Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kecelakaan Speedboat Pengantar Jenazah di Banyuasin, Empat Penumpang Ditemukan

image-gnews
Ilustrasi kapal tenggelam. AFP/Pedro Pardo
Ilustrasi kapal tenggelam. AFP/Pedro Pardo
Iklan

TEMPO.CO, Banyuasin - Tim SAR gabungan kembali menemukan jenazah korban kecelakaan speedboat Sinar Agung yang bertabrakan dengan perahu getek. Saat kejadian, speed boat pengantar jenazah tersebut diketahui mengangkut beberapa orang penumpang. 

Kepala Kantor Basarnas Palembang Raymond Konstantin mengatakan, tim SAR telah menemukan jenazah Icha, 4 tahun, korban tabrakan speed boat dengan perahu getek di perairan Tanjung Serai, Desa Bunga Karang, Kecamatan Tanjung Lago, Banyuasin. 

“Kabar terbaru korban ditemukan sekitar pukul 06.15 WIB mengapung di sekitar lokasi awal kecelakaan," kata Raymond, Senin, 5 Februari 2024. Namun Icha adalah jenazah yang sedang diantar speedboat itu.

Selanjutnya korban dievakuasi dan langsung dibawa pihak keluarga menuju kerumah duka untuk dimakamkan. Dengan penemuan jasad Icha, tim SAR berhasil menemukan 4 orang korban.

Raymond mengatakan, pada hari pencarian kedua ini baru satu korban yang ditemukan. "Masih ada dua orang korban lagi yang masih kita lakukan pencarian, yaitu atas nama Eko dan Gunadi," ujarnya.

Dalam proses pencarian korban kecelakaan di perairan Tanjung Serai ini, tim SAR gabungan dibagi menjadi beberapa SRU (SAR Unit). Ada beberapa metode pencarian, seperti penyisiran permukaan sungai menggunakan perahu karet dan RBB, penggunaan peralatan aqua eye dan Drone untuk mendeteksi keberadaan korban. Jika memungkinkan, tim SAR juga akan melakukan penyelaman.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam operasi pencarian ini, tim SAR gabungan terdiri dari Basarnas Palembang, TNI AL, Polairud, masyarakat dan nelayan.

Kecelakaan ini dialami speedboat 40 PK Sinar Agung yang dinahkodai Sudarno bermuatan 9 penumpang dan 1 jenazah anak balita. Speed boat bertolak dari Dermaga PU Desa Bunga, Tanjung Lago, Banyuasin tujuan Primer 8 Kecamatan Lalan, Musi Banyuasin pada Minggu, 4 Februari lalu, pukul 00.30 WIB.

Pada saat melintasi perairan Tanjung Serai Desa Bunga, speed boat itu bertabrakan dengan perahu getek bermuatan kelapa yang dinahkodai oleh Hardi, yang bertolak dari Sungai Bungin. Kecelakaan itu menyebabkan speedboat Sinar Agung pecah dan tenggelam, dan mengakibatkan 3 orang meninggal, 5 orang luka-luka dan 3 orang hilang.

PARLIZA H

Pilihan Editor: Didampingi Hotman Paris, Raffi Ahmad Bantah Terlibat Pencucian Uang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tim SAR Belum Temukan Pria yang Loncat dari Jembatan Barelang Batam, Sempat Telepon Pacar

1 hari lalu

Suasana Jembatan Barelang yang menjadi ikon Kota Batam. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Tim SAR Belum Temukan Pria yang Loncat dari Jembatan Barelang Batam, Sempat Telepon Pacar

Pria itu diduga melompat setelah meminjam handphone seorang pengunjung Jembatan Barelang. Kota Batam.


Banjir Sumbar, Tim SAR Masih Cari 17 Korban Hilang

1 hari lalu

Sebuah mobil yang terdampak banjir bandang di Nagari Bukik Batabuah, Agam, Sumatera Barat, Minggu, 12 Mei 2024. Banjir bandang akibat meluapnya aliran air lahar dingin Gunung Marapi serta hujan deras di daerah itu mengakibatkan 18 tewas, sejumlah rumah rusak dan ratusan warga diungsikan. ANTARA/Iggoy El Fitra
Banjir Sumbar, Tim SAR Masih Cari 17 Korban Hilang

Kantor Basarnas Padang masih melakukan pencarian terhadap 17 orang korban banjir bandang di Sumatera Barat.


