Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penumpang di Stasiun Gambir dan Pasar Senen Meningkat Jelang Tahun Baru, 42.810 Tiket Terjual

image-gnews
Para calon penumpang kereta jarak jauh memadati Stasiun Gambir, Jakarta, Rabu, 20 Desember 2023. Memasuki libur Natal dan Tahun Baru yang juga bersamaan dengan libur sekolah, jumlah penumpang kereta api yang akan bepergian ke sejumlah kota mengalami peningkatan. Tempo/Tony Hartawan
Para calon penumpang kereta jarak jauh memadati Stasiun Gambir, Jakarta, Rabu, 20 Desember 2023. Memasuki libur Natal dan Tahun Baru yang juga bersamaan dengan libur sekolah, jumlah penumpang kereta api yang akan bepergian ke sejumlah kota mengalami peningkatan. Tempo/Tony Hartawan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menjelang tahun baru 2024, penumpang Kereta Api Jarak Jauh (KA Jarak Jauh) di Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen kembali meningkat. Total 42.810 tiket terjual untuk keberangkatan hari ini.

Manager Humas KAI Daerah Operasi 1 Jakarta (Daop 1 Jakarta) Ixfan Hendriwintoko mengatakan,  berdasarkan data penjualan tiket, volume penumpang yang berangkat pada Jumat, 29 Desember 2023 merupakan yang tertinggi pada masa libur Tahun Baru 2024 untuk area Daop 1 Jakarta.

Dari total 42.810 penumpang hari ini, 16.759 tiket terjual untuk keberangkatan dari Stasiun Gambir dengan 39 perjalanan KA. Sebanyak 23.778 tiket terjual untuk keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen dengan 34 perjalanan KA.

"Jumlah tersebut masih mungkin mengalami peningkatan mengingat penjualan tiket untuk keberangkatan hingga KA terakhir pada hari ini masih dibuka," kata Ixfan dalam keterangan tertulis, Jumat, 29 Desember 2023.

Total tiket Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) yang disediakan KAI Daop 1Jakarta selama 18 hari masa Nataru, 21 Desember 2023-7 Januari 2024 adalah 772.705 tiket.

Hingga hari ini telah terjual sekitar 499 ribu untuk keberangkatan 21 Des 2023-7 Jan 2024. Jumlah penjualan tiket masih akan terus bertambah karena penjualan masih berlangsung secara online.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berdasarkan tanggal keberangkatan kereta api yang paling banyak diminati rangkatan KA Jarak Jauh terjadi mulai 21- 31 Desember 2023. Dalam kurun waktu 11 hari tersebut dari ketersediaan tiket sebanyak 472.335 sekitar 413.727 telah terjual.

Adapun kota tujuan favorit yang dipilih penumpang, di antaranya Yogyakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Purwokerto, Cirebon dan Tegal.

Untuk meningkatkan pelayanan dan kenyamanan penumpang, Daop 1 Jakarta menambah area dan kursi tunggu. Di Stasiun Pasar Senen fasilitas kursi tunggu stasiun kini tersedia sebanyak 2.100 tempat duduk dan di Stasiun Gambir tersedia 1.200 tempat duduk yang tersebar di berbagai area pelayanan.

Untuk mengurai kepadatan penumpang saat pemeriksaan tiket, KAI Daop 1 Jakarta telah menyediakan empat pintu boarding dengan menggunakan Face Recognition (FC) di Stasiun Gambir dan menambah jumlah meja layanan untuk pemeriksaan tiket di Stasiun Pasar Senen.

Pilihan Editor: Kebun Binatang Ragunan Longgar Hari Ini, Berikut 4 Lokasi Favorit Pengunjung

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


43 Tahun PT Inka, Berikut Profil Perusahaan BUMN Manufaktur Kereta Api

21 jam lalu

Budi Noviantoro, Direktur Utama PT. INKA (Persero) memaparkan kesiapan perseroan memasuki pasar ekspor kereta api. Saat ini pihaknya sedang menyelesaikan kontrak pembangunan 350 unit kereta pesanan Bangladesh. Selain itu setidaknya INKA juga sedang menyelesaikan proyek pesanan dari negara Filifina. TEMPO/Parliza Hendrawan
43 Tahun PT Inka, Berikut Profil Perusahaan BUMN Manufaktur Kereta Api

PT Inka tahun ini memasuki usia ke-43. Perusahaan persero ini memproduksi manufaktur untuk perkeretaapian, produknya telah menyebar ke mancanegara.


Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

1 hari lalu

Kereta api Duluth Zephyr. (duluthtrains.com)
Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

Selama perjalanan kereta api 75 menit wisatawan akan dimanjakan pemandangan kota dan Danau Superior


BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

3 hari lalu

Ilustrasi kereta api PT KAI. Foto: Canva
BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi atau BPH Migas mendorong PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) memaksimalkan pemanfaatan BBM bersubsidi.


