Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Guru TK Gudang Peluru Bagikan Cerita dan Alasan Mereka Bertahan

Reporter

image-gnews
Suasana TK Gudang Peluru terkini yang tidak jadi digusur, Selasa, 17 Oktober 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Suasana TK Gudang Peluru terkini yang tidak jadi digusur, Selasa, 17 Oktober 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai salah satu pengajar di TK Gudang Peluru, Teti Kusmiati berharap bisa membuat sekolah berusia hampir setengah abad itu terus bertahan. TK Gudang Peluru telah dipastikan diam di lokasinya kini di sebuah taman di tengah kompleks Perumahan Gudang Peluru, Kebon Baru, Tebet, Jakarta Selatan.

Penjabat Gubernur Jakarta Heru Budi memutuskan membiarkannya tak terusik revitalisasi taman yang sedang berjalan--meski berkembang kontroversi soal legalitas sekolah ini karena berdiri di atas taman.  

Teti menceritakan sudah mengabdi di TK Gudang Peluru sejak 2005. Dia bertahan termasuk saat pandemi lalu ketika jumlah muridnya drop hingga tersisa empat anak. Saat ini, dia menyebutkan, TK Gudang Peluru memiliki 14 murid dengan empat guru.

"Kalau pendapatan tergantung murid, kan setiap murid kami per bulan hanya bayar Rp 100 ribu," ujarnya sambil menambahkan uang total Rp 1,4 juta dari murid setiap bulannya itu yang dikelola untuk membayar guru, dua penjaga sekolah, serta biaya listrik dan sampah.

Sebagai guru TK berpengalaman, Teti mengaku pernah ditawarkan untuk pindah dan mengajar di tempat lain. Namun, ia menolak. Alasannya, amanah dari orang tua murid.

"Kalau ngikutin kebutuhan sendiri dan keluarga ya kurang, tapi kalau melepas murid rasanya tidak bisa," tuturnya saat ditemui di sela-sela Sosialisasi Peraturan Daerah DKI Jakarta di Tebet Eco Park pada Rabu, 18 Oktober 2023.

Endang Nursabaniah, Kepala TK Gudang Peluru, mengungkap merasa yang sama: keterikatan dengan TK yang sudah berdiri sejak 1976 tersebut. "Saya tahu sekali eksistensi TK itu sebelumnya, karenanya muncul rasa memiliki," ujarnya.

Endang mengaku ikut membantu mempertahankan TK Gudang Peluru karena menurutnya sekolah tersebut telah menyemai pendidikan dalam waktu yang sangat panjang. Ia juga mengapresiasi kinerja dan dedikasi guru-guru TK Gudang Peluru. Ia yang memutuskan tidak mengambil gaji bagiannya karena tidak ingin mengurangi operasional sekolah itu berkata, "Sebagai warga saya (juga) ingin membuat TK ini lebih."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Guru dan siswa TK Gudang Peluru hadir dalam Sosialisasi Perda DKI seputar pendidikan dan taman di Tebet Eco Park pada Rabu, 18 Oktober 2023. Tempo/Alifya Salsabila

Harapannya pula, para guru menerima gaji yang layak dan jumlah murid bisa bertambah. "Semoga ada yang bisa membantu mengembangkan SDM dan perbaikan bangunan sekolah kami," ucapnya. 

Dalam sosialisasi, anggota Komisi D DPRD DKI dari Fraksi PSI, August Hamonangan, berharap TK Gudang Peluru memperoleh landasan hukum untuk keberadaannya di lahan taman. "Saya sebenarnya meminta supaya lebih memperhatikan keberadaan sekolah," ujar August. 

Dalam acara tersebut, August juga mengundang beberapa pembicara dari Kementerian Pendidikan Bidang PAUD dan Kasatlak Pendidikan Tebet. Acara ini juga menjadi sarana berdiskusi antara masyarakat yang hadir dan para pembicara seputar topik pendidikan dan taman di Jakarta.

ALIFYA SALSABILA NOVANTI

Pilihan Editor: PLN Diminta Hindari Dugaan Ingin Jebak Pelanggan Kasus Denda Rp 33 Juta

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kaesang Pangarep: Tanggapan Jokowi Soal Pilkada 2024 hingga Respons PSI

10 jam lalu

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep dalam konferensi pers di Basecamp DPP PSI, Jakarta Pusat, Kamis, 21 Maret 2024. TEMPO/Defara
Kaesang Pangarep: Tanggapan Jokowi Soal Pilkada 2024 hingga Respons PSI

Belakangan nama Kaesang Pangarep disoroti, karena Relawan Nasional Pro Prabowo-Gibran mendorong anak bungsu Jokowi itu maju Pilkada Kota Bekasi


PSI Buka Pendaftaran Calon Wali Kota Depok, Bakal Usung Perubahan di Pilkada 2024

1 hari lalu

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep ditemani istrinya Erina Gudono menyalami para warga saat pembagian sembako tebus murah di kawasan Limo, Depok, Jawa Barat, Rabu, 17 Januari 2024. Kaesang Pangarep hari ini melakukan empat kegiatan di Depok dengan agenda pertama membagikan langsung paket sembako tebus murah dengan harga Rp15 ribu yang mendapatkan beras 5 kg, mie instan 20 bungkus, minyak goreng 2 liter, gula 2 kg, kecap dua botol. TEMPO/M Taufan Rengganis
PSI Buka Pendaftaran Calon Wali Kota Depok, Bakal Usung Perubahan di Pilkada 2024

Sikap pro perubahan di Kota Depok itu disampaikan oleh Wakil Ketua DPD PSI Kota Depok Icuk Pramana Putra.


