Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jakarta Barat Segera Uji Coba Nyamuk Wolbachia untuk Tekan Kasus Demam Berdarah

Reporter

image-gnews
Pengamatan sampel nyamuk Aedes aegipty ber-Wolbachia di Laboratorium WMP Yogyakarta. Riset ini dipimpin Profesor Adi Utarini dari UGM yang terpilih menjadi satu di antara 100 orang paling berpengaruh 2021 versi Majalah Time. Dok Tim WMP
Pengamatan sampel nyamuk Aedes aegipty ber-Wolbachia di Laboratorium WMP Yogyakarta. Riset ini dipimpin Profesor Adi Utarini dari UGM yang terpilih menjadi satu di antara 100 orang paling berpengaruh 2021 versi Majalah Time. Dok Tim WMP
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat (Sudinkes Jakbar) akan melaksanakan uji coba nyamuk Wolbachia yang berguna untuk menekan kasus demam berdarah.    

Saat Sudin Kesehatan tengah mempersiapkan kader untuk penerapan uji coba namuak Wolbachia, yakni bakteri alami yang dapat tumbuh pada nyamuk untuk melumpuhkan virus dengue dalam tubuh aedes aegypti.

“Kader pemantau projek Wolbachia dalam tahap kami latih dengan memberikan pembelajaran penguatan untuk tahu bagaimana indikator pemantauannya,” kata Kepala Sudinkes Jakbar Erizon Safari, Kamis, 14 September 2023 seperti dilansir dari Antara. 

Erizon mengatakan Kota Jakarta Barat menjadi salah satu dari tujuh daerah di Indonesia untuk uji coba Wolbachia karena memiliki angka DBD cukup tinggi. Selain itu, kata dia,  petugas kesehatan yang mengikuti pelatihan juga memiliki nilai yang baik.

“Pak Menteri Kesehatan langsung yang menunjuk untuk dijadikan tempat pertama penerapan Wolbachia,” kata Erizon.

Erizon menjelaskan Wolbachia ini sudah terbukti dalam penelitian maupun penerapan di kota lain, seperti Yogyakarta yang menunjukkan nyamuk yang diinfeksikan bakteri Wolbachia tidak bisa menularkan virus demam berdarah dengue (DBD).

“Jika aedes aegypti jantan ber-wolbachia kawin dengan betina maka virus DBD akan ter-blok,”ucap Erizon.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Erizon mengungkapkan kasus DBD di Jakarta Barat selama Januari hingga Agustus 2023 mengalami fluktuasi, namun cenderung menurun.

“Pada Januari ada 132 kasus, Februari 94, Maret 105, April 125, Mei 95, Juni 80, Juli 66, dan Agustus 39 kasus,” ungkap Erizon.

Erizon menuturkan untuk tahap awal Wolbachia akan diuji coba di Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat sebagai tempat penerapannya.

“Sedang ada MoU untuk kegiatan ini antara Kementerian Kesehatan dengan Provinsi DKI Jakarta, setelah itu nantinya akan disusul seluruh Kecamatan di Kota Jakarta Barat dan kota-kota di Jakarta,” tutur Erizon.

Pilihan Editor: 22 Ribu Ember Berisi Telur Nyamuk Wolbachia Dititipkan di Rumah Warga di Sleman

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mahasiswa Unpad Ciptakan Robot Pembasmi Larva Nyamuk Aedes Aegypti, Perangi DBD dari Akarnya

7 jam lalu

Tim mahasiswa Universitas Padjadjaran merancang robot pembasmi Larva Aedes aegypti bernama Ofelos Larvasida Ball untuk kompetisi Program Kreativitas Mahasiswa Karsa Cipta (PKM-KC). Foto: Dokumen Unpad
Mahasiswa Unpad Ciptakan Robot Pembasmi Larva Nyamuk Aedes Aegypti, Perangi DBD dari Akarnya

Lima mahasiswa Unpad bikin robot pembasmi larva nyamuk Aedes aegypti, bagaimana cara kerjanya? Apa gunanya daun kemangi dan ciplukan?


Pemkot Jakbar Sediakan 45 Kuota Nikah Massal bagi Pasangan Nonmuslim di Tiap Kecamatan

1 hari lalu

Ilustrasi pernikahan. (Pixabay.com)
Pemkot Jakbar Sediakan 45 Kuota Nikah Massal bagi Pasangan Nonmuslim di Tiap Kecamatan

Pemerintah Kota Jakarta Barat menyediakan kuota bagi 45 pasangan di setiap kecamatan untuk mengikuti layanan nikah massal.


