasi

Polisi tetap melakukan penyelidikan percobaan peredaran uang palsu modus isi ulang saldo digital, meski tidak ada korban.


Rupiah Ditutup Menguat ke Level Rp 15.485, Indeks PMI Jadi Sentimen

5 hari lalu

Pegawai penukaran mata uang asing tengah menghitung uang dolar AS pecahan 100 dolar di Jakarta, Senin, 7 April 2023. Rupiah mengalami pelemahan sebesar 0,10 persen atau 15 poin menjadi Rp15.185 per dolar Amerika Serikat (AS) dari sebelumnya Rp15.170 per dolar AS. TEMPO/Tony Hartawan
Rupiah Ditutup Menguat ke Level Rp 15.485, Indeks PMI Jadi Sentimen

Nilai tukar rupiah ditutup menguat 25 poin ke level Rp 15.485 per dolar AS pada perdagangan hari ini, Jumat, 1 Desember 2023.


Banjir Kembali Rendam Perumahan Tirta Mandala Depok, Warga: Tambah Parah, Lebih Lama

6 hari lalu

Warga nekat menerjang banjir di Perumahan Tirta Mandala di RW. 18 Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Cilodong, Depok, Kamis malam, 30 November 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Banjir Kembali Rendam Perumahan Tirta Mandala Depok, Warga: Tambah Parah, Lebih Lama

Penyempitan Kali Jantung dianggap penyebab banjir pasca-kemarau panjang ini. Warga minta solusi ke Pemkot Depok.


PLTA di Kabupaten Gowa Tak Beroperasi Dua Bulan karena El Nino

14 hari lalu

Sejumlah bocah bermain di area persawahan yang terdampak kekeringan akibat musim kemarau di Desa Pajukukang, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Minggu, 25 Juni 2023. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan persentase peluang terjadinya fenomena El Nino di Indonesia pada Juni 2023 menguat dari sebelumnya 50-60 persen menjadi 80 persen sehingga pemerintah pusat dan daerah diharapkan segera melakukan upaya antisipatif pada wilayah yang berpotensi mengalami kekeringan dan dampak lanjutannya. ANTARA FOTO/Arnas Padda
PLTA di Kabupaten Gowa Tak Beroperasi Dua Bulan karena El Nino

Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Bili-bili di Kabupaten Gowa tidak beroperasi sejak dua bulan terakhir karena fenomena El Nino.


Kumpulkan Donasi Ratusan Juta, Rumah Amal Salman Salurkan Bantuan untuk Palestina Lewat PMI

16 hari lalu

Warga Palestina mencari korban, di lokasi serangan Israel terhadap rumah-rumah, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Kamp Pengungsi Magazi, di tengah Jalur Gaza, 5 November 2023. REUTERS/Mohammed Salem
Kumpulkan Donasi Ratusan Juta, Rumah Amal Salman Salurkan Bantuan untuk Palestina Lewat PMI

Donasi yang dikumpulkan Rumah Amal Salman disalurkan lewat Palang Merah Indonesia sebagai wujud solidaritas kepada Palestina.


Aksi Bela Palestina Digelar Lagi di Bekasi Besok, MUI Imbau Seluruh Warga Hadir

18 hari lalu

Ribuan warga mengikuti aksi bela Palestina di kawasan  Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) Jl. Ahmad Yani, Bekasi, Jawa Barat, Minggu, 12 November 2023. Aksi dilakukan sebagai bentuk solidaritas untuk rakyat Palestina terhadap serangan dari Israel. ANTARA FOTO/Paramayuda
Aksi Bela Palestina Digelar Lagi di Bekasi Besok, MUI Imbau Seluruh Warga Hadir

Jika pekan lalu Aksi Bela Palestina digelar di Kota Bekasi, maka besok bakal dilaksanakan di area Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi.


Klinik Utama Bakti PMI Banten Diresmikan

20 hari lalu

Klinik Utama Bakti PMI Banten Diresmikan

Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Banten resmikan fasilitas pelayanan kesehatan untuk masyarakat


Sudirman Said Tepis Dapat Banyak Penolakan Tokoh untuk Gabung Timnas AMIN: Mereka Bekerja di Balik Layar

20 hari lalu

Bacapres Anies Baswedan membawa Kapten Timnas AMIN Muhammad Syaugi Alaydrus   dan Wakil Kapten Timnas AMIN Sudirman Said bertemu Ketua Umum Nasdem Surya Paloh di DPP Nasdem, Jakarta Pusat, Rabu, 15 November 2023.
Sudirman Said Tepis Dapat Banyak Penolakan Tokoh untuk Gabung Timnas AMIN: Mereka Bekerja di Balik Layar

"Kalau saya boleh rumuskan dalam satu kalimat memang kita lebih menantang dalam mengundang tokoh-tokoh," kata Sudirman Said.


Dalam 5 Tahun Terakhir, Kekeringan di Tangsel Meningkat

21 hari lalu

Ilustrasi kekeringan: Warga berjalan di sawah yang kering akibat kemarau di Rajeg, Kabupaten Tangerang, Banten. ANTARA FOTO/Fauzan/ama.
Dalam 5 Tahun Terakhir, Kekeringan di Tangsel Meningkat

Untuk membantu warga yang mengalami krisis air bersih, BPBD Tangsel terus mendistribusikan air bersih.


Kekeringan Ekstrem, Mentan Sebut Indonesia Sudah Masuk Gorila El Nino

23 hari lalu

Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman memberikan keterangan kepada sejumlah pewarta usai membuka kegiatan Jambore Penyuluh Pertanian Nasional 2023 di Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah, Senin, 6 November 2023. ANTARA/Moh Ridwan
Kekeringan Ekstrem, Mentan Sebut Indonesia Sudah Masuk Gorila El Nino

Mentan menyebut El Nino yang sedang terjadi bukan tipe El Nino biasa, melainkan El Nino Gorila yang memiliki dampak yang besar terhadap produksi pangan di Indonesia.