Pelanggan Kereta Api Daop 9 Jember Meningkat Tujuh Persen Selama Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

5 hari lalu

Para pelanggan kereta api sedang menunggu pemberangkatan di Stasiun Jember, Senin, 13 Mei 2024. Foto: Humas KAI Daop 9 Jember
Pelanggan Kereta Api Daop 9 Jember Meningkat Tujuh Persen Selama Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Tingginya animo masyarakat menggunakan kereta api selama libur panjang kali ini, tak lepas dari kepastian jadwal dan tingkat ketepatan waktu perjalana


Berikut Rute dan Tarif LRT Jabodebek dan MRT Jakarta, Apa Saja Perbedaannya?

5 hari lalu

LRT (kiri) dan MRT Jakarta. ANTARA; jakartamrt.co.id
Berikut Rute dan Tarif LRT Jabodebek dan MRT Jakarta, Apa Saja Perbedaannya?

LRT Jabodebek dan MRT Jakarta kerap disamakan oleh sebagian orang. Padahal, dua transportasi umum ini memiliki perbedaan rute dan tarif.


Usai Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, PT KAI Tambah Armada Hadapi Libur Waisak

5 hari lalu

Penumpang Kereta Api Sawunggalih dari Kutoarjo saat tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu, 13 April 2024. Arus Balik Lebaran 2024 sebanyak 46.474 penumpang tiba di Jakarta dengan rincian turun di Stasiun Pasar Senen 17.000 penumpang, Stasiun Gambir 15,500 penumpang, Bekasi 6.600 penumpang dan sisanya turun di beberapa stasiun Jakarta. Puncak arus balik lebaran 2024 sendiri diprediksi pada tanggal 13, 14, dan 15 April 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Usai Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, PT KAI Tambah Armada Hadapi Libur Waisak

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat 854.728 penumpang selama libur panjang Kenaikan Isa Almasih dan cuti bersama periode 8 sampai 12 Mei 2024


Jadwal KRL Jogja-Solo 13-18 Mei 2024 untuk Keberangkatan Paling Pagi hingga Malam

6 hari lalu

Suasana di Stasiun Manggarai, Jakarta, Jumat, 10 Mei 2024. Pemerintah berencana akan menaikan tarif kereta Commuteline Jabodetabek pada tahun ini. Rencana penyesuaian tarif KRL Commuterline ini sudah dibahas dengan Kementerian Perhubungan, termasuk potensi tarif menjadi naik. Tarif dasar diusulkan naik sebesar Rp2.000, atau jadi Rp5.000 untuk 25 kilometer pertama. Sementara tarif lanjutan 10 kilometer berikutnya tidak naik, atau tetap Rp1.000. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Jadwal KRL Jogja-Solo 13-18 Mei 2024 untuk Keberangkatan Paling Pagi hingga Malam

Berikut ini jadwal KRL Jogja-Solo untuk tanggal 13-18 Mei 2024 lengkap dengan keberangkatan paling pagi hingga paling malam.


Penumpang Kereta Api di Libur Panjang Naik 2 Kali Lipat, 93 Ribu Orang Berangkat dari Jakarta

7 hari lalu

Penumpang Kereta Api Sawunggalih dari Kutoarjo saat tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu, 13 April 2024. Arus Balik Lebaran 2024 sebanyak 46.474 penumpang tiba di Jakarta dengan rincian turun di Stasiun Pasar Senen 17.000 penumpang, Stasiun Gambir 15,500 penumpang, Bekasi 6.600 penumpang dan sisanya turun di beberapa stasiun Jakarta. Puncak arus balik lebaran 2024 sendiri diprediksi pada tanggal 13, 14, dan 15 April 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Penumpang Kereta Api di Libur Panjang Naik 2 Kali Lipat, 93 Ribu Orang Berangkat dari Jakarta

KAI mencatat jumlah penumpang selama periode libur panjang pada 9 hingga 12 Mei 2024 meningkat dua kali lipat dibandingkan rata-rata penumpang saat hari biasa.


Spanyol dan Maroko Berencana Bangun Jalur Kereta Api Bawah Selat Gibraltar

9 hari lalu

Tangier, Maroko. Unsplash.com/Raul Cacho Oses
Spanyol dan Maroko Berencana Bangun Jalur Kereta Api Bawah Selat Gibraltar

Proyek pembangunan jalur kereta api dimulai dengan menghidupkan kembali rencana terowongan bawah laut antara Spanyol dan Maroko


Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Minibus yang Tertabrak Kereta Api

9 hari lalu

Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Minibus yang Tertabrak Kereta Api

Jasa Raharja menjamin seluruh korban kecelakaan lalu lintas yang melibatkan Kereta Api (KA) Pandalungan dengan sebuah minibus, di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, pada Selasa, 7 Mei 2024.