Polisi Tangkap 4 Begal Pengeroyok Tentara di Bekasi, Sisanya...

Kamis, 25 Oktober 2018 12:59 WIB

Ilustrasi. (Unay Sunardi)

TEMPO.CO, Bekasi -Aparat Polres Metro Bekasi menangkap empat begal pelaku pengeroyokan terhadap anggota Koramil 01 Tambun, Sersan Kepala Agus Riyanto.

Agus, anggota Bintara Pembina Desa (Babinsa) ini dikeroyok sekelompok orang tak dikenal yang membegalnya di Jalan Baru Grand Wisata, Desa Lambangsari, Kecamatan Tambun Selatan, pada Rabu dini hari, 24 Oktober 2018.
Baca : Polisi Buru Kawanan Begal Pengeroyok Seorang Tentara di Bekasi

"Sudah tertangkap empat orang, sekarang sedang dikembangkan," kata Kapolres Metro Bekasi, Komisaris Besar Candra Sukma Kumara, Kamis, 25 Oktober 2018.

Candra mengatakan, masih ada dua orang pelaku lain yang diduga terlibat dalam perampokan tersebut. Menurut dia, anggota reserse kriminal masih di lapangan memburu pelakunya. "Kalau sudah lengkap, nanti dirilis," ujar Candra.

Penangkapan ini setelah polisi berhasil mengidentifikasi identitas para tersangka. Ia tak menyebut detail lokasi persembunyian pelaku ketika digerebek polisi hari ini.

Sersan Kepala Agus Riyanto mengalami luka bacok di punggung dan pinggang akibat disabet senjata tajam jenis parang. Tentara ini duel dengan delapan orang yang berupaya membegalnya ketika hendak pulang dari sambang masyarakat di Desa Lambangsari, Tambun Selatan sekitar pukul 01.30 WIB.
Simak juga :
Dewan Pengupahan Sodorkan 3 Besaran UMP DKI ke Anies Baswedan, Nominalnya?

Kalah jumlah dan terluka, korban melarikan diri menuju ke Rumah Sakit Hermina Grand Wisata. Sampai di sana, Agus ditolong oleh petugas keamanan dibawa ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) untuk mendapatkan pertolongan pertama sebelum dirujuk ke RSPAD Gatot Subroto, Jakarta.

Advertising
Advertising

Dalam peristiwa aksi begal itu, korban kehilangan sebuah dompet yang berisi uang surat-surat berharga. Adapun, kondisi korban kini terus membaik dalam perawatan di rumah sakit.

Berita terkait

Niat Melerai Pengeroyokan Mahasiswa Universitas Pamulang Doa Rosario, Farhan Kena Sabetan Senjata Tajam Warga

1 jam lalu

Niat Melerai Pengeroyokan Mahasiswa Universitas Pamulang Doa Rosario, Farhan Kena Sabetan Senjata Tajam Warga

Farhan Rizky Rhomadon, yang juga mahasiswa Universitas Pamulang, merasa kasihan terhadap korban pengeroyokan oleh beberapa warga sekitar.

Baca Selengkapnya

Penganiayaan Mahasiswa Universitas Pamulang Saat Berdoa Rosario di Tangsel, FKUB Hingga Tokoh Agama Duduk Bareng

3 jam lalu

Penganiayaan Mahasiswa Universitas Pamulang Saat Berdoa Rosario di Tangsel, FKUB Hingga Tokoh Agama Duduk Bareng

Penganiayaan terhadap mahasiswa Universitas Pamulang (Unpam) yang sedang berdoa rosario itu terjadi pada Minggu malam.

Baca Selengkapnya

Ketua RW Jawab Soal Pengeroyokan Mahasiswa Universitas Pamulang yang Berdoa Rosario di Rumah Kontrakan

6 jam lalu

Ketua RW Jawab Soal Pengeroyokan Mahasiswa Universitas Pamulang yang Berdoa Rosario di Rumah Kontrakan

Ketua RW memberikan penjelasan di balik pengeroyokan terhadap mahasiswa Universitas Pamulang yang sedang berdoa rosario.

Baca Selengkapnya

10 Anggota Gengster di Tangsel Ditangkap Setelah Serang dan Lukai 2 Orang di Bintaro

3 hari lalu

10 Anggota Gengster di Tangsel Ditangkap Setelah Serang dan Lukai 2 Orang di Bintaro

Polisi menangkap 10 anggota gengster di Tangsel setelah menyerang dan melukai dua orang di Bintaro.

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

4 hari lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

5 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap Begal Ponsel yang Menyebabkan Siswi SMP Terseret

Siswi SMP di Depok itu terjatuh dan terseret beberapa meter hingga luka di lengan dan lutut saat berusaha mempertahankan HP yang dirampas begal.

Baca Selengkapnya

Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

6 hari lalu

Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

Bobby Nasution kembali menuai kontroversi setelah melantik pamannya menjadi Sekda Kota Medan. Ini deretan kontroversinya.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

13 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Kurir Ekspedisi di Sukabumi Bikin Laporan Palsu Jadi Korban Begal, Uang Hasil COD untuk Bayar Cicilan Motor

19 hari lalu

Kurir Ekspedisi di Sukabumi Bikin Laporan Palsu Jadi Korban Begal, Uang Hasil COD untuk Bayar Cicilan Motor

Kurir ekspedisi itu membuat laporan palsu ke polisi telah menjadi korban begal. Uang hasil COD dipakai untuk membayar cicilan motor.

Baca Selengkapnya

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

22 hari lalu

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

Hendak berangkat kerja, seorang perempuan mengaku motor Yamaha Nmax warna merah dengan nomor polisi B 4706 SKR raib dibawa komplotan begal.

Baca Selengkapnya