Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jalan Tol Cijago Akhirnya Rampung, Seksi Terakhir Krukut-Limo Masih Gratis 2 Minggu ke Depan

image-gnews
Direktur Utama PT Translingkar Kita Jaya (TLKJ), Hilman Muchsin, membagikan meRchandise kepada pengendara saat pembukaan perdana Tol Cijago Seksi 3B di Gerbang Limo Utama, Kecamatan Limo, Depok, Jumat dinihari, 22 Desember 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Direktur Utama PT Translingkar Kita Jaya (TLKJ), Hilman Muchsin, membagikan meRchandise kepada pengendara saat pembukaan perdana Tol Cijago Seksi 3B di Gerbang Limo Utama, Kecamatan Limo, Depok, Jumat dinihari, 22 Desember 2023. TEMPO/Ricky Juliansyah
Iklan

TEMPO.CO, Depok - Setelah pengerjaan selama 16 tahun Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Translingkar Kita Jaya (TLKJ) akhirnya merampungkan seluruh ruas Jalan Tol Cijago (Cinere-Jagorawi) sepanjang 14,64 kilometer.

Tepat pada Jumat 22 Desember 2023, pukul 00.00 WIB, Tol Cijago ruas Limo-Krukut yang tersambung ke Jalan Tol Serpong–Cinere telah beroperasi penuh. Selama masa uji coba hingga 5 Januari mendatang, ruas jalan tol tersebut akan digratiskan.

"Pertama-tama kita harus mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT, karena penantian selama 16 tahun akhirnya tercapai pada malam hari ini," tutur Direktur Utama PT Translingkar Kita Jaya (TLKJ), Hilman Muchsin.

Hilman menambahkan harapannya agar penyelesaian ruas jalan tol Cijago bisa menjadi pembelajaran bagi BUJT. Dia menekankan kepada kebersamaan BUJT, Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPJT), dan Bina Marga dalam menyelesaikan masalah. "Maka timbullah BLU (Badan Layanan Umum), yang namanya land capping," kata dia. 

Bahkan, lanjut Hilman, Undang-undang Nomor 2 Tahun 2012 tentang Pengadaan Tanah ada peran dari BUJT, BPJT, dan Bina Marga. "Sehingga dengan UU Nomor 2 bahwa tanah ditanggung pemerintah, artinya ada kenangan, tantangan tapi juga ada pembelajaran yang tidak kita dapatkan dalam situasi formal, utamanya di situ," ujar Hilman.

Dia menerangkan, Seksi 3B (Limo-Krukut) yang terakhir selesai ini adalah koneksi dari sebelah barat untuk Cijago dan di sebelah timur. Dari Kota Wisata Cibubur, misalnya, bisa langsung sampai ke Bandara Soekarno-Hatta.

Pun dari Bogor maupun Jakarta lewat JORR 2 tanpa hambatan. "Efisiensi waktunya cukup tinggi," kata Hilman sambil menambahkan ketersediaan 15 gardu di Gerbang Tol Limo Utama.

Pada jadwal Libur Natal dan Tahun Baru atau Nataru 2024, seksi jalan tol itu mulai dibuka 22 Desember 2023 dinihari hingga 5 Januari 2024 tanpa tarif. Termasuk, kata Hilman, Seksi 2 Tol Serpong-Cinere. Dibuka selama dua minggu tanpa tarif karena masih dalam periode uji coba.

"Mungkin besaran tarifnya akan diumumkan 26 Desember 2023, tapi diberlakukan paling cepat 5 Januari 2023," kata Hilman.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berikut ruas Jalan Tol Cijago seutuhnya, 

- Seksi 1 (Jagorawi – Jalan Raya Bogor) sepanjang 3,70 km, beroperasi Februari 2012.

- Seksi 2 (Jalan Raya Bogor - Kukusan) sepanjang 5,50 km, beroperasi Januari 2020.

- Seksi 3A (Kukusan – JC Krukut ) sepanjang 3,25 km, beroperasi Desember 2022

- Seksi 3B (JC Krukut – Limo) sepanjang 2,19 km, beroperasi Desember 2023.

- Total Panjang keseluruhan Ruas Tol Cinere - Jagorawi (Cijago) sepanjang 14,64 km

Pilihan Editor: Pekan Depan, Bawaslu Jakarta Pusat Panggil Gibran Soal Bagi-bagi Susu Gratis di CFD

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kualitas Beton Jalan Tol MBZ Diduga di Bawah SNI, Jasamarga Klaim sudah Penuhi Syarat Laik Fungsi

17 jam lalu

Foto udara sejumlah kendaraan dari Simpang Susun Cikunir terjebak kemacetan saat akan menuju Jalan Layang MBZ (Mohammed Bin Zayed) Bekasi, Jawa Barat, Sabtu malam, 6 April 2024. ANTARA/Fakhri Hermansyah
Kualitas Beton Jalan Tol MBZ Diduga di Bawah SNI, Jasamarga Klaim sudah Penuhi Syarat Laik Fungsi

PT Jasamarga Jalanlayang Cikampek (JCC) mengklaim Jalan Tol Layang Mohammed Bin Zayed (MBZ) penuhi syarat laik fungsi.