Bocah Perempuan 13 Tahun Jadi Korban Pemerkosaan Juru Parkir di Tambora Jakbar

1 hari lalu

Ilustrasi pencabulan anak. shutterstock.com
Bocah Perempuan 13 Tahun Jadi Korban Pemerkosaan Juru Parkir di Tambora Jakbar

Pemerkosaan itu terjadi siang hari saat orang tua korban bekerja.


Ruko Depan Masjid di Tambora Jakbar Produksi Miras Jenis Ciu, Warga Tahunya Bisnis Konveksi

2 hari lalu

Kapolres Jakarta Barat Komisaris Besar M. Syahduddi (paling kanan) sedang melakukan olah TKP atas kasus produksi miras ilegal di Jalan Jembatan Besi, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. Pelaku berinisial KL (kaus oranye) sudah diamankan. TEMPO/Novali Panji
Ruko Depan Masjid di Tambora Jakbar Produksi Miras Jenis Ciu, Warga Tahunya Bisnis Konveksi

Polsek Tambora Jakarta Barat menggerebek sebuah ruko yang memproduksi miras jenis ciu. Bisa raup omzet Rp 20 juta seminggu.


Gudang Samsat Jakarta Barat Kebakaran, Diduga Karena Korsleting Listrik

2 hari lalu

Ilustrasi kebakaran. ANTARA
Gudang Samsat Jakarta Barat Kebakaran, Diduga Karena Korsleting Listrik

Gudang Samsat Jakarta Barat kebakaran pada pukul 18.00 Selasa sore.


Revitalisasi Kawasan Pancoran dan Glodok Terintegrasi dengan Kota Tua, Jadi Ikon Wisata Jakarta Barat

3 hari lalu

Sejumlah pekerja tengah melakukan revitalisasi trotoar, di Pasar Petak Sembilan Jakarta Barat, Kamis, 20 Juli 2023. Revitalisasi trotoar di kawasan Glodok untuk memberikan ruang bagi pejalan kaki yang selama ini menjadi tempat bagi para parkir liar dan pedagang kaki lima. TEMPO-Magang/Andre Lasarus Benny
Revitalisasi Kawasan Pancoran dan Glodok Terintegrasi dengan Kota Tua, Jadi Ikon Wisata Jakarta Barat

Pemerintah Kota Jakarta Barat tengah merevitalisasi kawasan Pancoran dan Glodok yang nantinya jadi satu kesatuan dengan Kota Tua.


Pria Paruh Baya Cabuli Bocah 13 Tahun di Indekos Tambora Ditangkap

5 hari lalu

Tukang parkir liar, DJ alias Njo (55 tahun) yang mencabuli bocah di bawah umur. Dok. Polsek Tambora
Pria Paruh Baya Cabuli Bocah 13 Tahun di Indekos Tambora Ditangkap

Polisi menangkap pria paruh baya yang mencabuli bocah 13 tahun lebih dari sekali di kawasan Tambora, Jakarta Barat.


Kemenkopulhukam Telusuri Dugaan Mafia Tanah, Pengajuan Sertifikat Tanah di BPN Jakbar Mandek 8 Tahun

9 hari lalu

Ilustrasi sertifikat tanah. Istimewa
Kemenkopulhukam Telusuri Dugaan Mafia Tanah, Pengajuan Sertifikat Tanah di BPN Jakbar Mandek 8 Tahun

Ketua Satgas Pungli Kemenkopolhukam akan menelusuri dugaan mafia tanah yang menimpa Munaroh.


Baru 3 Kelurahan di Jakarta Barat Bebas BABS atau Buang Air Besar Sembarangan

9 hari lalu

Penjabat (Pj) Sekda DKI Jakarta Uus Kuswanto mengatakan Pemprov akan menindaklanjuti festival DWP atau Djakarta Warehouse Project yang digelar melebihi batas waktu yang ditentukan pada aturan PPKM Level 1, Jumat, 9 Desember 2022 di kawasan Ancol, Jakarta Utara. Tempo/Mutia Yuantisya
Baru 3 Kelurahan di Jakarta Barat Bebas BABS atau Buang Air Besar Sembarangan

Selain polusi dan kemacetan, buang air besar sembarangan atau BABS masih menjadi masalah pelik di kota seperti Jakarta.


Kabel Semrawut di Jakarta Kembali Sebabkan Kecelakaan, Kini Korban Ojol dan Anaknya

9 hari lalu

Kabel semrawut di sisi selatan Jalan Joglo Raya, Kembangan, Jakarta Barat, yang menyebabkan kecelakaan pada Selasa, 12 September 2023 sekitar pukul 14.00 WIB. Foto: ANTARA/Risky Syukur
Kabel Semrawut di Jakarta Kembali Sebabkan Kecelakaan, Kini Korban Ojol dan Anaknya

Kabel semrawut di Kembangan tersangkut mobil lalu putus dan mengenai pengendara motor hingga membuatnya kecelakaan