Pilkada Solo 2024: Gerindra Serahkan Wayang Srikandi ke Astrid Widayani, Apa Artinya?

2 hari lalu

Astrid Widayani menerima wayang Srikandi dari Ketua DPC Partai Gerindra Ardianto Kuswinarno di Solo, Jawa Tengah, Jumat 10 Mei 2024. ANTARA/Aris Wasita
Pilkada Solo 2024: Gerindra Serahkan Wayang Srikandi ke Astrid Widayani, Apa Artinya?

Astrid Widayani mendaftar ke Gerindra dan PSI untuk Pilkada Solo karena kedua parpol memiliki semangat yang sejalan dengannya.


Alasan PSI Targetkan Kandidatnya Tidak Boleh Kalah di Pilkada Solo

3 hari lalu

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep (tengah) bersama Sekretaris Jenderal PSI Raja Juli Antoni, dan Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, beserta jajarannya dalam konferensi pers di Basecamp DPP PSI, Jakarta Pusat, Kamis, 21 Maret 2024. TEMPO/Defara
Alasan PSI Targetkan Kandidatnya Tidak Boleh Kalah di Pilkada Solo

PSI menargetkan kandidatnya yang berlaga di Pilkada 2024 harus menang, terutama di Solo. Apa alasannya?


Elektabilitas Anak Muda Ini Tinggi untuk Pilkada 2024 Kota Yogyakarta

4 hari lalu

Ilustrasi TPS Pilkada. Dok TEMPO
Elektabilitas Anak Muda Ini Tinggi untuk Pilkada 2024 Kota Yogyakarta

Sejumlah nama anak muda mendulang suara yang cukup besar dalam survei untuk Pilkada 2024 Kota Yogyakarta.


Kaesang Targetkan Kandidat PSI Menang di Semua Pilkada 2024

4 hari lalu

Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia atau PSI, Kaesang Pangarep dalam konferensi pers penutupan pembekalan anggota legislatif terpilih PSI di Hotel Aryaduta, Menteng, Jumat, 26 April 2024. Dok. PSI
Kaesang Targetkan Kandidat PSI Menang di Semua Pilkada 2024

Partai Solidaritas Indonesia menyebut Ketua Umum PSI Kaesang Pengarep menargetkan semua kandidat kepala daerah dan wakil kepala daerah yang diusung atau didukungnya di ajang Pilkada 2024 serentak se-Indonesia bisa menang. Hal itu diungkapkan Ketua DPD PSI Kota Solo Antonius Yogo Prabowo saat ditemui wartawan di Rumah Solidaritas Manahan, Solo, Jumat, 10 Mei 2024.


Pilkada Solo 2024, Rektor Universitas Surakarta Daftar Lewat Gerindra dan PSI

4 hari lalu

Rektor Universitas Surakarta (UNSA), Astrid Widayani maju dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Solo 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Pilkada Solo 2024, Rektor Universitas Surakarta Daftar Lewat Gerindra dan PSI

Rektor Unsa mendaftar untuk maju dalam Pilkada Solo 2024 dengan mengambll formulir dari Gerindra dan PSI.


Pilkada 2024: Tak Ada Percepatan hingga Kaesang Didaftarkan di Kota Bekasi

4 hari lalu

Ilustrasi TPS Pilkada. Dok TEMPO
Pilkada 2024: Tak Ada Percepatan hingga Kaesang Didaftarkan di Kota Bekasi

Relawan Nasional Pro Prabowo-Gibran berkunjung ke kantor DPC PKB Kota Bekasi untuk mengambil formulir penjaringan Kaesang untuk maju Pilkada 2024


Polda Metro Jaya: Berantas Parkir Liar tidak Sulit

5 hari lalu

Dirlantas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Latif Usman di Polda Metro Jaya pada Selasa, 16 Januari 2024. TEMPO/Desty Luthfiani.
Polda Metro Jaya: Berantas Parkir Liar tidak Sulit

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengklaim tidak sulit memberantas parkir liar


Sejumlah Politikus PSI dan Golkar Hadir di Deklarasi Koalisi Sama-sama Pilkada Depok

5 hari lalu

Ketua DPD PSI Kota Depok Oparis Simanjuntak usai deklarasi relawan Depok Kaesang Menang di Depok, Kamis, 1 Juni 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Sejumlah Politikus PSI dan Golkar Hadir di Deklarasi Koalisi Sama-sama Pilkada Depok

Enam parpol membentuk koalisi Sama-sama di Pilkada Depok 2024 untuk menggusur dominasi Partai Keadilan Sejahtera (PKS)