Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Lokasi Debat Capres Pindah Lagi Sekarang di Istora Senayan, Ini Profilnya

image-gnews
Istora Senayan Jakarta jadi tempat digelarnya turnamen bulu tangkis Indonesia Masters 2018. (antara)
Istora Senayan Jakarta jadi tempat digelarnya turnamen bulu tangkis Indonesia Masters 2018. (antara)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSelain tema yang diperluas, Komisi Pemilihan Umum (KPU) juga mengubah lokasi debat capres ketiga pada 7 Januari 2024. Komisioner KPU August Mellaz, menyatakan perubahan lokasi debat capres sudah sesuai dengan kesepakatan dari hasil pertemuan pihak KPU, tim paslon, dan media penyelenggara. Lokasi debat capres ketiga akan dilakukan di Gedung Istora Senayan, Jakarta Pusat yang dimulai pukul 19.00.

"Bertempat di Istora Senayan," kata Wakil Ketua Divisi Penyelenggaraan Teknis, August Mellaz di gedung KPU pada Rabu, 3 Desember 2023.

Sebelumnya, debat capres pertama dilakukan di pelataran gedung KPU pada 12 Desember 2023. Sementara itu, debat kedua yang dilakukan para cawapres diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC) pada 22 Desember 2023.

Profil Istora Senayan

Saat ini, Istora Senayan dikenal dengan Istora Gelora Bung Karno atau Istora GBK. Istora senayan merupakan gimnasium atau stadion dalam ruangan yang dapat dijadikan tempat berbagai acara olahraga dan kegiatan lain. Istora merupakan singkatan dari Istana Olahraga yang menjadi salah satu gedung di dalam Kompleks Olahraga Bung Karno di Senayan, Jakarta.

Mengacu gbk.id, Istora Senayan mulai diresmikan sejak 24 Agustus 1962 sebagai kelengkapan sarana dan prasarana Asian Games 1962. Istora Senayan sudah dibangun sesuai standar internasional dengan ukuran arena sepanjang 25 meter dan lebar 50 meter. Aula serbaguna ini juga dilengkapi dengan sound system dan fasilitas pendukung lainnya. 

IstoraSsenayan memiliki beberapa spesifikasi fasilitas, antara lain:

  1. LED dan jam analog untuk papan skor
  2. Tiket digital
  3. 60.400 watt untuk penerangan
  4. Sistem CCTV 7K untuk keamanan dengan fitur manajemen kerumunan
  5. Fasilitas penunjang umum (toilet, musala, ruang VIP, ruang ganti pemain, ruang kantor, ruang medis, dan area parkir).
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Istora Senayan yang berlokasi di Jalan Pintu Satu Senayan, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat memiliki kapasitas arena sekitar 7.200 kursi. Ribuan kursi tersebut terdiri dari 412 kursi VIP dan 6.698 kursi tribun. Tempat ini dapat digunakan untuk kegiatan keluarga, acara pemerintahan, pertemuan perusahaan, pameran, dan acara lain. Biasanya, Istora Senayan digunakan sebagai lapangan bulu tangkis, bola voli, atau bola basket. 

Meskipun dapat digunakan untuk beragam acara, termasuk debat capres, tetapi Istora Senayan identik dengan tempat penyelenggaraan bulu tangkis. Istora Senayan telah menjadi tempat penyelenggaraan Indonesia Open sejak pertama kali digelar pada 1982.

Arena legendaris ini telah melalui beberapa kali renovasi dan menjadi saksi sejarah pebulu tangkis Indonesia meraih gelar juara. Namun, pada Indonesia Open 2023 Juni kemarin akan menjadi edisi terakhir yang bakal berlangsung di Istora Senayan.

RACHEL FARAHDIBA R  | RANDY FAUZI FEBRIANSYAH | IHSAN RELIUBUN

Pilihan Editor: Tinjau Istora Senayan, Sri Mulyani: Sesuai Kids Zaman Now

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

2 jam lalu

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

Ganjar Pranowo menegaskan sikap politiknya untuk tidak bergabung pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo-Gibran


MK Gelar Sidang Sengketa Pileg Mulai Pekan Depan, KPU Siapkan Ini

13 jam lalu

Sidang putusan perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden 2024 dihadiri 8 hakim, gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta, Senin, 22 April 2024.  TEMPO/ Febri Angga Palguna
MK Gelar Sidang Sengketa Pileg Mulai Pekan Depan, KPU Siapkan Ini

Terdapat 16 partai politik yang mendaftarkan diri dalam sengketa Pileg 2024.


