Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pengedar Dolar Singapura Palsu di Batam Ditangkap, Nilainya Rp 45 Miliar Mau Ditukar di Casino Marina Bay

image-gnews
Konferensi pers Polda Kepri pengungkapan jaringan pengedar uang palsu dollar Singapura di Mapolda Kepri, Kota Batam, Rabu 31 Januari 2023. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Konferensi pers Polda Kepri pengungkapan jaringan pengedar uang palsu dollar Singapura di Mapolda Kepri, Kota Batam, Rabu 31 Januari 2023. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Polda Kepri bersama Kepolisian Singapura mengungkap peredaran uang palsu dalam pecahan dolar Singapura. Empat orang tersangka ditangkap dengan barang bukti uang palsu sebanyak 390 lembar pecahan 10.000 SGD atau setara dengan Rp 45 miliar.

Berdasarkan keterangan polisi, pengungkapan peredaran uang palsu ini berawal pada 17 September 2023 lalu, tersangka Burhanudin membawa sepuluh lembar uang kertas pecahan 10.000 dolar Singapura ke Batam. Sampai di Batam, tersangka meminta saksi bernama Eka menukarkan uang tersebut.

Namun, menurut  Eka uang ini tidak asli alias palsu. Ia mengembalikan uang tersebut kepada tersangka. "Saudara Eka tidak percaya dia tidak mengambil uang 10 dolar singpapura itu," kata Direktur Kriminal Umum Polda Kepri Komisaris Besar Adip Rojikan saat konferensi pers di Mapolda Kepri, Rabu, 31 Januari 2023.

Eka kemudian menawarkan permintaan Burhanudin itu kepada temannya bernama Muhamad Tongnam Hanafi Sihite alias MTHS. Ia kemudian menukarkan uang tersebut ke Casino Marina Bay Singapura, pasalnya uang tersebut tidak bisa ditukar di Money Changer di Batam. "Sampai di Singapura dua lembar uang tersebut tidak bisa ditransaksikan di Singapura, temannya Eka ini ditahan Polisi Singapura," kata Adip.

MTHS menghubungi Eka untuk membantu dirinya yang sedang ditahan di Singapura. "Setelah itu Eka melaporkan ke Polda Kepri, teman Eka Pulang ke Batam, kita lakukan pemeriksaan dan pengembangan," ujarnya.

Setelahnya,  polisi kemudian menangkap Burhanudin di Pekanbaru pada 15 November 2023. Dari pengakuan Burhanudin, muncul nama baru yang terlibat jaringan ini.

"Hasil pemeriksaan Burhanudin bahwa dia bekerjasama dengan saudara Ahmad dari Bogor, kita kembangkan kita tangkap lagi Ahmad," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selanjutnya dari Ahmad, ia menyebut nama Yasin, yang kemudian diciduk polisi. "Terakhir 27 Januari kita lakukan penangkapan otak dari peredaran uang ini bernama Ciong," katanya. 

Lokasi pencetakan uang palsu belum diketahui

Kasubdit II Ditkrimum Polda Kepri Kompol Syaiful Badawi mengatakan, sampai saat ini lokasi percetakan uang palsu tersebut masih belum diketahui. "Sedangkan semua barang bukti ini kita ambil dari beberapa orang tersangka," katanya. 

Syaiful juga menjelaskan, Eka dan temannya hanya sebagai korban, karena tersangka Burhanudin meyakini kepada keduanya bahwa uang yang akan ditukarkan tersebut adalah asli. "Peran Eka tidak terkait dengan jaringan," katanya. Burhanudin juga menjanjikan bagian 30 persen dari hasil penukaran uang untuk Eka dan temannya. 

Pasal yang disangkakan Pasal 245 Juncto Pasal 55 Ayat (1) ke 1 KUHP ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara.