Polres Metro Depok Tahan Dua Anak Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bojonggede

1 hari lalu

Kapolres Metro Depok Kombes Arya Perdana dikonfirmasi terkait perundungan siswi SMP di Mapolres Metro Depok, Jumat, 17 Mei 2024. Foto: TEMPO/Ricky Juliansyah
Polres Metro Depok Tahan Dua Anak Pelaku Perundungan Siswi SMP di Bojonggede

Peristiwa bullying atau perundungan siswi SMP ini viral di media sosial.


Kasus Bullying Siswi SMP Bojonggede Diduga karena Rebutan Cowok

1 hari lalu

Ilustrasi bullying/risak di tempat kerja. Shutterstock.com
Kasus Bullying Siswi SMP Bojonggede Diduga karena Rebutan Cowok

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMP Al-Basyariah Uus Saharoh mengungkap kasus dugaan bullying terhadap siswinya karena berebut cowok.


Akhir 2024, PT Hutama Karya Optimistis Selesaikan Tol Sumut dan Aceh

1 hari lalu

PT Hutama Karya menargetkan perbaikan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) untuk ruas Palembang-Indralaya (Palindra) dan Indralaya-Prabumulih (Indraprabu), Sumatera Selatan rampung pada H-7 Lebaran 2024/1445 Hijriah. ANTARA/HO-Hutama Karya
Akhir 2024, PT Hutama Karya Optimistis Selesaikan Tol Sumut dan Aceh

PT Hutama Karya (Persero) optimistis dapat menyelesaikan proyek Jalan Tol Trans Sumatera atau JTTS tahap 1.


Aksi Bullying di Depok, Pelajar Putri SMP Pukuli Siswi dari SMP lain

2 hari lalu

Ilustrasi Persekusi / Bullying. shutterstock.com
Aksi Bullying di Depok, Pelajar Putri SMP Pukuli Siswi dari SMP lain

Seorang pelajar putri dari sebuah SMP melakukan bullying terhadap siswi dari SMP lain di Depok.


Dibuka Awal Juni, PPDB 2024 di Depok Digelar Serentak untuk Seluruh Jenjang Pendidikan

2 hari lalu

Siswa membawa poster saat unjuk rasa didepan kantor Kemendikbud, Jakarta, Jumat, 11 Agustus 2023. Pada aksinya mereka menuntut pemerintah untuk mencari solusi terhadap 14 siswa SMA - SMK kurang mampu di Depok yang terancam putus sekolah karena tidak lolos saat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan alasan kuota sudah penuh. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Dibuka Awal Juni, PPDB 2024 di Depok Digelar Serentak untuk Seluruh Jenjang Pendidikan

PPDB 2024 di Depok dibuka serentak untuk seleruh jenjang pendidikan.


Ditargetkan Rampung November 2024, Begini Perkembangan Konstruksi Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1

2 hari lalu

Tol Probolinggo - Banyuwangi. Foto/antaranes/jasamarga
Ditargetkan Rampung November 2024, Begini Perkembangan Konstruksi Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1

Pembangunan jalur Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1 mencapai 35,84 persen hingga April 2024. Kejar tayang agar rampung sebelum ujung tahun.


Pengemudi Toyota Fortuner Halangi Perjalanan Ambulans, Polres Depok: Kami Selidiki

2 hari lalu

Tangkapan layar video viral Toyota Fortuner halangi perjalanan ambulans yang sedang membawa pasien ke rumah sakit di Depok, Jawa Barat. (TEMPO.)
Pengemudi Toyota Fortuner Halangi Perjalanan Ambulans, Polres Depok: Kami Selidiki

Polres Metro Depok menyatakan tengah menyelidiki peristiwa pengemudi Toyota Fortuner menghalangi perjalanan ambulans.


KPU Kota Depok Pastikan Tak Ada Paslon Wali Kota Jalur Independen di Pilkada 2024

2 hari lalu

Warga saat mengurus berkas pindah memilih atau pindah TPS Pemilu di kantor KPU Depok, Jawa Barat, Senin, 15 Januari 2024. Hari terakhir pengurusan surat pemilih yang pindah tempat memilih atau TPS bagi pemilih yang sudah terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), agar tetap bisa melakukan pencoblosan di lain tempat ramai dipadati oleh warga. TEMPO/M Taufan Rengganis
KPU Kota Depok Pastikan Tak Ada Paslon Wali Kota Jalur Independen di Pilkada 2024

KPU Kota Depok mengungkap alasan tidak ada paslon wali kota dari jalur independen atau perseorangan di Pilkada 2024.


Kronologi Spanduk Kandidat Wali Kota Depok yang Diusung PDIP Dicopot Satpol PP

2 hari lalu

Personel Satpol PP Kota Depok saat mencopot spanduk Supian Suri di sekitar Kecamatan Cilodong, Depok, Kamis, 16 Mei 2024. Foto : Istimewa
Kronologi Spanduk Kandidat Wali Kota Depok yang Diusung PDIP Dicopot Satpol PP

Petugas Satpol PP menurunkan spanduk kandidat Wali Kota Depok mendapat kritik dari politikus PDIP. Begini kronologinya.