Partai Buruh Sambut Penetapan KPU, Ucapkan Selamat untuk Prabowo-Gibran

16 jam lalu

Presiden Partai Buruh Said Iqbal berorasi di hari pertama kampanye dalam aksi unjuk rasa buruh di depan Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, 28 November 2023. Seluruh serikat pekerja terus mengawal tuntutan kenaikan upah buruh sebesar 15 persen yang akan ditandatangani oleh Pj Gubernur Jawa Barat hari ini. Buruh juga melakukan aksi unjuk rasa dan mogok kerja selama 3 hari sampai 30 November 2023. TEMPO/Prima mulia
Partai Buruh Sambut Penetapan KPU, Ucapkan Selamat untuk Prabowo-Gibran

Said Iqbal berharap Prabowo-Gibran dapat menjalankan tugas-tugas konstitusional dengan baik dalam lima tahun ke depan.


Mengenang Aktivis Pro-Demokrasi Tumbu Saraswati Pendiri TPDI, Ini Kiprah Tim Pembela Demokrasi Indonesia

17 jam lalu

Tumbu Saraswati. FOTO/instaram/tumbusaraswati
Mengenang Aktivis Pro-Demokrasi Tumbu Saraswati Pendiri TPDI, Ini Kiprah Tim Pembela Demokrasi Indonesia

Jasa Tumbu Saraswati dirikan Tim Pembela Demokrasi Indonesia. Simak peran TPDI selama Pemilu 2024.


DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

18 jam lalu

Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Suhartoyo (tengah) didampingi Hakim Konstitusi Saldi Isra (kiri) dan Arief Hidayat (kanan) memimpin jalannya sidang putusan perselisihan hasil Pilpres 2024 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Senin, 22 April 2024. Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan menolak seluruh permohonan yang diajukan capres-cawapres nomor urut 01, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, serta capres-cawapres nomor urut 03, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, yang diajukan dalam sidang putusan sengketa hasil Pemilihan Presiden 2024. ANTARA/M Risyal Hidayat
DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

Komisi II DPR telah mengusulkan revisi UU Pemilu dan UU Pilkada sejak awal masa bakti 2019.


Prabowo dan Gibran Ikrar Sumpah Jabatan Presiden dan Wakil Presiden Oktober 2024, Pahami Isinya

1 hari lalu

Prabowo dan Gibran Ikrar Sumpah Jabatan Presiden dan Wakil Presiden Oktober 2024, Pahami Isinya

Pasca-putusan MK, pasangan Prabowo-Gibrang resmi ditetapkan KPU sebagai pemenang pemilu. Sumpah jabatan mereka akan diikrarkan pada Oktober 2024.


KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

1 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

Reaksi PBNU, PP MUhammadiyah, Kadin Terhadap Penetapan Prabowo - Gibran Pemenang Pilpres 2024 oleh KPU


Seputar Pertemuan Rabu Malam antara Prabowo, Gibran, dan Jokowi di Istana

1 hari lalu

Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menemui Presiden Jokowi di Istana Negara.
Seputar Pertemuan Rabu Malam antara Prabowo, Gibran, dan Jokowi di Istana

Prabowo dan Gibran menemui Presiden Jokowi pada Rabu malam di Istana. Apa yang dibahas?


Respons PDIP-NasDem-PKS soal Jadi Koalisi atau Oposisi Pemerintahan Prabowo

1 hari lalu

Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (NasDem) Surya Paloh, Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu tiba di NasDem Tower bersama jajaran Partai NasDem dan PKS dalam konferensi pers usai pertemuan kedua partai di NasDem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu, 24 April 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Respons PDIP-NasDem-PKS soal Jadi Koalisi atau Oposisi Pemerintahan Prabowo

Bagaimana sikap PDIP, NasDem, dan PKS usai Prabowo-Gibran ditetapkan sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih? Akan jadi koalisi atau oposisi?


KPU Tetapkan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil, Pengrajin Pigura Panen Pesanan

2 hari lalu

Salah seorang pengunjung melihat pigura bergambar Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka di kawasan Sriwedari Solo, Jawa Tengah, Kamis, 25 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
KPU Tetapkan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil, Pengrajin Pigura Panen Pesanan

Pengrajin pigura bergambar Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mulai marak usai penetapan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).