Banjir Bandang di Agam dan Tanah Datar Sumbar Sebabkan Jalan Nasional dan Jembatan Terputus

2 hari lalu

Jalan negara di Silaiang putus total akibat digerus luapan air Sungai Batang Anai, Sabtu malam, 11 Mei 2024. BPBD
Banjir Bandang di Agam dan Tanah Datar Sumbar Sebabkan Jalan Nasional dan Jembatan Terputus

Badan jalan nasional sepanjang 200 meter Silaiang, Kabupaten Tanah Datar terpantau rusak parah akibat banjir bandang pada Sabtu malam, 11 Mei 2024.


Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

11 hari lalu

Tangkapan layar rekaman CCTV saat terduga pelaku berinisial AARN (baju hitam) bersama RM (baju pink) memasuki hotel. ANTARA/HO-Dokumentasi Prbadi
Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

Polisi mengungkapkan Ahmad Arif Ridwan Nuwloh (29) menyetubuhi RM, sebelum membunuhnya dan mayat perempuan itu ditemukan di dalam koper di Cikarang.


Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

13 hari lalu

Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, Palembang, Sumatra Selatan, bukan lagi bandara internasional. Statusnya turun jadi bandara domestik. TEMPO/Parliza Hendrawan
Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

Keputusan menurunkan status bandara di Palembang dinilai berdampak negatif terhadap pertumbuhan industri parawisata di Sumsel.


SAR Timika Hentikan Pencarian ABK KM Papua Jaya 2 yang Diduga Jatuh ke Laut, Empat Hari Tidak Ditemukan

15 hari lalu

Ilustrasi orang tenggelam. FOX2now.com
SAR Timika Hentikan Pencarian ABK KM Papua Jaya 2 yang Diduga Jatuh ke Laut, Empat Hari Tidak Ditemukan

Penyisiran untuk mencari ABK KM Papua Jaya 2 itu dilakukan sesuai Sarmap Prediction Basarnas Command Center (BBC), namun hasilnya nihil.


Usai Temukan 3 Korban Tewas Tanah Longsor, Basarnas Imbau Sebagian Warga Garut Mengungsi

17 hari lalu

Proses evakuasi korban tewas tertimbun tanah longsor di Kampung Sirnagalih, Desa Talagajaya, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat, pada Jumat 26 April 2024. (ANTARA/HO-Basarnas Garut)
Usai Temukan 3 Korban Tewas Tanah Longsor, Basarnas Imbau Sebagian Warga Garut Mengungsi

Warga yang tinggal di perbukitan dan lereng diminta mengungsi untuk meminimalisir korban bencana tanah longsor sepanjang musim pancaroba saat ini.


Jaga Potensi Ekowisata di Sungsang Banyuasin, Seribuan Mangrove Ditanam di Areal Pelabuhan TAA

17 hari lalu

Aksi tanam 1.000 pohon mangrove di areal pelabuhan Tanjung Api-api Banyuasin. Penanaman ini sebagai salah satu upaya menjaga potensi ekowisata di pesisir Banyuasin. Dok. Istimewa
Jaga Potensi Ekowisata di Sungsang Banyuasin, Seribuan Mangrove Ditanam di Areal Pelabuhan TAA

Mangrove juga punya potensi pemanfaatan jasa lingkungan seperti pengembangan ekowisata serta tempat berkembang aneka biota laut.


Kakek Pencari Batu Hilang Tenggelam di Sungai Lematang, Basarnas Kerahkan Tim SAR Gabungan

19 hari lalu

Ilustrasi orang tenggelam. FOX2now.com
Kakek Pencari Batu Hilang Tenggelam di Sungai Lematang, Basarnas Kerahkan Tim SAR Gabungan

Basarnas Palembang menurunkan satu tim rescue di Pos SAR Pagaralam lengkap dengan peralatan SAR Air ke lokasi pencarian orang hilang tenggelam itu.


Permohonan Perceraian di Palembang Meningkat Usai Lebaran, Ini Kata Pengadilan Agama

20 hari lalu

Ilustrasi perceraian. Shutterstock
Permohonan Perceraian di Palembang Meningkat Usai Lebaran, Ini Kata Pengadilan Agama

Angka permohonan perceraian di Pengadilan Agama Palembang usai Lebaran meningkat dibandingkan dengan grafik sebelumnya yang menurun saat Ramadan.