4. Peluncuran Buku dan Pembuatan Film
Setelah setahun berada di dalam penjara, Ahok merilis buku berjudul Kebijakan Ahok. Buku tersebut diluncurkan di Gedung Filateli, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis siang, 16 Agustus 2018.
Baca:
Tolak Demo Pendukung, Simak Kesamaan Dua Surat Ahok Ini
"Buku ini disusun berdasarkan pengalamannya dan harapannya bisa menjadi panduan untuk warga yang mau ke legislatif maupun eksekutif," kata staf Ahok, Sakti Budiono, di acara peluncuran.
Tak hanya karya tulisan, kisah hidup Ahok yang ditulis dalam buku “A Man Called Ahok” karya Rudi Valinka diangkat ke layar lebar oleh sineas Putrama Tuta. Film tersebut menceritakan kisah hidup Ahok saat di Belitung Timur hingga menjadi Gubernur DKI Jakarta.
Tayang pada 8 November 2018, jumlah penonton film tersebut mencapai 1 juta penonton per 16 November 2018. Melihat tingginya animo masyarakat terhadap kisah hidupnya, Ahok menyampaikan terima kasih.
"Kepada seluruh penonton A Man Called Ahok, terima kasih atas dukungannya sehingga telah mencapai jumlah penonton sebanyak 1 (satu) juta," tulis Ahok dalam Twitter resmi @basuki_btp yang dikelola oleh timnya.
5. Polwan
Menjelang kebebasannya, berembus kabar bahwa Ahok akan menikah dengan seorang polisi wanita (Polwan) bernama Bripda Puput Nastiti Devi. Kabar itu dibenarkan Ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi yang menyatakan diri sebagai teman dekat Ahok.
Ahok, Soekarno, Habibie, dan Ainun
Politikus PDIP itu mengungkapkan pernikahan Ahok akan dilangsungkan dalam waktu dekat. "Iya benar, Ahok akan menikah 15 Februari nanti. Saya lihat kondisinya sehat dan akan banyak rencana setelah bebas," kata Prasetio.
Baca:
Dua Staf Pribadi Maju Caleg Janji Usung Nilai Ahok, Apa Itu?
Berbeda dengan Prasetio, adik sekaligus pengacara Ahok, Fifi Letty Indra, angkat bahu perihal kabar pernikahan itu. “Kalau ada acara atau kegiatan apapun di keluarga kami pada tanggal 15 Februari, harusnya kami keluarga tahu ya? Jadi silakan tanya Pak Pras (ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi) aja kenapa begitu?" ujar Fifi.
Ayah Bripda Puput, Teguh Sriyono juga mengaku belum mengetahui rencana pernikahan putrinya itu dengan Ahok. Menurut Teguh, pihak keluarga juga sama sekali belum tahu tentang rencana itu.