Pilihan Editor: Transaksi COD Pakai Uang Palsu, Pemuda di Tangerang Ditangkap Polisi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

8 jam lalu

A model presents a creation by designer of Masterindo Jaya Abadi garment industry Ltd. during Indonesia Fashion Week in Jakarta, March 29, 2024. REUTERS/Willy Kurniawan
Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.


Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

1 hari lalu

PSDKP KKP menangkap kapal asing berbendera Malaysia melakukan illegal fishing di perairan Selat Malaka, Kamis, 25 April 2024. Foto: PSDKP KKP
Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

KKP meringkus satu kapal ikan asing ilegal berbendera Malaysia saat kedapatan menangkap ikan di Selat Malaka.


Jokowi Terima Kunjungan Menlu Singapura di Istana

1 hari lalu

Menteri Luar Negeri Singapura Vivian Balakrishnan tiba di Istana Kepresidenan Jakarta untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada Jumat, 26 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi Terima Kunjungan Menlu Singapura di Istana

Presiden Jokowi terima kunjungan Menlu Singapura.


Ada Aurora Borealis di Gardens by the Bay Singapura, Mirip di Kutub Utara

1 hari lalu

Selain Marina Bay Sands dan Gardens By The Bay, ada lagi 5 destinasi wisata Singapura murah yang bisa Anda kunjungi. Berikut ini daftarnya. Foto: Canva
Ada Aurora Borealis di Gardens by the Bay Singapura, Mirip di Kutub Utara

Tapi pada 5 Mei, lampu-lampu indah auroa borealis akan tampil perdana di Gardens by the Bay.


Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

1 hari lalu

Suharso Monoarfa bertemu Luhut Binsar Panjaitan di Singapura. Instagram/@Suharsomonoarfa
Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.


Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

2 hari lalu

Presiden Joko Widodo melakukan peninjauan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Toto Kabila, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, pada Senin, 22 April 2024. Dalam kunjungannya, Presiden Jokowi meninjau langsung fasilitas dan alat-alat kesehatan yang ada di RSUD tersebut. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.


Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

2 hari lalu

Presiden Joko Widodo menjenguk Luhut Binsar Pandjaitan di Singapura. FOTO/Instagram
Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

Salah satu menteri Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, diketahui pernah berobat hampir sebulan di Singapura pada November tahun lalu.


Menanam Mangrove jadi Daya Tarik Turis di Batam, Wisata sambil Menyelamatkan Lingkungan

2 hari lalu

Beberapa orang turis Cina menanam mangrove di pesisir Pulau Batam. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Menanam Mangrove jadi Daya Tarik Turis di Batam, Wisata sambil Menyelamatkan Lingkungan

Sampai saat ini tercatat sudah 700 orang turis menanam mangrove di pesisir Batam.


Ini Penyebab WNI Berobat ke Luar Negeri, yang Dikeluhkan Jokowi Sedot Devisa Rp180 T

2 hari lalu

Presiden Joko Widodo melakukan peninjauan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Toto Kabila, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, pada Senin, 22 April 2024. Dalam kunjungannya, Presiden Jokowi meninjau langsung fasilitas dan alat-alat kesehatan yang ada di RSUD tersebut. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Ini Penyebab WNI Berobat ke Luar Negeri, yang Dikeluhkan Jokowi Sedot Devisa Rp180 T

Presiden Jokowi menyoroti kebiasaan sejumlah WNI yang berobat ke luar negeri sehingga berpotensi menyedot devisa Rp 180 triliun, apa sebabnya?


Rumah Contoh Relokasi PSN Rempang Rampung, Warga: Kampung Kami Lebih Berharga

2 hari lalu

Badan Pengusahaan (BP) Batam, Kepulauan Riau (Kepri) menargetkan pembangunan empat unit rumah contoh di Kawasan Tanjung Banon bagi warga Rempang
Rumah Contoh Relokasi PSN Rempang Rampung, Warga: Kampung Kami Lebih Berharga

BP Batam menyampaikan pembangunan rumah contoh relokasi untuk warga terdampak PSN Rempang Eco-city sudah rampung. Masyarakat tempatan tegaskan menolak pindah